5 Cara Membantu Lansia agar Tidak Mudah Bosan di Rumah
Ada banyak kegiatan di rumah yang bisa dilakukan oleh lansia
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Apakah Mama dan Papa pernah memikirkan saat masa tua nanti? Ketika sudah mulai bosan di rumah, kira-kira apa yang mesti dilakukan ya?
Bisa jadi rumah akan menjadi sepi dan tak akan seramai dahulu. Mungkin orangtua dan mertua yang sudah lansia pun akan mudah merasa bosan dengan aktivitas keseharian mereka.
Jika Mama dan Papa memiliki waktu luang, tak ada salahnya untuk menemani mereka agar rasa bosan mereka bisa teratasi.
Kali ini Popmama.com sudah merangkum informasinya terkait cara membantu para lansia agar tidak mudah bosan selama berada di rumah.
Kira-kira apa saja ya, Ma?
1. Melakukan workout ringan
Walau sudah tak lagi muda, namun sebaiknya lansia harus aktif bergerak atau berolahraga secara teratur. Tujuannya, selain untuk menjaga kebugaran tubuh, bisa juga untuk mengurangi risiko penyakit kronis dan menyehatkan mental.
Dengan tubuh yang sehat, para lansia dapat melakukan aktivitas yang mereka sukai. Namun sebelum mulai berolahraga, ajaklah mereka berkonsultasi dengan dokter ahli (spesialis olahraga dan ahli gizi). Tujuannya untuk menentukan jenis dan takaran olahraga yang sesuai.
Beberapa jenis olahraga yang aman, seperti jalan kaki, berenang atau olahraga ringan sebenarnya bisa dilakukan. Asalkan bisa membuat mereka merasa bahagia, bahkan dapat memperlancar peredaran darah dan merangsang otak untuk tetap aktif.
2. Melakukan video call dan mencoba berkebun
Kunci utama kebahagiaan lansia, yakni komunikasi. Baik dengan kerabat atau teman, percakapan yang panjang dapat meningkatkan mood serta pikiran mereka.
Jadi ketika ingin bertemu mertua atau orangtua yang sudah lansi, namun terkendala oleh jarak, ada baiknya Mama tetap terhubung melalui telepon atau video call.
Selain terus berkomunikasi, tak ada salahnya untuk menemani para lansia berkebun. Perlu dipahami bahwa aktivitas berkebun juga dapat menghilangkan rasa bosan, bahkan menciptakan aktivitas atau hobi baru bagi kelompok lanjut usia.
3. Mencari hiburan di waktu senggang
Meski selalu di rumah, para lansia atau orangtua di rumah bisa diajak mengisi waktu luang. Cobalah untuk mengajak mereka melakukan aktivitas menyenangkan, seperti karaoke, bermain alat musik, menonton film atau bisa juga sekadar ngobrol bersama.
Berkebun atau merawat hewan peliharaan juga bisa menjadi alternatif yang menghibur, bahkan aktivitas tersebut bisa sangat menyenangkan.
Apabila mereka senang di dapur, tak ada salahnya untuk mencoba berbagai resep di dapur. Waktu luang perlu diisi dengan baik, jadi diperlukan aktivitas yang benar-benar menyenangkan agar tidak mudah bosan.
4. Membaca buku bisa mengatasi rasa bosan
Berbeda dengan anak muda yang tergila-gila dengan internet, para lansia lebih menyukai kegiatan tradisional seperti membaca buku.
Ini bisa berupa novel, ensiklopedia, biografi atau buku komik. Keseluruhan dapat membantu untuk menciptakan imajinatif untuk melakukan perjalanan melalui otak.
Aktivitas ini juga bisa mengatasi kebosanan bagi para lansia.
5. Mengasuh cucu kesayangan
Mengurus cucu menjadi salah satu kegiatan yang menyenangkan bagi para lansia, apalagi untuk mengusir kejenuhan di rumah.
Kehadiran cucu untuk para lansia memang menjadi hiburan tersendiri. Ada banyak kegiatan juga yang bisa dilakukan bersama untuk mengatasi kebosanan.
Nah, itu tadi beberapa kegiatan yang bisa dilakukan di rumah untuk mengusir bosan. Apabila Mama punya waktu luang, tak ada salahnya untuk bantu mereka untuk eksplorasi berbagai kegiatan menarik agar tidak mudah bosan.
Baca juga:
- Semangat! Ketahui Bina Keluarga Lansia agar Lebih Produktif & Tangguh
- 5 Penyakit Lansia Ini Tidak Termasuk Kategori Menerima Vaksin Covid-19
- Tak Cuma Lansia, Kenali Juga Bahaya Osteoporosis Usia Muda