TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

20 Artis Indonesia yang Punya Haters Terbanyak, Ada Lucinta Luna

Dikenal suka cari sensasi, berikut deretan artis ini sudah biasa menjadi bahan hujatan warganet

Instagram.com/lucintaluna_manjalita

Menjadi bintang tanah air tidak melulu mendapatkan dukungan dari penggemar. Banyak risiko yang harus ditanggung, salah satunya yakni munculnya kehadiran haters.

Para haters akan selalu mengamati setiap gerak-gerik artis yang tidak disukainya. Mereka tidak pernah ragu untuk menghujat dan meninggalkan komentar pedas di setiap unggahan sosial media sang Artis. Hal ini dilakukan untuk menyakiti perasaan publik figur yang tidak disukainya.

Seperti yang dialami sederet artis Indonesia ini, ujaran kebencian yang dilontarkan para haters seakan sudah menjadi makanan sehari-hari mereka. Kira-kira siapa saja ya, Ma?

Berikut Popmama.com telah merangkum 20 artis Indonesia dengan haters terbanyak.

1. Nikita Mirzani

Instagram.com/nikitamirzanimawardi_172

Artis yang satu ini memang tidak pernah lepas dari daftar deretan artis kontroversial Indonesia. Nama Nikita Mirzani semakin dikenal berawal dari berbagai aksi sensasionalnya yang sering sekali menghebohkan publik.

Dari aksinya tersebut, Nikita pernah mengaku bahwa kolom komentar pada akun Instagram pribadinya sering sekali mendapat komentar pedas dari para haters.

Namun, pemain film Comic 8 ini memang memiliki mental baja karena sudah biasa mendapatkan hujatan. Ini membuat ia tidak peduli terhadap berbagai hinaan dari orang-orang yang membencinya.

2. Galih Ginanjar

Instagram.com/galihginanjar

Artis Galih Ginanjar pernah terlibat kasus video pencemaran nama baik dalam video ‘Ikan Asin’ yang sempat menghebohkan publik beberapa waktu lalu.

Dalam video tersebut, Galih mengatakan kata-kata tidak senonoh dengan mengejek organ intim mantan istrinya, Fairuz A. Rafiq yang disebutnya bau ikan asin.

Kalimat tersebut tidak hanya membuat geram mantan istrinya saja, tetapi juga warganet. Kolom komentar Instagram Galih sontak langsung dipenuhi banyak komentar pedas tak ada habisnya. Bahkan kasus itu sampai membuat dirinya buka suara untuk menyampaikan pembelaan.

3. Ayu Ting Ting

Instagram.com/ayutingting92

Ayu Ting Ting menjadi salah satu penyanyi dangdut Indonesia yang sedang berada di masa kejayaannya. Selain bernyanyi, ia juga tengah disibukkan menjadi pembawa acara di beberapa program televisi ternama.

Namun, siapa sangka? Di balik akun Instagram pribadinya yang mempunyai lebih dari 48 juta pengikut, Ayu memiliki akun haters dengan jumlah pengikut yang tidak kalah banyak. Ia masih sering mendapatkan hujatan dari para haters.

Saking tidak suka dengan berbagai tingkah yang dilakukannya, haters Ayu ini sampai membuat petisi ‘Blacklist Ayu Ting Ting dari Dunia Pertelivisian’ dan telah disetujui oleh lebih dari 132 ribu tanda tangan.

4. Vicky Prasetyo

Instagram.com/vickyprasetyo777

Vicky Prasetyo masuk ke dalam daftar deretan artis dengan haters terbanyak selanjutnya. Kebencian para haters bermula karena mantan suami dari Angel Lelga selalu mencari sensasi di setiap aksinya. Ia kerap melakukan hal-hal berbau settingan agar tetap eksis di industri hiburan.

Akibat perbuatannya, Kalina Ocktaranny juga ikut banjir cibiran setelah menikah dengan Vicky. Banyak warganet yang meluapkan kebencian mereka dengan meninggalkan komentar negatif pada laman Instagram pasangan ini.

Namun dari berbagai hujatan yang didapat, Kalina selalu mengajak Vicky untuk berpikir positif dan mengabaikan perkataan orang-orang yang menyakiti hati mereka.

5. Barbie Kumalasari

Instagram.com/barbiekumalasari/

Artis satu ini memang sering muncul di berbagai pemberitaan televisi, namun sayangnya kebanyakan berita tentangnya bersifat negatif.

Dulu nama Barbie Kumalasari semakin dihujat oleh publik karena dianggap menjadi dalang pencemaran nama baik dalam video ‘Ikan Asin’ bersama mantan suaminya, Galih Ginanjar.

Selain itu, banyak yang menilai jika ia sering mengucapkan kebohongan di hadapan publik. Salah satunya seperti kasus jam tangan yang dipamerkannya seharga ratusan juta rupiah, namun ternyata terbukti palsu.

Persis seperti Nikita Mirzani yang memiliki mental baja, Barbie Kumalasari tidak peduli dengan perkataan negatif apapun yang dilontarkan haters.

6. Farhat Abbas

Instagram.com/farhatabbasofficial

Sikap ceplas ceplos Farhat Abbas di media sosial sering sekali menjadi kontroversi.

Bagaimana tidak? Mantan suami dari penyanyi lawas Nia Daniaty ini sering menyindir beberapa artis lain dengan kalimat pedas menyakitkan.

Sindiran yang ditulisnya ini tidak hanya melukai orang yang disindirnya, tetapi juga melukai hati para warganet yang turut membacanya. Jadi wajar saja hal tersebut membuat Farhat Abbas masuk ke dalam deretan artis Indonesia yang memiliki haters terbanyak.

Dikarenakan sikap nyinyirnya ini, Farhat Abbas sempat terlibat aksi saling sindir di media sosial dengan pengacara Hotman Paris.

7. Iis Dahlia

Instagram.com/isdadahlia

Banyak orang telah melabeli Iis Dahlia sebagai ‘Artis Sombong’ dan membuat dirinya memiliki banyak haters di mana-mana. Sosoknya yang asal bicara membuat pedangdut ini kerap mengeluarkan statement kontroversial.

Salah satu kasusnya, ia pernah menolak hadir di pernikahan putri Jokowi, Kahiyang Ayu. Sebab, Iis Dahlia menilai Solo sebagai kota kecil dan tidak memiliki banyak hotel.

Lalu, ia juga merasa tidak ingin ambil pusing karena harus ikut antrean masuk terlebih dulu sebelum masuk ke gedung tempat resepsi pernikahan digelar.

8. Young Lex

Instagram.com/young_lex18

Sebagai publik figur, karier yang dijalankan Young Lex sebagai rapper memang tidak sepenuhnya mulus. Rapper yang pernah berduet dengan Awkarin ini sudah sering mendapat komentar negatif hingga cacian di akun media sosialnya.

Para haters telah melabeli Young Lex sebagai rapper yang tidak memiliki karya berkualitas. Bahkan untuk melampiaskan kebencian mereka, haters dirinya pernah melempari Young Lex dengan berbagai macam benda saat ia tampil di atas panggung.

Meski begitu, Young Lex sendiri mengaku jarang menanggapi banyak komentar jahat yang diperuntukkan untuknya. Ia memiliki prinsip untuk mengabaikan setiap komentar negatif yang dibicarakan orang lain mengenai dirinya.

9. Mulan Jameela

Instagram.com/mulanjameela1

Sedari dulu, hubungan yang terjalin antara Mulan Jameela dan Ahmad Dhani memang selalu menjadi bahan gunjingan publik, sehingga membuat pelantun lagu Wonder Woman ini memiliki banyak haters.

Mulan Jameela sempat dituding sebagai alasan utama berakhirnya rumah tangga Ahmad Dhani dengan Maia Estianty. Kebencian publik semakin bertambah saat ia menikah dengan Ahmad Dhani.

Hal inilah yang membuat masyarakat melabeli Mulan Jameela sebagai sosok penghancur rumah tangga orang.

Meski kasus tersebut telah terjadi beberapa tahun lamanya, namun para haters tidak segan untuk membahas kontroversi ini kembali demi membuat nama Mulaan Jameela kembali jelek di mata publik.

10. Atta Halilintar

Instagram.com/attahalilintar

Siapa yang tidak kenal dengan Atta Halilintar? Sebagai YouTuber dengan subscribers terbanyak di Indonesia, ternyata ia memiliki jumlah haters yang cukup banyak dan tidak pernah absen meninggalkan komentar pedas di akun sosial media miliknya.

Bahkan akibat serangan haters, suami dari Aurel Hermansyah ini sampai harus menutup kolom komentar di beberapa video pada kanal YouTube pribadinya.

Bukan sekali saja video Atta Halilintar menuai kontroversi di mata publik, ia pernah mendapat hujatan karena membuat konten tidak bermanfaat dan justru memberi dampak buruk pada penontonnya.

11. Rina Nose

Instagram.com/Rinanose16

Di awal kariernya, nama Rina Nose begitu dipuja-puja publik karena kemampuannya dalam menyinden dan melawak. Hanya saja, kontroversi besar mulai muncul ketika Rina Nose memutuskan untuk melepas hijab.

Banyak orang amat menyanyangkan perbuatannya tersebut dan membuat haterssemakin berani meninggalkan komentar jahat kepadanya. Tidak sampai disitu, Rina Nose kembali jadi bahan sorotan publik setelah melakukan rapid test bukan dengan darah, melainkan dengan sambal cireng.

Tak diketahui pasti apa maksud artis kelahiran Bandung ini melakukan uji coba rapid dengan sambal cireng. Namun yang pasti, Rina Nose kembali mendapatkan cibiran dari warganet atas perbuatannya itu.

12. Lutfi Agizal

Instagram.com/lutfiagizal

Haters Lutfi Agizal mulai bermunculan saat dirinya mempermasalahan kata ‘anjay’ karena karena dianggap tidak layak untuk digunakan. Ia mengaku miris ketika mendengar anak-anak Indonesia menggunakan kata tersebut karena merupakan plesetan dari hewan anjing.

Bahkan, permasalahan kosakata ini sempat diadukan ke Komnas Anak dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) untuk meminta melarang penggunaan kata ‘anjay’ dan menggantinya dengan kata ‘anjayani’.

Akibat perbuatannya, Lutfi menjadi bahan perundungan publik namun dirinya mengaku tidak mempermasalahan hujatan yang diberikan karena tidak terlalu memedulikannya.

13. Rey Utami

Instagram.com/reyutami

Awalnya, nama Rey Utami begitu digilai publik karena dinilai sebagai presenter sekaligus penyanyi berbakat Indonesia. Namun, semuanya berubah ketika ia menikah dengan Pablo Benua di tahun 2016.

Sejak menikah, Rey mulai sering menciptakan sensasi bersama Pablo dengan melemparkan sindiran pedas terhadap beberapa kasus artis yang sedang naik daun pada saat itu.

Puncaknya terjadi ketika Rey dan Pablo harus berakhir di penjara, akibat terlibat kasus pencemaran nama baik kepada Fairuz dalam video 'Ikan Asin' yang sempat heboh beberapa waktu lalu.

14. Jerinx

Instagram.com/ncdpapl

Jerinx menjadi salah satu artis yang cukup kontroversial dan mempunyai banyak haters di media sosial.

Pada tahun 2020 lalu, drummer dari band Superman is Dead ini menjadi sorotan publik karena menganggap Covid-19 sebagai bagian dari konspirasi dan menyebut Ikatan Dokter Indonesia (IDI) merupakan kacung WHO.

Akibat perbuatannyaa, Jerinx divonis satu tahun dua bulan penjara atas kasus ujaran kebencian. Selain itu, suami dari Nora Alexandra ini juga sempat terlibat perseteruan dengan sejumlah publik figur mulai dari artis hingga pejabat.

Maka tidak heran karena ulahnya tersebut semakin membuat haters geram dan meninggalkan banyak komentar pedas di laman Instagram pribadi milik Jerinx, bahkan sampai membuat akunnya hilang.

15. Syahrini

Instagram.com/princessyahrini

Pelantun lagu Sesuatu ini memang tidak pernah luput dari komentar pedas sekaligus bahan cacian warganet di media sosial. Segala hal yang dilakukan Syahrini di atas panggung maupun di belakang panggung selalu menjadi sasaran empuk para haters.

Haters Syahrini semakin menjadi semenjak ia menikah dengan Reino Barack, karena menganggap telah merebutnya dari Luna Maya. Bahkan, penyanyi kelahiran Sukabumi ini sempat mengakui ulah orang-orang yang tidak menyukainya semakin keterlaluan sejak ia menikah.

Berbagai fitnah serta hinaan yang meresahkan terus menyerangnya. Hanya saja, Syahrini tetap berusaha menanggapinya dengan kepala dingin.

16. Lucinta Luna

Instagram.com/lucintaluna_manjalita

Siapa yang tidak kenal dengan Lucinta Luna? Artis yang satu ini memang cukup terkenal dengan berbagai sensasi yang dibuatnya, sehingga sering mendapat perundungan dari warganet.

Haters Lucinta Luna tidak hanya datang dari kalangan masyarakat saja. Beberapa selebgram juga sempat berseteru dengannya karena dianggap telah menggiring opini publik dan membuat namanya semakin jelek di mata masyarakat.

Akibat cacian yang tidak ada habisnya, Lucinta sempat merasa stres berat. Tidak jarang, ia melibatkan jalur hukum untuk menyelesaikan masalah dengan haters yang kelewatan batas.

17. Rosa Meldianti

Instagram.com/rosameldianti_

Rosa Meldianti adalah keponakan dari penyanyi dangdut Dewi Perssik. Haters mulai muncul ketika ia terlibat perseteruan hebat dengan Dewi Perssik dan sampai melibatkan jalur hukum.

Tak hanya itu, Meldi dikenal sebagai pedangdut muda yang selalu mencari sensasi di setiap aksinya. Unggahan apa saja di sosial medianya tidak pernah luput dari komentar pedas warganet.

Akibat cacian dan hujatan yang tak ada hentinya, Meldi tidak ragu untuk menyelesaikan permasalahannya dengan haters lewat jalur hukum atas kasus pencemaran nama baik.

18. Bella Shofie

Instagram.com/bellashofie_rigan

Nama Bella Shofie memang sudah jarang muncul di layar kaca. Namun, beberapa tahun silam artis asal Medan ini amat sering mendapat hujatan karena perilakunya yang kontroversial.

Segala hal yang dilakukannya selalu menjadi bahan cemoohan publik, mulai dari persoalan busana, masalah pernikahan, pamer kemewahan hingga tulisan bahasa Inggris yang diunggahnya di media sosial.

Meski begitu, Bella Shofie sempat mengakui jika sensasi yang diciptakannya dulu hanyalah gimmick belaka karena tuntutan manajemen. Kini ia sudah bertobat dan lebih memilih menjalani hidup dengan tenang bersama keluarga kecilnya.

19. Shandy Aulia

Instagram.com/shandyaulia

Shandy Aulia memperoleh banyak kritikan negatif terutama perihal cara mengasuh anaknya. Mama satu anak ini juga sempat mengalami mom shamming dari para haters di media sosial.

Namun, Shandy mempunyai prinsip untuk tidak terlalu memikirkan perkataan pedas haters. Karena itu semua hanya akan membuatnya tidak sehat secara mental.

Dibanding membaca komentar negatif, Shandy lebih memilih menggunakan waktu berharganya untuk merawat putri kecilnya.

20. Mayang Sari

Instagram.com/mayangsari_official

Akar kebencian publik kepada Mayang Sari berawal di tahun 2005. Saat itu terungkap foto-foto mesra dirinya bersama Bambang Trihatmojo yang masih berstatus sebagai suami dari Halimah. Lalu di tahun 2006, Mayang Sari berujung dilabrak oleh istri sah Bambang.

Ia semakin jadi sasaran hujatan publik ketika melahirkan anak dari Bambang. Banyak masyarakat telah mencap jelek nama Mayang Sari karena dianggap sebagai pelakor.

Meski kejadian ini sudah terjadi beberapa tahun lalu, namun para haters yang membencinya sejak tahun 2005 ini tidak pernah ragu untuk menyerangnya kembali demi melampiaskan kemarahan atas sikap buruk Mayang Sari kepada istri pertama Bambang.

Nah, jadi itulah sederet artis Indonesia yang memiliki banyak haters. Beberapa dari mereka memang sempat terlibat aksi kontroversial, jadi wajar saja membuat haters mereka semakin tumbuh banyak. 

Kira-kira apakah artis kesukaan Mama masuk di dalam daftar?

Baca juga:

The Latest