TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

5 Perbedaan Jalan Cerita Layangan Putus yang Asli dan versi Serial

Terdapat perbedaan penokohan hingga alur cerita yang disuguhkan dalam versi serial Layangan Putus

Youtube.com/MD Entertainment

Masih ingat dengan curhatan viral di media sosial bertajuk Layangan Putus? Cerita tersebut mengisahkan betapa jahatnya seorang suami yang diam-diam berselingkuh dan tega menikah lagi dengan perempuan lain. Kini kisah tersebut telah diadaptasi ke serial web dengan judul yang sama.

Serial hasil garapan sutradara Benny Setiawan itu dibintangi oleh artis-artis kenamaan Indonesia. Ada Putri Marino berperan sebagai Kinan alias seorang perempuan yang tersakiti. Lalu, Reza Rahadian sebagai Aris selaku bintang utama karakter ‘Suami Jahat’. Serta Anya Geraldine yang mendapat peran pelakor (perebut laki orang) dengan nama Lydia.

Meski dalam beberapa video dan poster serial tersebut tertulis ‘Inspired by real-life sensational love affair. Recited by Mommy ASF’, namun cerita yang disuguhkan pada serial Layangan Putus telah dimodifikasi. Terdapat beberapa perbedaan jalan cerita antara kisah yang asli dengan versi serial.

Dikarenakan viral, serial Layangan Putus pun di bulan Februari 2022 akan ditayangkan di salah satu televisi swasta. Penanyangan perdana akan berlangsung pada Rabu (9/2/2022) malam.  

Penasaran nggak nih, kira-kira apa saja yang membedakan antara kisah asli di media sosial yang ditulis oleh Mommy ASF dengan versi serial webnya?

Yuk, intip ulasannya yang telah Popmama.com siapkan!

1. Perbedaan nama karakter dan tampilan fisik tokoh utama perempuan

Instagram.com/layanganputus.md

Seperti pada kebanyakan serial atau film yang diadaptasi berdasarkan novel, terdapat beberapa perbedaan yang disuguhkan dalam serial dengan jalan cerita aslinya. Contohnya seperti penamaan tokoh pada serial Layangan Putus.

Bila pada cerita aslinya sosok suami jahat yang tega berselingkuh bernama Arif, maka pada versi serial web bernama Aris. Sementara itu, tokoh utama perempuan yang tersakiti pada kisah aslinya bernama Eca Prasetya alias Mommy ASF, di serial web namanya diubah menjadi Kinan.

Perbedaan tampilan fisik karakter utama dalam cerita asli dengan versi serial pun sudah terlihat dari episode pertama. Sosok Mommy ASF dikenal sebagai perempuan berhijab, berbanding terbalik dengan karakter Kinan yang ditampilkan tidak mengenakan hijab.

2. Perbedaan pekerjaan karakter Kinan dan sang pelakor dengan aslinya

Instagram.com/layanganputus.md

Lalu perbedaan lainnya ada pada pekerjaan yang dibawakan karakter dalam serial web. Jika dalam kisah aslinya Mommy ASF merupakan seorang dokter hewan, maka berbeda dengan tokoh Kinan yang diceritakan sebagai dokter umum.

Selain itu, tokoh pelakor yang diperankan Anya Geraldine juga memiliki perbedaan pekerjaan dengan karakter aslinya. Dalam serial Layangan Putus, sang Suami berselingkuh dengan seorang psikolog anak.

Berbeda dengan kisah aslinya yang diceritakan bahwa suaminya berselingkuh dengan seorang selebgram.

3. Perbedaan jumlah anak yang dimiliki Kinan dan Mommy ASF

Instagram.com/layanganputus.md

Jumlah anak yang dimiliki tokoh utama perempuan di kisah asli dan versi serial web juga memiliki perbedaan. Serial web Layangan Putus, memperlihatkan karakter Kinan yang hanya memiliki seorang putri.

Sementara itu, Mommy ASF di kehidupan nyata dituliskan memiliki lima orang anak. Namun sayang anak kelimanya meninggal dunia saat masih bayi.

4. Perbedaan kondisi Kinan dan Mommy ASF saat suaminya berselingkuh

Instagram.com/layanganputus.md

Dalam serial web Layangan Putus, karakter Kinan diceritakan tengah hamil anak kedua saat menemukan suaminya berselingkuh dengan perempuan lain.

Konflik perselingkuhan sang Suami yang dilakukan saat istrinya hamil besar ini seolah sukses membuat banyak orang emosi, apalagi dengan perlakuan dari karakter Aris.

Ditambah kala itu, Kinan dan Aris juga memiliki seorang putri yang masih kecil. Namun, cerita yang ditampilkan tersebut berbeda dengan kisah asli yang dituliskan Mommy ASF.

Saat menemukan suaminya berselingkuh, Mommy ASF tidak dalam kondisi hamil. Namun, ia memiliki banyak tanggungan karena harus mengurus keempat orang anaknya.

5. Perbedaan momen ketika perselingkuhan suami mulai terbongkar

Instagram.com/md_entertainment

Perbedaan juga terdapat pada runtutan cerita ketika perselingkuhan suami mulai terbongkar. Dalam cerita aslinya, Mommy ASF mengatakan perselingkuhan suaminya bagaikan petir di siang bolong, lantaran secara tiba-tiba.

“Aku ingat lagi, kemarin tidak ada yang aneh, tidak ada yang salah. Sebelum dia pergi dari rumah, kami bercumbu mesraaaa sekali. Hubungan kami bahkan sedang hangat hangatnya. Dia sering menggodaku belakangan ini. Dan aku sedang hobi mengumpulkan lingerie untuk menyenangkannya,” tulis Mommy ASF dalam curhatannya yang viral di media sosial.

Tetapi pada serial web Layangan Putus, kejanggalan yang diperlihatkan Aris sudah sangat terlihat ketika dia berselingkuh. Kejanggalan-kejanggalan tersebut digambarkan dalam beberapa scene seperti saat Aris tidak bisa dihubungi, kebohongan berangkat kerja saat kantor libur, mengaku ikut touring motor padahal tidak, dan masih banyak lagi.

Itulah 5 perbedaan jalan cerita Layangan Putus di media sosial dan versi serial webnya. Namanya juga adaptasi dari sebuah cerita asli yang viral, wajar jika terdapat beberapa modifikasi antara kisah yang asli dengan versi serialnya ya, Ma?

Baca juga:

The Latest