TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

10 Rekomendasi Pelumas untuk Berhubungan Seks Beserta Harganya

Lube atau pelumas dapat membuat pengalaman seks terasa lebih menyenangkan dan bergairah

Freepik/gpointstudio

Menggunakan pelumas menjadi salah satu cara paling sederhana untuk mengurangi rasa sakit dan membuat pengalaman seksual lebih menyenangkan.

Menurut sebuah penelitian dari The Journal of Sexual Medicine, lube dapat berfungsi membantu pasangan, terutama pihak perempuan agar memiliki seks yang lebih menyenangkan dan mudah mencapai orgasme.

Banyak perempuan tidak memproduksi banyak cairan atau pelumas secara alami. Cairan alami pada vagina perempuan terasa kering bisa disebabkan beberapa faktor, seperti akibat hormon (terutama pasca menopause), obat-obatan, diet, dan dehidrasi.

Pelumas telah terbukti menjadi cara yang tepat untuk membuat seks terasa lebih nyaman dan meningkatkan gairah. Perlu diketahui bahwa beberapa jenis pelumas yang dijual di pasaran, mulai dari pelumas berbahan dasar air, minyak, dan silikon.

Nah, kali ini Popmama.com telah merangkum beberapa rekomendasi pelumas untuk berhubungan seks beserta harganya.

1. Durex play feel

farmaku.com

Berbasis air dengan bahan gel bening, pelumas durex play feel memiliki tekstur yang tidak lengket, lembut, tidak berbau, dan transparan, sehingga nyaman digunakan oleh laki-laki maupun perempuan ketika berhubungan intim.

Produk ini sangat berguna membantu melumaskan area vagina yang kering atau kekurangan cairan alami. Pelumas dapat diperoleh di apotek terdekat mulai harga Rp 70 ribuan untuk ukuran 100 ml.

2. Fiesta strawberry lubricant

farmaku.com

Selanjutnya ada pelumas hasil produksi Fiesta. Pelumas ini sangat cocok bagi mereka yang menyukai aroma strawberry. Fiesta strawberry lubricant termasuk water-based lubes atau berbahan dasar air, sengaja didesain bekerja layaknya pelumas alami.

Tekstur pelumas bersifat lembut, tidak lengket, serta memberikan rasa nyaman saat dioleskan pada area vagina atau organ intim laki-laki, baik menggunakan kondom atau tanpa kondom. Harga yang ditawarkan berkisar Rp 45 ribu untuk kemasan botol 70 ml.

3. Fiesta intimate aloe vera lubricant

farmaku.com

Pelumas keluaran Fiesta ini berbahan dasar air. Mengandung lidah buaya (aloe vera) dan vitamin E yang berguna sebagai anti-inflamasi, anti-virus, anti-bakteri serta memberikan efek sejuk (soothing gel) pada area kewanitaan.

Produk didesain khusus sebagai pelincin saat berhubungan intim. Dapat melembapkan area vagina yang mengalami kekeringan atau iritasi. Untuk ukuran 100 ml dapat diperoleh dengan harga Rp 55 ribuan.

4. Pjur back door

pjurmed.com

Pjur back door merupakan produk pelumas asal Jerman. Berbahan dasar silikon, ini sangat cocok digunakan untuk kulit sensitif karena karakter silikon yang tidak memberikan efek pada kulit dan pori-pori.

Memiliki konsenstrasi lebih kental untuk melindungi kulit tipis dan sensitif. Sangat cocok bagi Mama yang sedang mencari rekomendasi pelumas tanpa warna dan tidak meninggalkan bau.

Jika berminat, produk ini dijual dengan harga Rp 370 ribu untuk kemasan 100ml.

5. Sliquid Naturals H2O

sliquid.com

Produk Sliquid Naturals H2O mengklaim 100 persen bebas gluten, gliserin, glikol, paraben, vegan friendly, tidak beracun, dan hipoalergenik. Diformulasikan berbasis air dan larut dalam air. Tidak meninggalkan noda dan tidak beraroma. Dibuat khusus untuk meniru pelumasan alami sendiri.

Pelumas ini menggunakan selulosa tumbuhan sebagai zat pengental, bukan gliserin atau turunan gula lainnya yang kebanyakan dapat ditemui pada produk pelumas lainnya di pasaran.

Jika berminat, Mama bisa memperoleh dengan harga Rp 250 ribu untuk ukuran 125 ml.

6 System Jo H2O

systemjo.com

System Jo H2O merupakan produk pelumas berbahan dasar air yang dirancang untuk melengkapi pelumas alami tubuh.

Diformulasikan menggunakan gliserin nabati murni, pelumas ini dapat membantu memberikan efek gerakan yang halus dan nyaman tanpa rasa lengket.

Poin tambahan, produk ini kompatibel dengan kondom dan mudah dibersihkan. Pelumas yang satu ini sangat cocok untuk pemula. Mama bisa mendapatkan produk ini seharga Rp 420 ribu untuk ukuran 120ml.

7. Vigel 2in1

farmaku.com

Berbeda dengan vigel lubricating gel, produk pelumas ini tidak hanya berfungsi sebagai pengganti cairan alami untuk organ intim, tetapi bisa juga digunakan untuk sesi pemijatan.

Pelumas yang dilengkapi dengan kandungan lidah buaya tersebut sangat berguna sebagai pelicin organ intim atau kondom. Selain itu, vigel 2in1 juga dapat membantu melancarkan pemijatan.

Menariknya lagi, kandungan aloe vera dalam produk diklaim bisa mencegah iritasi kulit dan memberikan kelembutan pada kulit saat berhubungan intim. Produk dijual dengan harga Rp 55 ribu untuk ukuran 125 gr.

8. Vigel lubricating gel

farmaku.com

Vigel lubricating gel merupakan gel pengganti cairan alami yang dapat digunakan sebagai tambahan pelicin kondom maupun vagina. Pelumas satu ini tidak berwarna, tidak berbau, dan tidak berminyak.

Terbuat dari bahan dasar air sehingga mudah dibilas menggunakan air. Untuk ukuran 60 g, bisa didapatkan dengan harga Rp 30 ribu.

9. Vivo H20 lube

farmaku.com

Pelumas Vivo H20 memiliki bahan dasar air yang tidak lengket atau berminyak, sehingga aman digunakan dan tidak meninggalkan iritasi pada kulit penggunanya.

Produk ini dapat digunakan ketika berhubungan intim, baik untuk laki-laki maupun perempuan, baik dengan kondom maupun tanpa kondom. Untuk kemasan 60ml harganya sekitar Rp 40 ribuan.

10. SiYi Lubricant

tokopedia.com

SiYi Lubricant adalah produk pelumas berbasis air dengan kualitas tinggi, teksturnya sangat licin dan tidak mudah kering. Sangat aman digunakan dengan kontom latex maupun non latex karena berbahan dasar air, sehingga tidak menyebabkan kerusakan pada kondom.

Produk mudah dibersihkan, tidak berminyak, tidak meninggalkan bekas, tanpa efek samping, tanpa aroma, dan tanpa rasa. Bisa membantu mengatasi organ intim yang kering agar tidak luka atau lecet saat berhubungan intim. Isi 120 ml dijual mulai harga Rp 70 ribuan.

Jadi itu dia sederet rekomendasi pelumas untuk berhubungan seks beserta harganya. Daftar produk di atas bisa dicoba karena dapat membantu saat berhubungan intim dengan pasangan.

Baca juga:

The Latest