Harus Tahu! Manfaat Membuat Jadwal Harian Bersama Anak
Beradaptasi terhadap keadaan saat ini dengan membuat jadwal harian bersama anak
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Memasuki masa dimana anak harus menjalani sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) menjadi tantangan tersendiri bagi orangtua dalam mendampingi anak untuk belajar.
Banyak orangtua yang mengeluhkan sistem pembelajaran ini karena dianggap kurang maksimal.
Sebab, tidak semua orangtua bisa membantu menjelaskan pelajaran yang diberikan oleh sekolah dan tidak semua orangtua bisa mendampingi anak mereka bersekolah karena harus bekerja.
Selain itu, orangtua mengeluhkan kebiasaan anak mereka yang berubah setelah masa sekolah di rumah.
Kebiasaan-kebiasaan yang sudah dibangun saat anak masih bersekolah di sekolah langsung menjadi berubah, seperti waktu jam belajar yang berantakan, waktu tidur yang berubah, dan perubahan aktivitas lainnya.
Hal tersebut membuat para orangtua bingung dan kualahan menghadapi situasi baru ini. Sebetulnya yang perlu para orangtua lakukan saat ini adalah menerima perubahan yang terjadi dan mulai menyesuaikan diri dengan kondisi yang ada.
Salah satu hal yang bisa Mama lakukan dalam penyesuaian di masa seperti saat ini adalah membuat jadwal harian bersama anak. Buat jadwal harian yang disepakati bersama, yaitu antara orangtua dan anak.
Ternyata banyak manfaat yang bisa didapatkan dari membuat jadwal harian bersama anak. Membuat jadwal harian bersama anak juga menjadi pelajaran baru kepada anak lho, Ma.
Kira-kira apa saja ya manfaat dari membuat jadwal harian bersama anak? Simak penjelasan Popmama.com berikut ini.
1. Mengenalkan anak terhadap konsep waktu
Dengan membuat jadwal harian bersama anak, secara tidak langsung Mama juga mengajarkan tentang konsep waktu.
Anak akan belajar pukul berapa ia harus memulai kegiatannya, berapa lama ia harus menyelesaikan tugasnya, dan berapa lama waktu yang dimilikinya.
Dengan begitu ia akan lebih terbiasa dengan waktu yang dimiliki.
2. Mengajarkan bagaimana menentukan prioritas dalam hidupnya
Membuat jadwal harian bersama anak akan membuat anak belajar tentang prioritas dalam hidupnya.
Ia harus menentukan lebih penting menyelesaikan tugas atau makan terlebih dahulu.
Anak juga akan berlatih untuk tahu waktu kapan seharusnya ia belajar dan kapan ia bisa bermain.
3. Melatih anak untuk disiplin terhadap jadwal yang ada
Hal lainnya yang bisa jadi pelajaran untuk anak saat membuat jadwal harian adalah melatih anak untuk disiplin terhadap jadwal yang ada.
Setelah ia terlibat dengan pembuatan jadwal hariannya, ia akan berlatih untuk menyelesaikan pekerjaannya sesuai dengan jadwal yang sudah dibuat sebelumnya.
Anak juga berlatih untuk melakukan pekerjaannya secara terstruktur.
4. Mengajarkan tanggung jawab atas pilihan yang sudah dibuatnya
Membuat jadwal harian bersama anak akan mengajarkan bagaimana anak bertanggung jawab atas pilihan yang sudah dibuatnya.
Sebab, jadwal yang dibuat melibatkan anak dalam proses pembuatan keputusan tentang kegiatan yang harus dilakukannya.
Sehingga ia harus berusaha menyelesaikan jadwal hariannya sesuai yang sudah disepakati.
5. Bukan menyuruh tapi membiasakan anak melakukan kegiatan hariannya
Manfaat lainnya dari membuat jadwal harian bersama anak adalah membentuk kebiasaan anak dalam beraktivitas.
Adanya jadwal akan membentuk pola dalam keseharian yang harus dijalani anak dalam seharian penuh dan mendidiknya untuk lebih mandiri.
Hal ini akan membentuk kesadaran anak terhadap aktivitas rutinnya, seperti jam berapa ia harus bangun, mandi, sarapan, memulai waktu belajarnya, makan siang, hingga ia tidur.
Jika jadwal harian yang dibuat rutin untuk dilakukan, maka aktivitas itu akan menjadi rutinitas yang harus dilakukannya.
Hal yang tak boleh dilupakan bagi setiap orangtua adalah memberikan apresiasi kepada anak apabila ia telah berhasil melakukan hal-hal baik.
Memberikan apresiasi juga akan membuat anak termotivasi untuk menjadi pribadi yang baik dan bisa membanggakan orangtuanya.
Sehingga, setelah membuat jadwal harian bersama anak, Mama bisa membuat kejutan spesial untuk anak, seperti membuatkan makanan kesukaannya.
Baca juga:
- 5 Tanda Anak Kelelahan karena Padatnya Jadwal Belajar Online
- 9 Rekomendasi Buku Parenting Terbaik Dalam Mendidik Anak
- 3 Metode Cara Mendidik Anak agar Mudah Dimengerti