TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

7 Manfaat Pisang bagi Ibu Menyusui, Kaya akan Nutrisi!

Diperkaya oleh segudang nutrisi, buah kuning ini banyak manfaatnya loh, Ma!

Freepik

Masa menyusui menjadi hal penting yang harus diperhatikan. Disaat inilah, Mama harus mengonsumsi makanan bergizi agar kualitas ASI tetap terjaga.

Banyaknya kandungan nutrisi seperti vitamin C, kalium, kalsium, vitamin B6, juga zat besi ada di buah pisang. Tak hanya kaya akan nutrisi, buah pisang punya segudang manfaat bagi ibu menyusui, lho!

Terutama mineral kalsium yang terkandung dalam pisang, berguna sebagai zat pembentuk ASI. Selain rasanya yang enak, pisang adalah buah yang juga aman dikonsumsi.

Penasaran bagaimana khasiatnya? Berikut ini Popmama.com mengulas 7 manfaat buah pisang bagi ibu menyusui.

1 Menyuplai nutrisi bagi tubuh

Freepik/wayhomestudio Ilustrasi

Pisang adalah buah padat dengan tinggi kalium, kalsium, vitamin B6, mangan, tembaga, dan serat yang baik bagi pencernaan. Selain itu, semua nutrisi yang terkandung pada buah ini sangat penting untuk menjaga kesehatan juga mempercepat proses pemulihan pasca melahirkan.

Dengan banyak nutrisi yang terkandung, buah pisang jadi pilihan yang tepat apabila Mama sedang dalam masa menyusui si Kecil yang butuh gizi kompleks agar tumbuh kembangnya baik.

2. Sumber energi bagi tubuh

Freepik/user18526052

Mama perlu energi yang ekstra ketika merawat diri sekaligus merawat si Kecil. Faktanya, kegiatan menyusui dapat membakar 500 hingga 700 kalori per hari, lho! Disisi lain, Mama membutuhkan setidaknya 640 kalori tambahan selama 6 bulan pertama pasca melahirkan.

Untuk itu, buah pisang adalah pilihan yang cocok bagi ibu menyusui karena satu pisang berukuran sedang mengandung 109 kalori yang bagus dijadikan sebagai camilan sebelum kegiatan menyusui. 

3. Bantu lawan depresi

Freepik

Mengandung asam amino triptofan, buah ini dipercaya mampu mencegah depresi pasca melahirkan. Triptofan dikonsumsi untuk menghasilkan serotonin, yakni hormon bahagia untuk meningkatkan suasana hati dan mood.

Selain itu, hormon bahagia yang dihasilkan, otomatis melawan stres atau depresi. Selain dukungan emosional dari keluarga, perasaan happy yang dimiliki ibu menyusui akan memperlancar proses produksi ASI.

Yakin ga mau coba?

4. Membantu masalah pencernaan

cara.care

Pisang juga mengandung pektin, serat larut yang baik untuk pencernaan. Memiliki rasa hambar dan zat pektin, buah pisang membantu mendorong makanan melalui saluran pencernaan untuk mencegah penumpukan kadar asam di lambung.

Satu buah pisang matang diketahui mengandung 3 gram serat. Untuk jenis pisangnya sendiri, Mama hanya tinggal pastikan bahwa buah pisang tersebut matang, karena pisang matanglah yang punya kandungan tersebut. 

5. Mencegah inflamasi dan perkuat imun tubuh

Freepik/user18526052

Vitamin B6 pada buah pisang juga tak kalah penting sebagai zat pembangun antibodi. Apabila antibodi tercukupi, maka tubuh bisa menangkal segala macam jenis infeksi. Selain itu, dalam buah pisang terdapat 41 persen rekomendasi vitamin harian yang harusnya dikonsumsi. 

Vitamin C dan senyawa bioaktif (fenol dan pitosterol) yang ditemukan dalam pisang juga membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh. Selain itu, pisang juga mengandung antioksidan dan sifat anti inflamasi yang membantu melawan virus dan bakteri di dalam tubuh.

Menarik bukan?

6. Menjaga keseimbangan cairan tubuh

Freepik/tirachardz

Kalium adalah nutrisi penting bagi ibu hamil, tetapi menjaga kadar kalium tetap tinggi saat menyusui sama pentingnya. Ibu menyusui harus mengonsumsi lebih banyak kalium untuk menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit. 

Oleh karena itu, dianjurkan untuk mengonsumsi buah-buahan seperti pisang yang kaya akan kalium. Pisang berukuran sedang, rata-rata mengandung sekitar 450 gram kalium.

7. Pengganti karbohidrat yang sehat untuk diet saat menyusui

Freepik/rom_check

Memang tidak dianjurkan untuk melakukan diet di fase awal menyusui karena Mama akan mudah lelah dan menyebabkan masa pemulihan tubuh menjadi lebih lama.
 

Jangan khawatir, apabila ingin menurunkan berat badan saat menyusui, Mama bisa meningkatkan frekuensi menyusui agar lebih banyak kalori yang terbakar dan juga ganti camilan yang tidak sehat dengan buah pisang yang kaya akan serat dan juga sumber karbohidrat yang baik.

Itulah 7 manfaat buah pisang bagi ibu menyusui bagi Mama yang sedang mencari camilan buah sehat yang mudah ditemukan dan praktis. Salam sehat!

Baca Juga:

The Latest