Melahirkan di Hari Pemilu, Bayinya Dinamakan M Prabowo Gibran
Menarik perhatian lahirnya saat Hati pencoblosan. M nya adalah Muhammad ya Ma
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Satu lagi kisah yang terjadi saat Indonesia mengadakan pesta demokrasi. Ada bayi yang lahir pada tanggal 14 Februari kemarin dan dinamakan Prabowo Gibran.
Sontak, bayi ini jadi pembicaraan warganet. Apalagi foto dan detail kelahirannya pun dibagikan di banyak sosial media.
Seperti apa detail ceritanya? Popmama.com akan merangkumkannya untuk Mama.
1. Bayi lahir di hari Pemilu
Tak hanya orang menikah, namun ada juga para Mama yang melahirkan bertepatan dengan waktu pemilu.
Salah satunya adalah Mama Maharani yang melahirkan bayi yang dinamakan M. Prabowo Gibran.
Karena bayinya laki-laki, ia pun memakai baju dan topi bayi berwarna biru.
2. Lahir dengan berat yang cukup besar
Selain namanya yang menarik perhatian, Bayi Prabowo juga jadi bahan pembicaraan karena berat lahirnya. Bayangkan, bayi ini lahir dengan berat 4,2 kg dan tinggi 50 cm.
Beberapa warganet berkomentar kalau bayi ini cukup besar sehingga sang Mama sangat hebat bisa melahirkannya dengan persalinan normal.
3. Berasal dari Sumatera Selatan
Dalam foto terlihat informasi mengenai nama bayi, nama orangtua, dan nama bidan yang menangani. Semua orang penasaran dari mana bayi gemoy ini berasal.
Berdasarkan tiktok milik @rikayana1992, bayi ini berasal dari Desa Celikah, Kabupaten Oki, Kota Kayu Agung, Sumatera Selatan. Bayi yang lahir pada pukul 08.40 waktu setempat ini mendapat doa dari banyak warganet.
4. Beberapa bayi lahir di hari yang sama
Bayi Prabowo tak sendiri, karena ada beberapa bayi lain yang lahir di hari kasih sayang tersebut. Dalam komentar di postingan sosmed mengenai bayi tersebut, ada juga yang bercerita kalau keponakannya lahir dan berjenis kelamin perempuan.
Karena lahir di hari yang spesial, orangtuanya pun masih menimbang-nimbang akan memberi nama siapa.
Itu dia kisah mengenai Bayi Prabowo dan beberapa bayi lainnya yang lahir di hari Pemilu 2024. Sehat-sehat, ya, semua!
Baca juga:
- Komeng Ungkap Alasan Konsep Foto Nyeleneh Surat Suara Pemilu 2024
- 11 Momen Lucu di TPS saat Pemilu 2024, Otomatis Bilang “Uhuy”
- Gaya Seleb saat Nyoblos Pemilu 2024 di TPS, Stylish hingga Apa Adanya