TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Melahirkan Anak Kedua, Proses Persalinan Ardina Rasti Hanya 1 Jam

Melalui persalinan normal, Ardina Rasti berhasil melahirkan Awan dalam kurun waktu 1 jam

Instagram.com/ardinarasti6

Rasa bahagia kini tengah dirasakan pasangan selebriti, Arie Dwi Andhika dan Ardina Rasti. Pasalnya, keduanya baru saja dikaruniai anak kedua pada Rabu, (30/6/2021).

Melahirkan bayi berjenis kelamin laki-laki, Ardina Rasti pun berbagi kisah bagaimana perjuangannya selama proses lahiran baby Awan beberapa hari lalu.

Dalam unggahan terbarunya di Instagram, Ardina Rasti menyebutkan bahwa proses lahiran bayi laki-lakinya yang bernama lengkap Awan Biru Araya ini berjalan begitu cepat dan terasa menenangkan untuk dirinya.

Lantas, seperti apa proses persalinan Ardina Rasti yang hanya memakan waktu satu jam ini? Berikut Popmama.com telah merangkum informasi selengkapnya.

1. Proses persalinan yang kurang dari 1 jam

Instagram.com/ardinarasti6

Dalam unggahan pribadinya, Rasti menceritakan bagaimana proses persalinan baby Awan yang begitu cepat dan tidak sampai satu jam, Ma.

Dalam caption panjang yang ditulisnya, ia menyebutkan, "Proses persalinan Awan Biru Araya yang hanya kurang dari 1 jam benar-benar keajaiban bagi saya & suami."

Dalam kurun waktu singkat ini, ia dan suami mengaku sangat terbantu dengan adanya dukungan dari semua pihak. Baik dari dokter, bidan, dan juga doula yang setia mendampingi.

2. Persalinan normal dengan pembukaan yang begitu cepat

Instagram.com/ardinarasti6

Dalam ceritanya, Ia juga menyebutkan bahwa saat itu ia dan suami tiba di tempat bersalin sekitar pukul 11 malam dan sudah dinyatakan dalam keadaan bukaan 3-4.

Tak lama sampai di tempat bersalin, bidan yang menangani Rasti pun memberi tahu bahwa ia sudah memasuki pembukaan 8-9 hingga bukaan terakhir dan siap untuk memulai persalinan.

"Setengah jam kemudian bidan Tri & Bidan Santi memberitahu bahwa mendadak saya sudah dibukaan 8-9, didampingi Doula kami, mbak Ochan yang terus menerus disamping saya memberi semangat dan membuat saya bisa bernapas dengan tenang dan terus tersenyum sepanjang proses," tulis Mama dari Anara dan Awan.

3. Tetap tenang demi kelancaran persalinan

Instagram.com/arieandika10

Didampingi sang Suami, Rasti mengaku bisa tetap tenang dan rileks dalam melewati persalinan beberapa hari lalu. Dokter, bidan, serta doula yang dengan siap menemani membuat Rasti dan Arie merasa percaya diri dan yakin untuk menyambut kehadiran baby Awan.

"Dokter kesayangan kami dok Rid @ridwansude yang muncul dengan kaos tangan pendek (beliau baru saja selesai membantu kelahiran ibu lain dan kembali ke rumah karena tidak mengira proses bukaan terjadi sangat cepat) semakin membuat saya & suami bisa rileks & damai. Dan belum sampai jam 12 tengah malam, Awan Biru Araya terlahir dan hadir di pelukan kami," tulisnya menambahkan.

4. Rasa syukur Ardina dan Arie atas kehadiran Awan

Instagram.com/ardinarasti6

Sebagai seorang perempuan, Rasti menuliskan bahwa dirinya memiliki keinginan untuk melahirkan bayi dengan persalinan normal. Pada caption yang dibagikannya, ia menuliskan, "cita-cita melahirkan secara gentle (normal), terkabul."

Pasangan ini pun mengaku sangat bersyukur atas bantuan seluruh pihak. Baik dari tim medis yang menangani proses persalinannya, maupun keluarga dan pihak lain yang selalu memberikan masukan dan dukungannya selama menjalani kehamilan baby Awan beberapa bulan terakhir.

"Saya dan suami beryukur luar biasa bisa mengalami pengalaman (melahirkan) seindah ini," tulis Ardina penuh syukur.

Itulah proses persalinan Ardina Rasti yang hanya berlangsung satu jam. Sekali lagi selamat atas kelahiran Awan Biru Araya. Kita doakan bersama aga baby Awan selalu diberikan kesehatan dan tumbuh menjadi anak yang membanggakan kedua orangtua ya, Ma.

Baca juga:

The Latest