TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Nanda Gita Sebut Tak Ada 40 Hari Pasca Melahirkan di Belanda

Menurut Nanda, menghirup udara di luar rumah justru bikin rileks & mengurangi risiko baby blues

Instagram.com/nandagita16

Nanda Gita, aktris pemeran Emak Ijah Pengen Ke Mekah, baru saja dikaruniai anak kedua yang lahir pada Hari Jumat (2/2/2024). Nanda diketahui melahirkan seorang bayi laki-laki dengan sehat dan selamat, memiliki berat 3,4 kilogram.

Menurut keterangan di media sosial Instagram @nandagita91, Nanda melahirkan bayinnya di Belanda. Sebab sejak tahun 2020, pasca menikah dengan Dennis Kuiper, ia memutuskan untuk berhenti dari dunia hiburan dan menetap di Negeri Kincir Angin tersebut.

Nanda sempat menyebut jika di Belanda, Ibu melahirkan diperbolehkan keluar rumah tanpa harus menunggu 40 hari. Sebab di sana, tidak ada istilah masuk angin dan udaranya cukup bersih untuk Ibu dan bayi yang baru dilahirkan.

Berikut Popmama.com rangkum informasi mengenai Nanda Gita sebut tak ada 40 hari pasca melahirkan di Belanda.

1. Nanda Gita melahirkan anak kedua di Belanda

Instagram.com/nandagita16

Nanda Gita, perempuan yang pernah dikenal sebagai aktris FTV Indonesia ini mengumumkan kabar kelahiran anak keduanya pada Hari Jumat (2/2/2024).

Nanda menyebut jika dirinya melahirkan bayi laki-laki melalui persalinan caesar. Bayi yang diberi nama Kiyan Dives Kuiper tersebut lahir dengan berat 3,4 kilogram tepat pukul 10.22 WIB.

“Kiyan Dives Kuiper
2-2-2024
Jam 10.22 pagi
Berat 3400 gram ❤️😍🎉
Selamat datang ke dunia sayangku.. ❤️❤️❤️,” tulis Nanda dalam caption Instagramnya

2. Sebut tak ada 40 hari pasca persalinan di Belanda

Berbeda dengan Indonesia, Nanda menyebut jika di Belanda tak ada istilah 40 hari pasca persalinan. Usai melahirkan, seorang Ibu diperbolehkan untuk keluar rumah bersama bayinya, asalkan menggunakan jaket atau pakaian hangat.

“Indonesia= Abis lahiran gak boleh kkeluar rumah selama 40 hari.

Belanda= Newborn boleh keluar rumah setelah umur 8 hari,” tulis Nanda dalam keterangan Instagramnya pada Jumat (23/2/2024).

3. Udara terbuka baik untuk kesehatan Ibu dan bayi

Instagram.com/nandagita16

Menurut Nanda, udara terbuka di Belanda cukup baik untuk kesehatan Ibu dan bayi. Namun ia menyarankan, bagi para Mama yang ingin membawa bayinya keluar rumah di Belanda untuk mengenakan jaket atau pakaian hangat.

“Udara terbuka baik untuk kesehatan Ibu dan bayik. Yang penting pakaian & jaket hangat,” ujarnya.

4. Keluar rumah bantu melatih badan Ibu pasca persalinan

Instagram.com/nandagita16

Tak hanya untuk mendapatkan udara segar, keluar rumah pasca melahirkan juga dianggap baik untuk kesehatan Ibu pasca melahirkan. Di Belanda, banyak orang percaya jika udara segar bisa bantu melatih badan Ibu, serta membuat luka persalinan cepat pulih.

“Sambil melatih badan ibu pasca lahiran & luka cepet sembuh,” tambahnya.

5. Bantu cegah baby blues dengan keluar rumah

Instagram.com/nandagita16

Terakhir Nanda Gita menyebut jika keluar rumah pasca melahirkan bisa bantu mencegah seorang Ibu mengalami baby blues.

Sebab jika berada di rumah terus menerus, perempuan akan merasa tak berdaya dan seperti terkurung, sehingga badan akan lebih mudah lelah. Sebaliknya, jika seorang Ibu pergi keluar rumah maka pikiran jadi lebih fresh, sehingga risiko baby blues bisa dihindari.

“Setuju gak sih yang bikin newmom baby blues karena merasa tidak berdaya dan terkurung di rumah.. emang badan capek & lemah tapi harus dipaksain keluar rumah biar pikiran lebih fresh🥹🥰❤️👍,” tulisnya dalam caption Instagram.

Itulah bagaimana Nanda Gita sebut tak ada 40 hari pasca melahirkan di Belanda. Kalau Mama, bagaimana? Masihkah mengikuti aturan untuk tidak bepergian keluar rumah sebelum 40 hari pasca melahirkan?

Baca juga:

The Latest