TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Rindu Dirinya yang Dulu, Karina Nadila Akui Alami Baby Blues

Bosan dengan rutinitas sebagai Ibu baru, menjadi alasan Karina Nadila alami baby blues

Youtube.com/TonightShowNet

Sudah empat bulan, Karina Nadila menjalani perannya sebagai seorang Mama baru. Namun di tengah rasa bahagianya, runer up 2 Puteri Indonesia 2017 ini justru mengungkapkan perasaannya pasca melahirkan.

Saat diwawancarai dalam sebuah talkshow bersama Vincent dan Desta, Karina mengakui bahwa dirinya mengalami baby blues usai melahirkan. Hal ini bermula ketika ia merasa bosan dengan rutinitasnya sebagai Ibu baru, sehingga Karina merindukan dirinya yang dulu sebelum melahirkan.

Berikut Popmama.com berikan informasi selengkapnya mengenai cerita Karina Nadila alami baby blues.

1. Usai melahirkan, Karina Nadila sempat rindu dirinya yang dulu

Instagram.com/karinadila8921

Pada Senin (14/11), dalam sebuah wawancara bersama Vincent dan Desta, Karina Nadila sempat mengungkapkan bahwa ia merindukan dirinya yang dulu. Dimana sebelum memiliki anak, ia bisa bebas pergi keluar rumah tanpa harus mengkhawatirkan apapun.

“Pengen punya anak, jadi Ibu alhamdulillah kesampaian. Tapi kalo kangen tuh sebenernya, bukan kangen gue yang dulu. Tapi kangen di mana gue bisa ke mall bebas, pergi ke mana, nggak usah mikirin bayi gitu. Tapi ya, yaudah,” ungkap Karina dalam salah satu video di YouTube Channel TonightShowNet.

2. Karina Nadila akui kalau dirinya mengalami baby blues

Youtube.com/TonightShowNet

Lebih lanjut perempuan kelahiran 21 Agustus 1992 tersebut mengakui kalau dirinya mengalami baby blues.

Baby blues disadari ketika dirinya mulai malas untuk makan. Padahal sebagai Ibu menyusui, Karina sangat menyadari pentingnya mengonsumsi makanan sehat. Tapi di satu sisi, saat hendak makan, ia justru khawatir untuk meninggalkan bayinya sendirian.

“Terus gue sempet baby blues kak, gue sempet kayak males makan, padahal gue busui kan harus makan banget,” ungkap Karina kepada Desta.

3. Momen krusial terjadi di dua minggu pertama pasca melahirkan

Instagram.com/karinadila8921

Momen paling krusial dialami Karina Nadila tepatnya di dua minggu pertama pasca melahirkan. Kala itu, ia hanya bisa berdiam diri di kamar, sambil menjalani rutinitasnya sebagai seorang Ibu baru.

Hal inilah yang membuat Karina merasa sangat suntuk. Sehingga tanpa disadari ia merindukan kebebasan, seperti saat sebelum memiliki anak.

“Sebenernya gini ya, pas momen melahirkan dua minggu pertama itu kan krusial banget. Terus kayak kebebasan gue terenggut dong, otomatis kan. Kadang mikirin bayi, begadang tiap malam, ganti pampers tiap hari tiap jam gitu,”

“Jadi gue orang yang cukup dinamis, tiba-tiba gue harus kepakem sama satu fase yang gitu aja. Jadi gue bener-bener 13 hari cuma di kamar gue doang, jadi kayak hidup gue suntuk banget,” ungkap Karina.

4. Ketidakhadiran suami juga jadi salah satu pemicu Karina mengalami baby blues

Instagram.com/karinadila8921

Lebih lanjut, perempuan yang kerap disapa Nina ini mengungkapkan bahwa, salah satu pemicu terjadinya baby blues adalah ketidakhadiran suami. Sebab sang Suami sudah sibuk bekerja, sehingga ia merasa tak tega untuk meminta bantuan dalam mengurus Rubishana.

“Salah satu yang bikin gue baby blues adalah ketidakhadiran suami. Karena kan kantoran cuma dapat izinnya tiga hari. Jadi gue sebagai istri juga harus pengertian kan,” kata Karina.

5. Alami perubahan bentuk tubuh pasca melahirkan, Karina Nadila tak mau ambil pusing

Instagram.com/karinadila8921

Umumnya, perempuan akan mengalami perubahan bentuk tubuh pasca melahirkan. Hal ini juga yang terkadang memicu terjadinya baby blues lho, Ma!

Tapi menurut model berusia 30 tahun ini, ia tak begitu mempermasalahkan perubahan bentuk tubuhnya pasca melahirkan. Sebaliknya, Karina justru merasa bangga jika memang bentuk tubuhnya mengalami berubah. Sebab ini menjadi bukti bahwa ia telah benar-benar menjadi seorang Ibu.

“Sekarang, tinggal perut aja nih sisa sedikit. Tapi gue walaupun nggak balik (bentuk tubuh), gue akan kayak ‘yaudah, ini gue udah jadi Ibu’ mau kayak gimana lagi,” tutupnya.

Pada kenyataaanya, menjadi Ibu baru memang tidak mudah ya, Ma. Karena itu, penting bagi Mama untuk mendapatkan dukungan dan perhatian, khususnya di minggu-minggu awal pasca melahirkan. Ini berguna untuk menghindari kemungkinan risiko baby blues seperti yang dialami Karina Nadila. Tetap semangat ya Ma!

Baca juga:

The Latest