TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Anne Hathaway Buka-bukaan Soal Infertilitas dan Kehamilan Keduanya

Ternyata kehamilan yang kedua ini sangat dinantinya

globaldatinginsights.com

Anne Hathaway tergolong artis yang jarang membagi kisah pribadinya pada publik. Namun, tidak dengan kisah kehamilan keduanya. Kali ini ia berbagi cerita. 

Seperti yang diumumkan pada akun Instagram Anne Hathaway, dirinya berpose di depan cermin dan melakukan selfie. Foto dibuat dalam hitam putih dan jauh dari kesan mewah khas artis Hollywood. 

Dengan mengenakan kaos putih, ia berpose memajukan perut sambil tersenyum bahagia. Dalam unggahannya ia menulis, "Ini bukan untuk keperluan film, tagar nomor 2".

Kemudian ia bercerita sedikit mengenai infertilitas yang dialaminya. Dirangkum Popmama.com, seperti inilah kisah infertilitas dan kehamilan kedua yang dibagikan oleh Anne Hathaway:

1. Ia berjuang untuk mendapatkan anak kedua

Dalam wawancaranya bersama Associated Press (AP), ia mengungkapkan bahwa kehamilan keduanya tidak serta merta hadir kala ia menginginkannya. 

Anne mengatakan, sangat penting baginya untuk jujur pada publik bahwa kehamilan keduanya tidak berlangsung mudah. Butuh usaha yang cukup lama untuk akhirnya bisa hamil buah hati keduanya. 

"Saya tidak bisa hanya mengayunkan tongkat ajaib dan berkata saya mau hamil dan wow, tiba-tiba saya hamil," ungkap perempuan berumur 36 tahun ini.

Tidak seperti itu, katanya. Setidaknya, kisah seperti itu tidak terjadi padanya. Seperti dikutip dari People.com, bahwa kehamilan keduanya merupakan perjalanan yang tidak mudah bagi dirinya dan suaminya yang telah menikah selama hampir 7 tahun. 

2. Perjalanan panjang menuju kehamilan yang ia simpan sendiri

bbcamerica.com

Bagi sebagian orang, mungkin hamil merupakan perkara yang mudah. Namun tidak bagi Anne Hathaway. 

Masih dalam wawancaranya, ia mengatakan, langkah menuju kehamilan seringnya terasa begitu menyakitkan dan sekaligus tertutup. 

"Tidak banyak orang yang mau bercerita tentang hal itu. Selama penantian kehamilan, banyak waktu di mana sering meragukan diri sendiri. Dan aku melewati masa itu," ujar artis pemenang Oscar ini.

3. Ia bersama para Mama yang sulit hamil

movieplayer.it

"Saya tahu, saat saya mengunggah foto kehamilan ini, akan ada yang kecewa dan sedih karena bukan dirinya yang hamil," katanya dalam wawancara. 

Ia mengatakan, seseorang akan merasa lebih terkucilkan karena unggahannya. Namun Anne menyampaikan, bahwa para Mama tidak sendiri dalam hal ini. Karena Anne mengalaminya sebelum akhirnya hamil anak kedua.

"Saya hanya ingin kalian tahu, bahwa saya bersamamu (dalam melewati perjuangan ini)," tutur istri dari Adam Shulman ini. "Persaudaraan kami sangat luar biasa, dan kami menyembunyikan kepedihan ini dengan sangat baik, dan dalam waktu yang sangat lama karena kupikir kami harus mengesampingkan kisah tersebut," tambahnya. 

Kisah perjuangan infertilitas memang jarang dibicarakan secara buka-bukaan. Ada yang mengganggap hal itu memalukan, ada yang tidak percaya orang lain bisa menjaga ceritanya dengan baik. 

Maka dari itu Anne mengungkapkan ke publik dengan harapan mereka bisa saling menguatkan meski dalam diam karena banyak juga yang mengalami infertilitas, berjuang dalam diam, dan akhirnya berhasil mendapatkan anak. 

"Ini mengenai bagaimana kami bisa saling hadir untuk satu sama lain. Saya hanya ingin mereka tahu bahwa saya saudari mereka dan saya melihat keberadaan mereka dan saya ada untuk mereka," tutupnya.

Semoga kehamilannya lancar sampai persalinan ya!

Baca juga:

The Latest