Jangan Salah Beli! Ini 7 Cara Memilih Maternity Bra yang Tepat
Kenyamanan jadi hal terpenting!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah mengetahui sedang mengandung anak pertama, kamu pasti akan banyak melakukan persiapan sejak awal kehamilan.
Saat hamil, kamu akan mengalami perubahan pada bentuk payudara. Kamu akan merasa payudara lebih besar dari sebelum hamil. Oleh sebab itu kamu memerlukan maternity bra sebagai pendukung.
Agar tidak salah pilih, berikut Popmama.com berikan tips 7 cara memilih maternity bra yang tepat untuk kamu kenakan sehari-hari:
1. Pilih bra yang tidak terlalu longgar atau terlalu ketat
Demi kenyamanan saat hamil, pilihlah bra yang benar-benar pas saat dikenakan. Jangan terlalu longgar apalagi ketat.
Ini akan membuat gerak kamu semakin terbatas.
2. Pilih kain bra yang ringan
Pemilihan kain maternity bra juga nggak boleh terabaikan. Sebaiknya, pilihlah kain yang ringan, yang membuat kulit kamu mudah bernapas. Jangan memilih kain lace dan kain sintetis. Pilihlah jenis kain katun yang mudah menyerap keringat.
3. Bra harus memiliki tali bahu yang besar
Matetnity bra harus memiliki tali bahu yang besar dan kuat. Hal ini dikarenakan bra akan menyanggah beban yang lebih berat dan tali harus mengimbangi postur tubuh yang makin besar.
Kalau tali bra kecil sangat riskan terhadap luka dan gatal akibat keringat apalagi ibu hamil cenderung memiliki kulit yang lebih sensitif.
4. Cup harus menutupi seluruh payudara
Bra harus mampu menutupi seluruh payudara, tanpa tonjolan di bagian atas, bawah atau sisi cup. Maka pilihlah bara yang memiliki cup besar sehingga mampu menutupi seluruh payudara.
5. Pilih bra tanpa busa yang penuh
Hal ini disebabkan karena saat hamil payudara terus membesar. Busa pada bra dapat membuat dada terasa sesak. Untuk itu, pilihlah bra tanpa busa, apalagi busa yang penuh. Tujuannya agar payudara terasa nyaman dan leluasa.
6. Tali pengikat bra harus tepat
Pada tali maternity bra di bagian belakang harus berada di posisi yang tepat. Seharusnya juga tidak mengarah ke punggung atas. Bra dengan tali pengikat tiga kancing yang lebar akan lebih baik dalam menyanggah punggung. Bra jenis ini akan membuat kamu terhindar dari nyeri punggung.
7. Jangan pakai bra dengan bahan yang keras dan berkawat
Hindari bra yang keras atau underwired selama kehamilan. Bra yang keras dengan kawat dapat menimbulkan gatal dan iritasi kulit sehingga bisa membuat kamu merasa tidak nyaman saat menggunakannya ketika masa kehamilan.
Sebelum kamu membeli bra, ukur ukuran cup, tali, karet dan pastikan bahwa maternity bra nyaman saat digunakan.
Ini akan membantu kamu membeli bra yang pas. Saat kehamilan bentuk tubuh akan terus berubah dari awal kehamilan hingga trimester ketiga. Pastikan kamu selalu mengenakan bra dengan ukuran yang pas ya.
Itulah 7 cara memilih maternity bra yang tepat. Semoga informasi ini bermanfaat ya!
Baca juga:
- Apakah Bra Kawat Aman Digunakan Selama Hamil?
- 5 Tips Memilih Bra Saat Menyusui agar Nyaman Dipakai
- Cara Mencuci Bra yang Benar Memakai Mesin Cuci