Promil Lagi, Ini Waktu yang Tepat Berhubungan Seks setelah Melahirkan
Ada tips agar berhubungan seks tetap nyaman untuk promil lagi setelah melahirkan!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Beberapa minggu setelah melahirkan menjadi waktu yang paling menantang bagi pasangan yang baru memiliki anak. Banyak penyesuaian yang terjadi mulai dari pola tidur hingga kebiasaan baru yang tercipta.
Seks mungkin bukan lagi prioritas dalam waktu-waktu tersebut atau bahkan hingga berbulan-bulan setelah melahirkan. Hal itu tidak apa-apa ya, Ma. Sebab, apapun metode melahirkan yang dilalui butuh proses untuk penyembuhan diri sampai siap berhubungan seks dengan pasangan.
Belum lagi, setelah memiliki bayi energi kita akan difokuskan untuk mengurusnya. Sehingga menjaga suasana hati tetap baik saja kadang sudah cukup melelahkan.
Namun, jika Mama dan Papa sudah ingin kembali melakukan hubungan intim setelah melahirkan harap perhatikan beberapa hal. Terutama jika Mama dan Papa ingin kembali memiliki anak dengan retang umur yang tidak terlalu jauh alias program hamil (promil) lagi.
Mengutip dari What to Expect, berikut Popmama.com rangkum informasi selengkapnya.
1. Waktu yang tepat berhubungan seks setelah melahirkan secara normal
American College of Obstetricians and Gynecologists memang tidak menyebutkan waktu khusus bagi pasangan bisa mulai berhubungan seks setelah melahirkan. Namun, ada beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan.
Pertama, sudah mendapatkan izin dari dokter yang menangani Mama melahirkan. Sebab, kemungkinan besar ada janji temu untuk mengontrol kondisi hingga enam minggu setelah melahirkan.
Jika melahirkan normal, vagina masih dalam proses penyembuhan karena peregangan dan sebagainya. Bagi ibu melahirkan normal dengan episiotomi, melakukan hubungan seks dibawah 4 minggu bisa menyebabkan infeksi vagina lho.
Beberapa pakar menyebut, suami-istri bisa kembali melakukan hubungan seksual setelah 4-6 minggu pasca melahirkan. Namun, sebaiknya keputusan itu tetap dalam pengawasan dokter yang menangani persalinan Mama ya.
2. Waktu yang tepat berhubungan seks setelah operasi caesar
Tak berbeda jauh, bagi Mama yang melahirkan melalui operasi caesar juga direkomendasikan tidak langsung berhubungan seks setelah melahirkan. Sebab, luka sayatan pada perut juga butuh penyembuhan beberapa waktu.
Sebaiknya tidak berhubungan seksual hingga 6 minggu setelah melahirkan. Jadi pastikan untuk meminta saran dan persetujuan dokter mengenai hal ini. Intinya, selama dokter memberi Mama 'lampu hijau' maka berhubungan seksual setelah melahirkan bisa dilakukan.
3. Tips melakukan hubungan seks setelah melahirkan agar lebih nyaman
Ketika dokter sudah setuju untuk bisa kembali berhubungan seks, jangan terlalu buru-buru dan tergesa-gesa ya. Terpenting adalah kesiapan mental Mama dan Papa untuk melakukan hubungan intim dengan nyaman.
Ada beberapa hal yang dapat dilakukan Mama baru untuk bisa lebih mudah berhubungan seks setelah melahirkan, yaitu:
- Latihan kegel, ini berfungsi untuk meningkatkan aliran darah dan menguatkan kembali otot dasar panggul, membantu vagina mengembalikan struktur aslinya pasca melahirkan.
- Lakukan seks dengan alat bantu, maksudnya adalah berhubungan seks setelah melahirkan tidak selalu mudah. Bantuan seperti pelumas atau bantal seks bisa membantu. Barang-barang itu dapat memberikan bantuan untuk membuat diri nyaman saat seks setelah melahirkan.
- Jangan malu soal kebutuhan Mama, memulai kembali seks setelah melahirkan bisa jadi hal yang cukup kaku untuk diungkapkan kepada pasangan. Cobalah jujur kepadanya dan ungkapkan keinginan Mama, apakah itu foreplay yang cukup lama atau pijatan relaksasi sebelum memulai seks.
- Atur posisi seks yang nyaman, memang cukup melelahkan mungkin tapi luangkan waktu untuk menemukan posisi yang seks yang nyaman untuk kalian berdua. Posisi ini tidak memberikan tekanan pada jahitan di perut dan memberi kontrol atas kedalaman penetrasi. Mama bisa mencoba posisi spooning ketika berhubungan seks setelah melahirkan.
Itulah tadi informasi mengenai waktu yang tepat berhubungan seks setelah melahirkan untuk promil lagi. Semoga informasi ini membantu Mama dan Papa yang membaca.
Baca juga:
- Saran dari Obgyn, Ini 6 Posisi Seks yang Lebih Berpeluang Cepat Hamil
- 5 Tes Kesehatan untuk Mengetahui Gangguan Kesuburan Perempuan
- 7 Hal yang Penting Dipahami saat Ingin Memulai Program Hamil