TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Tips Promil dari Gritte Agatha setelah Berhasil Hamil Anak Pertama

Bicarakan dengan pasangan dan jangan lupa minum suplemen agar cepat hamil

Instagram.com/gritteagathaa

Kabar bahagia datang dari pasangan Gritte Agatha dan Arif Hidayat. Pada Minggu (30/6/2024), melalui media sosial Instagram, Gritte mengungkapkan kalau ia tengah hamil anak pertama. Tak hanya Gritte dan Arif, keluarga serta para kerabat juga turut berbahagia atas kabar kehamilan ini.

Diungkap Gritte, ia dan suami memang memiliki keinginan untuk punya anak sejak lama. Keduanya pun mengusahakan sejumlah cara, mulai dari berkonsultasi ke dokter, menjalani gaya hidup sehat, hingga mengonsumsi sejumlah suplemen. Hal ini diketahui dari sejumlah unggahan foto dan video, yang dibagikan secara langsung di Instagram @gritteagathaa.

Penasaran, bagaimana cara Gritte dan Arif sampai berhasil hamil anak pertama? Berikut Popmama.com bagikan beberapa tips promil dari Gritte Agatha, yang mungkin bisa dicoba. Simak selengkapnya, ya!

1. Bicarakan masalah momongan dengan pasangan

Instagram.com/gritteagathaa

Bagi kamu yang sudah menikah, langkah pertama yang perlu dilakukan yakni membicarakan masalah momongan dengan pasangan.

Menurut Gritte, ini jadi satu hal penting yang harus dilakukan oleh pasangan. Sebab dengan adanya keterbukaan dan komunikasi, nantinya kita jadi tahu keinginan pasangan. Ini tentu memudahkan dalam menyusun rencana ke depannya.

“Coba pastiin deh, urusan momongan ini udah diomongin sama pasangan. Jangan sampai buru-buru cuma karena fomo,kata Gritte Agatha dalam video reels Instagram yang tayang pada (12/6/2024).

Gritte begitu bersyukur, karena bisa membicarakan terkait momongan bersama Arif, jauh sebelum pernikahan. Di mana Arif, begitu membebaskan dirinya untuk memilih jumlah anak. Bahkan Arif mengaku tak masalah, jika tidak memiliki anak.

“Aku dan Arif udah ngomongin ini dari sebelum nikah. Dari Arif bener-bener ngebebasin aku. Mau punya anak 1 boleh, mau 5 juga boleh. Dia selalu bilang, kita harus punya zero expectation ke satu sama lain. Seandainya nanti nggak dikaruniai anak sekalipun, juga gak apa-apa,” tambahnya.

2. Jangan sampai ingin punya anak hanya karena ikut-ikutan

Instagram.com/gritteagathaa

Gritte dalam videonya juga mengingatkan para pasangan di luar sana, jangan sampai memiliki anak hanya untuk sekedar ikut-ikutan.

Pernyataan Gritte ini turut dibenarkan oleh food vlogger Ken dan Grat, yang sebelumnya sudah dikaruniai seorang putri. Dalam komentarnya di Instagram @gritteagathaa, keduanya mengatakan bahwa, diskusi bersama pasangan sangatlah penting dalam hal merencanakan momongan.

“Diskusiin apa apa berdua emang paling penting ❤️,” kata Ken dan Grat.

3. Lakukan konsultasi ke dokter bersama pasangan

Instagram.com/gritteagathaa

Setelah memutuskan untuk memiliki momongan, Gritte pun menyarankan untuk konsultasi ke dokter. Sebab menurutnya, setiap pasangan perlu memiliki kesiapan dari segi fisik dan mental, sebelum memiliki anak.

Gritte dan Arif pun rutin memeriksakan kesehatan ke dokter. Keduanya berdiskusi mengenai kesehatan tubuh, terutama untuk mempersiapkan kehamilan. Setelah itu, keduanya mulai fokus menjaga kesehatan, salah satunya dengan rutin berolahraga.

“Kita udah tau, next step-nya adalah untuk ikut program hamil. Jadi kemarin kita ke dokter untuk konsultasi keinginan kita ini. Diskusi tentang apa yang harus dilakuin aku dan Arif dari sisi kesehatan,” ungkap Gritte.

4. Minum suplemen yang bisa bantu cepat hamil

Saat menjalani program hamil, selain menjaga kesehatan tubuh, Gritte juga mengingatkan para pengikutnya di Instagram untuk tak lupa minum suplemen. Suplemen berguna untuk meningkatkan kesuburan baik pada laki-laki maupun perempuan. Dengan rutin mengonsumsinya, diharapkan peluang kehamilan juga bisa meningkat.

Nah, saat bertanya kepada followersnya terkait persiapan promil, Gritte pun mendapat salah satu rekomendasi suplemen yakni Metafolin.

“haiiii @gritteagatha, cobain Metafolin deh! ini tuh asam folat yg lebih mudah diserap✨ aku disaranin sama dokter buat konsumsi suplemen yang ada kandungan metafolin plus vitamin & mineral lainnya sejak persiapan kehamilan💖,” ungkap akun @ashillasikado.

Perempuan berusia 28 tahun tersebut lantas mencari tahu terkait suplemen Metafolin. Menurutnya, Metafolin merupakan bentuk folat aktif yang bisa langsung diserap oleh tubuh. Jadi mirip seperti asam folat, namun proses penyerapannya lebih cepat.

“Jadi ternyata, Metafolin itu folat juga, tapi versi lebih canggihnya. Dan yang menurut aku baca, jadi Metafolin ini sejenis folat aktif, yang langsung bisa diserap oleh tubuh. Kalau asam folat yang biasa kita minum, itukan harus melewati beberapa tahap dulu, baru diserap tubuh. Nah, kalau si Metafolin ini, begitu kita minum itu bisa langsung diserap sama tubuh. Jadi kayak jalan tolnya gitu lah,” ujarnya.

Namun dalam videonya, Gritte menegaskan bahwa, apa yang ia sampaikan hanya berdasarkan informasi yang dibacanya dari banyak sumber. Terkait kebutuhan konsumsi suplemen, ia menyarankan setiap orang untuk tetap berkonsultasi ke ahlinya, dalam hal ini dokter kandungan.

Semoga beberapa tips promil dari Gritte Agatha di atas, bisa membantu, ya!

Baca juga:

The Latest