TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Denise Chariesta Ngidam Banyak Makanan, Ada yang Bikin Geleng Kepala

Denise Chariesta ngidam banyak jenis makanan mulai dari yang viral sampai makanan buatan sang Mama

youtube.com/DeniseChariesta

Usia kehamilan Denise Chariesta kini sudah memasuki trimester kedua. Sebagai Ibu hamil, tentu sangat normal untuk makan lebih banyak dari biasanya. Hal ini juga dialami Denise Chariesta seperti yang terlihat dari unggahan vlog Denise yang saat ini banyak berisi banyak aktivitas makan.

Bahkan pada beberapa video, perempuan kelahiran 5 September 1991 itu terlihat ikut masak atau belanja bersama sang Mama.

Tak hanya banyak makan, dalam salah satu ungahan video YouTube miliknya, Denise mengatakan jika ia jadi menyukai minuman bersoda. Padahal sebelum hamil Denise tidak pernah minum soda.

Di bawah ini Popmama.com rangkum soal ngidamnya Denise Chariesta. Ada yang bikin geleng-geleng kepala.

1. Nasi padang

youtube.com/DeniseChariesta

Dalam unggahan di kanal YouTube miliknya, Denise sempat mengungkapkan jika ia ingin makan nasi Padang. Namun karena porsi nasi Padang cenderung banyak, Denise akui ia tidak bisa menghabisi seluruh makanan yang dihidangkan.

"Ternyata gue ngga bisa makan banyak-banyak," ungkapnya di sela-sela membuka bungkus kuah kari.

Denise selalu memesan nasi padang dengan ayam pop, perkedel dan kikil yang wajib disiram dengan bumby rendang dan kuah kari. Semua makanan tersebut harus dipisah karena Denise tidak bisa makan satu bungkus nasi Padang dalam satu kali makan.

2. Ayam goreng

Youtube.com/denisechariestaofficial

Dalam sebuah video miliknya, Denise mengungkapkan jika ia pernah terbangun pada pukul tiga dini hari karena merasa lapar.

Oleh karena itu, ia langsung memesan sebuah ayam goreng dari salah satu restoran fast food. Selain memesan ayam, ia juga memesan minuman bersoda. Seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa Denise sebelumnya tidak pernah minum soda, namun saat hamil entah kenapa ia ingin minuman bersoda.

"Aneh banget. Dulu gua nggak pernah mau minum soda, sekarang ngidam gua pengen banget minum soda,"  kata Denise.

3. Makanan Ci Mehong

youtube.com/DeniseChariesta

Dagangan Ci Mehong sempat viral di TikTok beberapa waktu lalu. Denise yang mengetahui hal tersebut langsung membeli dan mencoba makanan yang dijual Ci Mehong.

Ia membeli beberapa jenis makanan seperti tumis bunga pepaya dan teri, cendol nangka, rujak aceh dan bika ambon dengan total belanjaan sekitar Rp 385.000.

Dari seluruh jajanan yang ia coba, Denise menyebut bahwa cendol yang jadi favoritnya.

"Sumpah ini cendol terenak yang pernah gue coba!" ungkapnya penuh antusias.

4. Seblak

youtube.com/DeniseChariesta

Siapa yang tidak kenal seblak, ya, Ma? Makanan berbahan kerupuk rebus dengan kuah pedas ini memang selalu cocok dijadikan camilan.

Sempat viral beberapa waktu lalu soal seblak ala Mamang Rafael yang berbumbu sambal mentah ulek.

Denise pun kemudian mengajak sang Mama untuk memasak seblak yang sempat viral itu. Selesai memasak, perempuan berdarah Tionghoa itu mengajak timnya untuk mencoba seblak yang dimasak oleh sang Mama.

Denise pun kemudian memuji seblak buatan sang Mama meski memang rasanya sangat pedas.

5. Rujak Bang Sulthan

youtube.com/DeniseChariesta

Denise yang sedang ngidam rujak meminta salah satu timnya untuk membelikan sebungkus campuran buah dengan bumbu pedas tersebut. 

Sayangnya, menurut Denise, rujak yang viral ini justru tidak seenak yang dibayangkannya. Memang tidak semua makanan yang viral itu akan cocok dilidah, ya, Ma?

6. Soto Mie

youtube.com/DeniseChariesta

Kurang puas makan denganrujak yang tidak sesuai ekspektasi, Denise memutuskan untuk lanjut makan soto mi. Ternyata soto mi yang ia coba juga tidak senikmat yang ia bayangkan.

"Soto mi-nya agak kurang juga atau mood gua ya," ujarnya.

7. Ceker mercon

youtube.com/DeniseChariesta

Meskipun dilarang makan makanan pedas karena memiliki gangguang lambung, terkadang keinginan ngidam tidak bisa dihindari, ya, Ma. Bikin geleng kepala, justru Denise ingin makan ceker mercon pedas.

Denisi pun segera ingin mencoba ceker mercon. Ia memasaknya dengan bantuan sang Mama. Lalu setelah matang, keduanya langsung mencoba ceker mercon yang sudah dihidangkan. Meski kepedasan, Denise dan Mama tetap melanjutkan sesi makan sampai habis.

8. Buah-buahan

youtube.com/DenisChariesta

Makan buah saat hamil penting untuk kesehatan mama dan janin. Menyadari hal ini, Denise dan sang Mama pergi ke toko buah untuk membeli beberapa buah yang dibutuhkan.

Tak sendiri, Denise ditemani sang Mama. Terlihat dari video yang diunggah oleh Denise bahwa ia membeli buah-buahan seperti jeruk, pisang, buah naga kuning, melon dan stroberi.

Ia menyebut membeli stroberi karena ngidam ingin telur dadar pakai stroberi. Wah, ngidamnya bumil yang satu ini memang benar-benar bikin geleng-geleng kepala, ya, Ma?

"Gua ngidam telur dadar stroberi, karena ngga ada yang jual. Jadi gue bikin," ungkapnya sambil mengambil satu bungkus stroberi.

Denise juga mengakui bahwa selama kehamilan ia juga jadi menyukai rasa manis. Padahal sebelum hamil Denise tidak pernah suka dengan sesuatu yang manis.

9. Makanan restoran

youtube.com/DeniseChariesta

Terdapat sebuah restoran yang sedang naik daun di daerah Senopati. Oleh karena itu, ia memutuskan untuk pergi ke sana dan memesan berbagai menu seperti fettuccine alfredo, nasi campur Raja Ampat, nasi goreng komplit, caesar salad, spaghetti carbonara, japanese curry rice with miso soup hingga burger.

Menurut Denise makanan paling enak yang ia pesan adalah burger, nasi goreng komplit dan salad.

"Menurut gua burger di sini enak banget, kita sampe bungkus buat Papi. Terus ada nasi goreng komplit, tapi nasi gorengnya pakai sop buntut. Parah enak banget," tuturnya antusias.

Diikuti Mama yang juga merasakan hal yang sama, menurut sang Mama jarang sekali ada nasi goreng ditambah kuah sop dan rasanya enak pula. 

Nah, itu tadi ngidamnya Denise Chariesta. Wah, melihat Denise makan dengan lahap bikin ngiler nggak sih, Ma?

Baca juga:

The Latest