9 Rekomendasi Obat Pilek untuk Ibu Hamil di Apotek
Dari tablet, sirup hingga obat oles alami yang bisa dipilih
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sakit flu saat hamil mungkin membuat ibu hamil khawatir memilih obat. Pasalnya selama masa kehamilan perlu perhatian ekstra sehingga tidak bisa sembarangan memilih obat.
Ibu hamil saat mengalami flu mungkin khawatir akan efek samping terhadap janin. Namun, beberapa obat pilek dirancang untuk aman digunakan selama kehamilan, asalkan sesuai dengan dosis dan anjuran dokter.
Berikut Popmama.com rangkum rekomendasi obat pilek untuk ibu hamil di apotek.
1. Alerhis Tablet
Alerhis tablet adalah obat pilek untuk ibu hamil yang bisa meredakan bersin-bersin karena flu maupun alergi. Dalam satu tablet Alerhis mengandung 10 mg loratadine.
Obat ini bekerja dengan mengurangi produksi lendir di saluran pernapasan, bengkak di dalam hidung, mata berair, dan bersin-bersin. Loratadine merupakan kelompok obat antihistamin yang aman digunakan saat hamil.
Harganya Rp12.700.
2. Benadryl Sirup
Benadryl Sirup aman dan efektif digunakan sebagai salah satu obat pilek untuk ibu hamil. Tiap 5 ml Benadryl Sirup mengandung 12,5 mg diphenhydramine dan 125 mg amonium klorida.
Diphenhydramine bekerja sebagai antihistamin yang dapat meredakan bersin-bersin, tenggorokan gatal dan batuk berdahak, hidung meler, atau hidung tersumbat karena flu atau batuk pilek. Sementara itu, amonium klorida bekerja sebagai peluruh dahak agar mudah dikeluarkan saat batuk.
Untuk meringankan gejala pilek saat hamil, minum 2 sendok takar (10 ml) Benadryl Sirup maksimal 4 kali dalam sehari. Ibu hamil bisa mengonsumsi obat ini sebelum atau sesudah makan.
Harganya Rp 25.000.
3. Betadine Cold Defence Nasal Spray
Betadine Cold Defence Nasal Spray cocok sebagai obat pilek untuk ibu hamil yang aman. Manfaat dari obat ini untuk mengurangi tingkat keparahan dan durasi gejala pilek dan flu.
Betadine Cold Defence Nasal Spray mengandung carragelose, yaitu bahan alami yang berasal dari jenis rumput laut merah. Bahan ini bekerja dengan membentuk lapisan pelindung pada dinding dalam hidung.
Carragelose juga diduga memiliki aktivitas antivirus terhadap penyebab pilek dan flu, seperti H1N1 dan Rhinovirus.
Harganya Rp 190.000.
4. Bisolvon 8 mg
Obat pilek untuk ibu hamil selanjutnya dari Bisolvon. Obat ini memiliki bahan aktif bromhexine yang bisa ibu gunakan untuk meredakan keluhan batuk berdahak.
Bromhexine di dalam Bisolvon juga akan membuat dahak lebih encer sehingga lebih mudah dikeluarkan. Dengan begitu, bumil tidak perlu lagi batuk terlalu keras untuk mengeluarkan dahak.
Obat ini pun akan membantu membersihkan saluran napas dari dahak dengan lebih cepat. Tersedia dalam bentuk tablet yang diminum 3 kali sehari.
Harganya Rp 30.000.
5. Decadryl Ekspektoran Sirup
Pilihan obat pilek untuk ibu hamil yang aman yakni Decadryl Ekspektoran Sirup. Obat ini mengandung kombinasi diphenhydramine dan amonium klorida yang bisa digunakan untuk mengatasi keluhan pilek dan batuk berdahak akibat flu.
Diphenhydramine akan bekerja dengan menghambat zat yang menyebabkan munculnya gejala bersin-bersin dan hidung meler. Senyawa ini juga mengurangi produksi lendir di saluran pernapasan.
Sementara kandungan amonium klorida akan mengencerkan dahak sehingga lebih mudah dikeluarkan.
Harganya Rp 28.500.
6. Degirol
Degirol adalah tablet isap untuk mengatasi sakit tenggorokan yang biasa menyertai flu dan batuk. Kandungan dequalinium chloride dalam Degirol mampu membunuh kuman penyebab infeksi ringan di tenggorokan.
Karena bahan aktifnya aman digunakan pada masa kehamilan, Degirol bisa digunakan sebagai obat pilek untuk ibu hamil. Untuk bisa meredakan sakit tenggorokan saat pilek, bumil bisa mengonsumsi 1 tablet isap Degirol tiap 3-4 jam.
Harganya Rp 15.700.
7. Panadol Cold & Flu
Rekomendasi obat pilek untuk ibu hamil selanjutnya yakni Panadol Cold & Flu. Obat ini dapat meredakan gejala hidung tersumbat, batuk kering, dan demam yang menyertai flu.
Adapun bahan aktif berupa 500 mg parasetamol, 30 mg pseudoephedrine HCl, dan 15 mg dextromethorphan. Dosis penggunaannya 1 kaplet 4-6 jam sekali dan jangan melebihi 8 kaplet dalam jangka waktu 24 jam.
Harganya Rp 17.500.
8. Sterimar Nasal Hygiene Spray
Sterimar Nasal Hygiene Spray merupakan semprot hidung dengan kandungan garam mineral dari air laut alami yang aman untuk ibu hamil. Kandungan ini membantu melembapkan dan membersihkan rongga hidung dari ingus saat flu.
Selain itu, garam (NaCl) di dalam produk ini juga dapat menarik cairan berlebih dari dinding dalam hidung. Dengan begitu, Sterimar Nasal Hygiene Spray dapat mengurangi pembengkakan dan hidung tersumbat.
Untuk melegakan pernapasan saat hidung tersumbat, gunakan Sterimar Nasal Hygiene Spray 2-6 kali sehari.
Harganya Rp 151.700.
9. Vicks Vaporub
Vicks Vaporub bisa dipakai sebagai obat pilek untuk ibu hamil karena berisi bahan alami yaitu mentol, minyak eukaliptus, dan camphor. Kombinasi bahan tersebut dapat melegakan hidung yang tersumbat akibat flu.
Minyak eukaliptus juga diyakini dapat melegakan saluran pernapasan dan mengencerkan lendir di saluran pernapasan. Dengan begitu, dahak akan lebih mudah dikeluarkan saat batuk dan napas pun terasa lebih ringan.
Vicks Vaporub dapat dioleskan ke dada, leher, dan punggung agar badan terasa hangat dan aroma Vicks bisa terhirup.
Harganya Rp 9.100.
Itulah tadi rekomendasi obat pilek untuk ibu hamil di apotek. Pastikan Mama telah berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi berbagai obat di atas, ya, Ma!
Baca juga:
- 8 Rekomendasi Paracetamol yang Aman untuk Ibu Hamil
- 7 Rekomendasi Tempat USG Terdekat di Bogor Beserta Biayanya
- 7 Rekomendasi Tempat USG Terdekat di Bekasi Beserta Biayanya