TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

6 Efek Samping Buah Melon untuk Ibu Hamil jika Dikonsumsi Berlebihan

Konsumsi yang berlebihan dan tidak terkendali menyebabkan berbagai masalah kesehatan

Freepik.com/nensuria

Melon merupakan buah yang kaya akan nutrisi dengan berbagai manfaat di dalamnya. Buah berwarna hijau ini juga memiliki banyak kandungan air yang menjaga ibu hamil tetap terhidrasi.

Bukan hanya berlimpah air, buah melon ini juga mengandung folat, vitamin K, vitamin C hingga antioksidan yang dibutuhkan selama kehamilan. 

Namun konsumsi melon terutama pada ibu hamil harus dalam batas wajar. Di balik rasanya yang manis ini, konsumsi melon saat hamil juga memiliki efek samping, Ma. 

Apa saja efek samping buah melon untuk ibu hamil? Berikut ini Popmama.com telah merangkum penjelasannya. Simak, yuk, Ma!

1. Kadar gula darah tinggi

Freepik/xb100

Melon memang enak dan segar dikonsumsi, kandungan vitaminnya juga berlimpah. Namun Mama harus berhati-hati dan jangan terlalu banyak konsumsi melon saat hamil.

Terlalu banyak mengonsumsi melon dapat menyebabkan kadar gula darah naik, Ma. Hal ini disebabkan buah melon memiliki rasa yang manis.

Jika Mama pernah memiliki riwayat diabetes, konsumsi melon harus diperhatikan dan jangan terlalu banyak agar kadar gula darah dalam tubuh tidak semakin naik, Ma.

2. Menimbulkan alergi

Freepik/freepik

Melon sebenarnya aman dikonsumsi oleh ibu hamil, namun sebaiknya konsumsinya dalam batas wajar agar tidak berisiko. Melon ini dapat menimbulkan alergi pada ibu hamil, Ma.

Mengutip Style Craze, penelitian oleh beberapa orang membuktikan bahwa melon juga bisa menimbulkan efek samping seperti ruam, gatal di mulut, kram, mual, hingga kesulitan bernapas.

Reaksi ini muncul pada orang yang memiliki alergi dengan buah melon. Jika Mama mengalaminya, hentikan konsumsinya dan periksakan ke dokter jika muncul reaksi di atas, Ma.

3. Jika tidak dicuci bersih terkontaminasi bakteri

Freepik/jcomp

Sebaiknya buah melon telah dicuci dan dikupas dengan bersih sebelum dikonsumsi. Hal ini untuk menghindari kontaminasi bakteri pada buah melon.

Melansir Baby Facts, melon merupakan buah yang ditanam di tanah. Hal ini membuat melon dapat terkontaminasi bakteri toksoplasma jika tidak dicuci dengan bersih.

Bakteri ini dapat berpindah ke tangan dan masuk ke kulit dan menyebabkan berbagai masalah kesehatan hingga berisiko kecacatan pada janin, Ma. 

Untuk itu, penting untuk mencuci melon dan buah lainnya sebelum dikonsumsi agar aman dan manfaatnya maksimal.

4. Menyebabkan diare

Freepik

Salah satu manfaat dari buah melon adalah melancarkan sistem pencernaan karena mengandung air dan serat yang tinggi. Namun manfaat ini bisa menjadi kebalikannya jika konsumsinya tidak terkendali.

Melon dapat menyebabkan masalah pencernaan, salah satunya diare jika terlalu banyak dikonsumsi. Kandungan sorbitol atau senyawa gula pada melon juga dapat menimbulkan penumpukan gas dan menyebabkan buang air besar tak terkendali.

5. Mengurangi kandungan gizi lain

freepik/freepik

Mengonsumsi melon juga membuat ibu hamil merasa kenyang. Hal ini dikarenakan melon memiliki kadar air yang tinggi dan buahnya juga mengandung daging yang tebal. 

Namun Mama harus tahu bahwa konsumsi melon secara berlebihan dapat mengurangi kandungan gizi lain, karena sudah kekenyangan.

Kondisi perut yang kenyang membuat Mama tidak ingin mengonsumsi makanan lain. Akibatnya, gizi atau nutrisi harian yang diperlukan tidak terpenuhi karena tidak dikonsumsi.

Untuk itu, konsumsi melon atau buah-buahan lain harus seimbang agar kebutuhan nutrisi harian Mama juga terpenuhi.

6. Memperlambat aktivitas pencernaan

freepik/freepik

Melon juga memiliki efek samping memperlambat laju pencernaan jika dikonsumsi di malam hari. 

Perlu diketahui bahwa kecepatan sistem pencernaan manusia akan lebih lambat di malam hari, hal ini juga memengaruhi pembakaran gula di malam hari sulit dilakukan.

Untuk itu, ibu hamil yang ingin mengonsumsi melon sebaiknya tidak mengonsumsinya di malam hari sebab dapat berisiko membuat aktivitas pencernaan semakin lambat di malam hari.

Konsumsi melon secara berlebihan juga dapat membuat kenaikan berat badan karena mengandung kadar gula yang tinggi. Jika aktivtas pencernaan semakin melambat, kemungkinan kenaikan berat badan juga akan semakin bertambah.

Jangan Takut Konsumsi Melon selama Tidak Berlebihan!

Freepik/Stockking

Meski melon memiliki berbagai efek samping yang dapat berpengaruh pada kehamilan, sebaiknya Mama tidak perlu takut untuk mengonsumsi melon. Perlu diketahui bahwa melon juga mengandung berbagai manfaat untuk tubuh  jika dikonsumsi dalam batas yang wajar, di antaranyanya adalah sebagai berikut"

  • Meningkatkan kesehatan kulit,
  • Menjaga kesehatan mata,
  • Menjaga kekebalan tubuh, dan
  • Mencegah dehidrasi.

Itu tadi efek samping buah melon untuk ibu hamil dan manfaatnya. Sekali lagi, jangan takut mengonsumsi melon selama kehamilan selama konsumsinya masih dalam batas wajar. Pastikan melon juga telah dicuci dengan bersih dan kondisinya masih segar.

Semoga bermanfaat!

Baca juga:

The Latest