6 Penyebab Muntah Kuning Pahit saat Hamil, Harus Diwaspadai
Muntah kuning pahit dapat terjadi karena cairan empedu yang ikut keluar
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mual dan muntah atau morning sickness merupakan salah satu gejala kehamilan yang hampir dialami setiap ibu hamil. Namun muntah yang dialami beberapa ibu hamil berwarna kuning dan pahit, apa penyebabnya?
Umumnya mual dan muntah ini dapat terjadi pada awal kehamilan hingga minggu ke-20. Dalam beberapa kasus, isi muntahan yang dikeluarkan ibu hamil dapat berwarna kuning hingga kuning kehijauan. Kondisi ini perlu menjadi perhatian, Ma.
Jika gejalanya morning sickness tidak kunjung mereda dan muntah yang dikeluarkan justru berwarna kuning, tandanya ada gejala kesehatan yang sedang Mama alami.
Berikut ini Popmama.com telah merangkum penyebab muntah kuning pahit saat hamil. Disimak, yuk, Ma!
1. Refluks empedu
Makan tidak di waktu yang tepat atau terlambat dapat berakibat fatal pada kesehatan, terutama pada Mama yang sedang mengandung. Jika Mama mengalami muntah berwarna kuning, telat makan merupakan salah satunya.
Cairan empedu yang berwarna kuning kehijauan dapat masuk kembali ke dalam lambung dan kerongkongan, kemudian akan dimuntahkan bersamaan dengan isis lambung apabila Mama terlambat makan. Warna kuning yang terdapat pada muntahan merupakan cairan empedu yang ikut keluar.
2. Obstruksi saluran cerna
Penyebab lainnya muncul muntah kuning saat hamil adalah obstruksi saluran cerna. Ini merupakan kondisi di mana usus kecil atau usus besar tersumbat, sehingga menyebabkan penumpukan cairan dan makanan di dalam usus.
Hal ini dapat menyebabkan tekanan yang ada di dalam saluran pencernaan menjadi meningkat sehingga membuat cairan dan makanan yang menumpuk tersebut keluar.
3. Memiliki riwayat operasi
Selanjutnya salah satu penyebab mengapa muncul muntah berwarna kuning disertai dengan rasa pahit adalah pernah memiliki riwayat operasi. Muntah kuning dapat disebabkan peradangan pada dinding lambung dan saluran empedu pasca operasi.
Jika Mama pernah mengalami operasi lambung dan saluran empedu, kemungkinan cairan empedu dapat naik dan keluar bersamaan muntahan yang Mama alami saat hamil.
4. Radang usus buntu
Bukan hanya masalah pada empedu, muntah berwarna kuning pahit juga dapat muncul apabila Mama mengalami radang usus buntu. Dengan ini, Mama perlu waspada dan segera memeriksakan diri ke dokter.
Biasanya radang usus buntu juga ditandai dengan sakit perut dengan rasa nyeri hebat, Ma.
5. Sindrom muntah berulang
Mual dan muntah secara mendadak juga dapat dialami oleh Mama yang sedang hamil atau biasa disebut sindrom muntah berulang. Kondisi ini dapat menyebabkan Mama sulit makan dan minum, bahkan muntahannya berwarna kuning dan memiliki rasa pahit.
Kondisi ini sebenarnya belum jelas penyebabnya, bisa karena alergi, cemas, sinus, kelelahan, bahkan keracunan makanan hingga gastroenteritis.
6. Meningkatnya hormon kehamilan
Hormon kehamilan seperti estrogen dan progesteron yang meningkat juga menjadi salah satu penyebab ibu hamil kerap mengalami mual dan muntah, bahkan hingga berwarna kuning dan terasa pahit.
Jika frekuensi muntah yang dialami Mama sering terjadi, isi lambung mama akan semakin berkurang dan dapat menyebabkan isi lambung dan cairan empedu keluar secara bersamaan.
Kapan Muntah Kuning Pahit Biasanya Muncul?
Muntah berwarna kuning dan pahit ini biasanya terjadi saat gejala morning sickness masih sering muncul, sekitar kehamilan minggu ke-6 atau ke-7. Puncaknya muntah hingga berwarna kuning dapat muncul pada minggu kehamilan ke-9 hingga ke-12.
Gejala mual dan muntah ini biasanya akan mulai mereda saat kehamilan menginjak usia ke-12 sampai ke-20 minggu. Namun beberapa ibu hamil mungkin mengalami gejala lebih lama.
Penanganan setelah Keluar Muntah Kuning Pahit
Munculnya muntahan berwarna kuning pahit ini mungkin membuat Mama bingung sejenak. Agar kondisi tubuh mereda dan gejala mual dan muntah perlahan hilang, Mama dapat mengonsumsi minuman yang dapat meredakan perut dan gejala mual seperti teh peppermint atau air jahe.
Selain itu, Mama juga bisa mengonsumsi makanan berkarbohidrat seperti nasi ataupun roti. Mama juga bisa minum air yang banyak ataupun menghisap es batu untuk meredakan kondisi perut. Minum lemon peras juga dipercaya dapat meredakan kondisi ini, Ma.
Nah, demikian penjelasan mengenai penyebab muntah kuning pahit saat hamil.
Kondisi ini dapat terjadi karena kondisi lambung Mama tidak bak, untuk itu Mama dapat menjaga pola makan untuk menghindari muntah kuning pahit saat hamil.
Semoga bermanfaat, Ma!
Baca juga:
- Amankah Ibu Hamil Muntah Kuning Pahit?
- Wajarkah Ibu Hamil Mual Muntah di Malam Hari? Ketahui Faktanya!
- 7 Minuman untuk Mengatasi Mual dan Muntah saat Hamil Muda