10 Manfaat Buah Ciplukan untuk Ibu Hamil
Tak banyak yang tahu jika buah ini ternyata memiliki banyak manfaat yang baik untuk ibu hamil
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ciplukan atau Physalis peruviana adalah buah dari tanaman liar yang tekstur daging buahnya menyerupai tomat. Memiliki tampilan yang cukup unik, buah ciplukan tertutup dengan lapisan yang mirip seperti daun. Sebelum mengonsumsinya, Mama hrus membukan lapisan daun tersebut.
Selain memiliki tekstur daging buah yang rasa seperti tomat, buah yang berwarna kekuningan ini juga memiliki rasa yang manis dan asam. Tak banyak yang tahu jika buah ini ternyata memiliki banyak manfaat yang baik untuk ibu hamil.
Oleh karena ini, berikut ini ulasan terkait 10 manfaat buah ciplukan untuk ibu hamil yang sudah Popmama.comrangkum untuk Mama. Yuk, ketahui bersama!
1. Menjaga kesehatan kulit
Mengandung vitamin C, buah ciplukan mampu menjaga keremajaan kulit mama selama hamil. Terlebih lagi, tidak semua skincare dapat Mama gunakan ketika hamil. Oleh karena itu, buah ini mungkin dapat menjadi alternatif untuk menjaga kesehatan kulit.
Buah ciplukan dapat mengatasi kulit kering yang biasa terjadi selama kehamilan. Untuk itu, Mama bisa mengonsumsi buah ciplukan dengan porsi yang cukup untuk membantu mencukupi kandungan vitamin C yang baik untuk kulit mama.
2. Menjaga bentuk tubuh
Perubahan bentuk tubuh mungkin menjadi momok yang menakutkan bagi sebagian ibu hamil. Tak perlu khawatir, buah ciplukan dapat memberikan manfaat untuk menjaga bentuk tubuh karena kalori yang terkandung cukup rendah.
Oleh sebab itu, buah ini dapat menjadi salah satu pilihan camilan sehat selama hamil karena memiliki kalori rendah, sehingga tidak menyebabkan kenaikan berat badan yang berlebih.
3. Membantu mengobati jerawat
Tak hanya kulit kering dan kusam, selama hamil, jerawat memang menjadi salah satu masalah kulit yang mengganggu karena perubahan hormon. Belum lagi, obat jerawat yang banyak dijual dipasaran umumnya mengandung bahan kimia yang tidak aman untuk ibu hamil.
Tenang Ma, buah ciplukan dapat Mama manfaatkan sebagai obat jerawat alami karena kandungan antioksidan, air, mineral, dan vitamin di dalamnya ampuh mengobati jerawat yang muncul selama kehamilan.
4. Menurunkan tekanan darah tinggi
Buah ciplukan juga memiliki manfaat untuk menurunkan tekanan darah yang tinggi selama kehamilan. Untuk mengonsumsinya, Mama dapat merebus buah ciplukan dengan air lalu menyaringnya sebelum diminum.
Minumlah rebusan buah ciplukan ini secara teratur selama satu minggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
5. Meningkatkan kesehatan mata
Mata yang sehat tentu akan memberikan pengaruh yang baik pada pesona wajah mama selama hamil. Untuk menjaga dan meningkatkan kesehatannya, Mama dapat mengonsumsi buah ciplukan karena kandungan beta karoten di dalamnya.
Tidak hanya baik untuk penglihatan mama, manfaat buah ini juga akan bantu menjaga kesehatan mata janin dalam kandungan.
6. Mencegah kanker payudara
Kanker payudara adalah salah satu faktor pembunuh perempuan nomor satu di dunia. Senyawa fisalin dan withanolid yang ada dalam buah ciplukan dapat membantu Mama untuk terhindar dari kanker payudara dan mencegah tumbuhnya sel kanker lain dalam tubuh.
Bahkan, pada penderita kanker, buah ciplukan sendiri dapat dijadikan sebagai bahan makanan pendamping selama kemoterapi.
7. Mencegah diabetes
Diabetes adalah penyakit yang dapat menjangkiti siapapun, termasuk ibu hamil. Oleh karena itu, sebagai upaya untuk mencegah diabetes, Mama dapat mengonsumsi buah ciplukan karena kandungan senyawanya yang mampu mengurangi kadar gula dalam darah.
8. Mengencangkan payudara
Salah satu alternatif untuk mengencangkan payudara secara alami adalah dengan menggunakan buah ciplukan. Mama dapat mengolahnya menjadi masker daun ciplukan untuk membuat payudara terlihat lebih kencang.
Mama cukup mengambil 13 lembar daun ciplukan muda kemudian campurkan dengan 1 buah pinang muda serta 1 sendok teh garam. Bahan-bahan tersebut ditumbuk menjadi satu, dan setelah halus dapat dioleskan di kulit payudara.
9. Mencegah penuaan dini
Buah ciplukan mengandung vitamin C dan antioksidan di dalamnya. Kandungan vitamin C dan antioksidan inilah yang dapat membentuk kolagen.
Kolagen tersebut akan menjaga keremajaan kulit mama dengan menjaganya agar tetap terlihat segar, kencang, dan tidak kusam.
10. Mencerahkan kulit
Kulit yang cerah tentunya menjadi dambaan bagi setiap perempuan. Untuk memperolehnya dengan cara alami, Mama dapat mengonsumsi buah ciplukan atau menjadikan daunnya sebagai masker wajah.
Ciplukan mampu membantu mengangkat sel kulit mati dan menggantinya dengan yang baru, sehingga membuat kulit terlihat lebih cerah.
Nah, itu ulasan terkait manfaat buah ciplukan untuk ibu hamil. Yuk, mulai sekarang tambahkan buah ciplukan pada menu makan harian mama selama hamil!
Baca juga:
- 11 Manfaat Anggur Hijau untuk Ibu Hamil, Salah Satunya Mencegah Anemia
- Bisa Mencegah Sembelit, Ini 9 Manfaat Jambu Air untuk Ibu Hamil
- 12 Manfaat Manggis untuk Kesehatan Ibu Hamil