36 Rangkaian Nama Bayi Laki-Laki Lahir Bulan Februari yang Penuh Cinta
Ada yang sedang mencari nama bayi laki-laki yang lahir di bulan Febuari?
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pemilihan nama bayi yang unik dan memiliki ciri khas sendiri banyak diminati oleh orangtua sekarang, ya, Ma. Tak hanya itu, bulan kelahiran dapat menjadi pilihan nama agar semakin mengingatkan para orangtua terhadap hari ulang tahun anaknya.
Saat proses persalinan tiba, maka nama anak pun seharusnya sudah dimiliki agar dapat langsung diberikan kepada si Kecil saat dirinya terlahir.
Jika Mama ingin memberikan nama spesial yang berkaitan dengan bulan Februari untuk anak laki-laki, berikut Popmama.com telah memberikan beberapa alternatifnya.
Penasaran seperti apa nama serta rekomendasi secara rangkaiannya? Yuk, simak inspirasi nama bayi laki laki lahir bulan Februari untuk jagoan kecil mama!
1. Febrian
Febrian termasuk salah satu nama anak laki-laki yang cukup populer. Jika Mama sedang menanti anak laki-laki di bulan Februari, maka nama Febrian bisa menjadi salah satu pilihan.
Dalam bahasa Indonesia, Febrian berarti seseorang yang lahir di bulan Februari dengan selamat. Menyambut sukacita si Kecil yang telah terlahir, berikut ini beberapa contoh rangkaian nama dari Febrian yang menjadi referensi dan beserta artinya:
- Febrian Albert artinya anak laki-laki kelahiran bulan Februari yang tumbuh memiliki akhlak, pintar serta dimuliakan.
- Padya Febrian Archie artinya anak laki-laki yang terlahir di bulan Februari dengan selamat serta memiliki jiwa tegas dan bijaksana.
- Pamungkas Febrian artinya anak laki-laki kelahiran bulan Februari yang kehadiran dan langkahnya dilindungi dan selalu selamat.
2. Fristian
Nama Fristian dengan huruf depan "F" bisa menjadi salah satu alternatif yang dapat diberikan oleh bayi laki-laki kelahiran bulan Februari.
Perlu Mama ketahui bahwa nama Fristian melambangkan orang yang cukup cermat dalam membuat rencana dan begitu setia. Seseorang yang diberikan nama Fristian diharapkan akan menjadi sosok yang peduli terhadap orang sekitar, sehingga membuat siapa saja merasa begitu nyaman.
Berikut ini beberapa contoh rangkaian nama dari Fristian yang menjadi referensi dan beserta artinya:
- Fristian Razzan artinya anak laki-laki kelahiran bulan Februari yang akan memiliki wibawa dan disegani banyak orang.
- Banji Fristian Gaffar artinya anak laki-laki kedua yang lahir di bulan Februari dan kelak dapat menjadi sosok yang berhati lembut dan selalu sedia mengampuni sesama.
- Robin Fristian artinya anak laki-laki kelahiran bulan Februari yang memiliki jalan penghidupan yang tentram karena selalu diberikan terang cahaya oleh sang Pencipta.
3. Febreiyan
Setiap orangtua tentu ingin memberikan nama yang sesuai dan terbaik untuk anaknya. Tak jarang bulan kelahiran pun dijadikan salah satu inspirasi dalam memberikan sebuah nama yang cocok.
Jika jagoan kecil akan segera lahir di bulan Februari dan Mama sedang mencari nama dengan inisial "F", maka Febreiyan bisa menjadi salah satu alternatif yang cocok.
Febreiyan memiliki kecermatan dalam membuat sebuah rencana serta selalu setia. Berikut ini beberapa contoh rangkaian nama dari Febreiyan yang menjadi referensi dan beserta artinya:
- Febreiyan Davis artinya anak laki-laki yang terlahir dengan penuh cinta dan romansa.
- Antonius Febreiyan Lewis artinya jagoan kecil yang dicintai ini kelak menjadi seorang penjaga yang dapat dipercaya keluarga dan selalu berserah dalam doa
- Amor Febreiyan artinya anak laki-laki yang selalu diberikan cinta oleh banyak orang dan mampu setia pada setiap keputusannya.
4. Fabregas
Nama Fabregas bisa menjadi salah satu pilihan yang cocok untuk diberikan kepada si Kecil saat terlahir di bulan Februari. Apalagi nama Fabregas memiliki arti yang baik sekaligus doa kelak untuk masa depannya.
Perlu Mama ketahui bahwa Fabregas berasal dari Skotlandia yang memiliki arti sebagai sosok kuat dan pemberani.
Berikut ini beberapa contoh rangkaian nama dari Fabregas yang menjadi referensi dan beserta artinya:
- Fabregas Jonas artinya pemberian Tuhan yang memiliki jiwa kuat, pemberani dan membawa damai.
- Gilbert Fabregas Gunawan artinya orang yang selalu menepati janjinya serta selalu membawa perlindungan di sekitar karena sangat pemberani.
- Jonas Fabregas artinya selalu merasa damai dan menjadi laki-laki pemberani yang mampu melindungi orang lain.
5. Fabrizzio
Bulan kelahiran si Kecil terkadang menjadi salah satu pilihan yang disematkan ke dalam namanya. Jika jagoan kecil di keluarga lahir di bulan Februari, Mama bisa memberikan nama Fabrizzio sebagai tanda kalau dirinya terlahir di bulan ke-2.
Fabrizzio dalam bahasa Italia memiliki sebuah arti sebagai pekerja. Jika nama si Kecil dirangkai dengan baik, maka dirinya pun akan memiliki arti nama yang indah.
Berikut ini beberapa contoh rangkaian nama dari Fabrizzio yang menjadi referensi dan beserta artinya:
- Fabrizzio Wafi artinya anak laki-laki yang lahir dengan sempurna, sehingga mampu bekerja dalam memberikan cinta untuk sekitar.
- Elang Fabrizzio Zaki artinya lambang pekerja keras serta selalu memberikan bahagia di dalam keluarga.
- Ahmad Fabrizzio artinya laki-laki pekerja keras yang sikapnya terpuji dan memiliki perasaan adil.
6. Febriansyah
Nama lain yang bisa diberikan oleh si Kecil kelahiran bulan Februari yaitu Febriansyah. Walau terkesan kurang modern untuk nama anak laki-laki, namun Mama dapat menambahkan rangkaian nama lainnya agar membentuk sebuah arti yang indah.
Febriansyah memiliki arti sebagai laki-laki yang lahir di bulan Februari dan kelak menjadi sosok panutan.
Selain nama menjadi doa tersendiri, berikut beberapa contoh rangkaian nama dari Febriansyah dapat menjadi referensi dan beserta artinya:
- Febriansyah Randika artinya anak laki-laki yang terlahir selamat di bulan Februari sebagai hadiah terindah untuk keluarga.
- Abimana Febriansyah Rumi artinya karunia bahagia untuk anak laki-laki yang lahir di bulan Febuari. Si Kecil pun dengan nama ini memiliki daya tarik sendiri karena berbudi tinggi.
- Rizky Febriansyah artinya jagoan kecil yang lahir di bulan Februari ini selalu berhasil memberikan rezeki.
7. Febri
Untuk Mama yang melahirkan anak laki-laki pada bulan Februari, pemberian nama Febri dirasa cukup tepat dan bisa menjadi salah satu rekomendasi. Febri artinya laki-laki yang lahir di bulan Februari.
Jika ditambahkan dengan alternatif rangkaian nama lainnya, nama Febri dapat memiliki sifat dan karakter yang positif untuk si Kecil.
Berikut ini beberapa contoh rangkaian nama dari Febri yang menjadi referensi dan beserta artinya:
- Febri Rafif artinya jagoan kecil yang lahir di bulan Februari dengan harapan kelak menjadi sosok penerang dan berahlak baik.
- Alvaro Febri Rado artinya anak laki-laki yang terlahir di bulan Februari sebagai pemberi kebahagiaan serta terang di dalam keluarga.
- Aksan Febri artinya anak laki-laki yang kelak selalu memberikan kegembiraan untuk sesama.
8. Fendy
Nama seorang bayi yang baru lahir tak jarang identik dengan bulan kelahirannya. Fendy yang berawalan huruf "F" bisa menjadi salah satu nama yang cocok jika jagoan kecil terlahir di bulan Februari.
Fendy pun termasuk nama yang populer diberikan untuk anak laki-laki. Dalam bahasa Indonesia, nama Fendy berarti sebuah kebahagiaan dan kehormatan.
Berikut ini beberapa contoh rangkaian nama dari Fendy yang menjadi referensi dan beserta artinya:
- Fendy Rafassya artinya jagoan kecil di keluarga yang selalu menjaga kehormatan, memberikan sebuah kebahagiaan dan kelak dapat mencapai kesuksesan tertinggi dalam hidupnya.
- Jovan Fendy Michio artinya anak laki-laki hebat terlahir dengan penuh bahagia serta selalu berada di jalan kebenaran.
- Abram Fendy artinya anak laki-laki yang mampu dan pandai menebar kebahagiaan untuk sekitar.
9. Febian
Beda pendapat bersama pasangan saat memilih nama untuk si Kecil wajar terjadi karena semua orangtua ingin mendapatkan nama yang cocok. Jika Mama sudah mengetahui bahwa akan melahirkan jagoan kecilnya di bulan Februari, maka nama Febian bisa menjadi salah satu rekomendasi.
Febian menjadi nama yang mudah diingat karena ulang tahunnya jatuh pada bulan kedua. Febian sendiri memiliki arti anak laki-laki yang terlahir di bulan Februari.
Berikut ini beberapa contoh rangkaian nama dari Febian yang menjadi referensi dan beserta artinya:
- Febian Aydin artinya jagoan kecil yang terlahir di bulan Februari dengan harapan tumbuh menjadi cerdas.
- Delvin Febian Pramditha artinya anak laki-laki yang terlahir di bulan Februari yang memberikan kegembiraan di keluarga.
- Kenzie Febian artinya setenang air, laki-laki yang lahir di bulan Februari ini selalu bersikap adil dalam berbagai kondisi.
10. Firdaus
Mencari nama yang jarang dipakai orangtua lain tentu bisa menjadi pilihan tersendiri ya, Ma. Apalagi jika nama tersebut cocok untuk anak laki-laki yang akan terlahir di bulan Februari.
Jika Mama ingin menyematkan nama yang diambil dari agama Islam, maka Firdaus dapat menjadi sebuah pilihan terbaik. Firdaus berasal dari bahasa Arab yang berarti nama dari surga tertinggi.
Berikut ini beberapa contoh rangkaian nama dari Firdaus yang menjadi referensi dan beserta artinya:
- Firdaus Hafizhan artinya anak laki-laki dengan tugasnya sebagai penjaga dan pelindung keluarga.
- Ardiaz Firdaus Zaidan artinya jagoan kecil di keluarga yang terlahir sempurna. Kelak selalu memberikan kebahagiaan keluarganya sampai ke surga.
- Alfarezi Firdaus artinya anak laki-laki yang selalu bersemangat dalam bekerja.
11. Frederick
Setiap nama yang diberikan orangtua kepada anak-anaknya tentu akan menjadi doa tersendiri untuk mereka. Frederick dapat menjadi salah satu alternatif pilihan untuk si Kecil.
Dalam bahasa Jerman, Frederick memiliki arti sebagai pemimpin yang sangat cinta terhadap kedamaian.
Nama ini pun dapat ditambahkan dengan rangkaian nama-nama modern lain. Berikut beberapa contoh rangkaian nama Frederick yang menjadi referensi dan beserta artinya:
- Frederick Edward artinya anak laki-laki yang berani karena mampu menjadi pelindung keluarga dengan penuh cinta.
- Evander Frederick Shea artinya anak laki-laki yang kelak memiliki perilaku baik, keberanian, sangat perhatian terhadap siapa saja dan berjiwa pemimpin dengan sikap cinta damai.
- Samudra Frederick artinya jagoan kecil di keluarga dengan keberanian sebesar lautan luas sebagai pemimpin yang cinta damai.
12. Faivish
Nama Faivish yang cocok diberikan kepada si Kecil kelahiran bulan Februari memiliki makna sebagai terang.
Mama bisa menggabungkan nama ini dengan beberapa nama modern lainnya, sehingga memberikan rangkaian nama serta arti yang indah.
Berikut ini beberapa contoh rangkaian nama dari Faivish yang menjadi referensi dan beserta artinya:
- Faivish Arjana artinya anak laki-laki yang terlahir dalam terang dan kelak menjadi sosok berbakat karena tekadnya kuat.
- Stephen Faivish Elias artinya karunia anak laki-laki sebagai terang karena selalu percaya kalau Tuhanlah Rajaku.
- Alvarendra Faivish artinya jagoan kecil yang berhati mulia, cerdas dan beruntung karena selalu menjadi terang bagi sesama.
Itulah beberapa pilihan nama bayi laki laki lahir bulan Februari. Mama bisa memilihnya sesuai harapan dan kesepakatan bersama pasangan agar menjadi berkah.
Selain itu, Mama juga bisa mencari nama bayi dengan cara yang lebih mudah karena Popmama.com punya tools untuk membantu dalam mencari nama bayi perempuan ataupun nama bayi laki laki.
Semoga rekomendasi kali ini bisa semakin mempermudah dalam mencari nama, ya, Ma!
Baca juga:
- Penuh Doa Baik, 185 Referensi Nama Bayi Laki-Laki Kristen Inisial A-M
- Unik, 125 Rekomendasi Nama Bayi Laki-Laki Cina Berinisial A-Z
- 475 Rekomendasi Nama Bayi Laki-Laki Islami Modern Berinisial Huruf A-Z