TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

36 Rangkaian Nama Bayi Laki-Laki Islami yang Lahir di Bulan Desember

Di bulan Desember yang penuh sukacita, Mama bisa mencari rekomendasi nama bayi Islami untuk si Kecil

Pexels/Spencer Selover

Mendekati masa-masa persalinan, setiap orangtua pasti ingin segera mempersiapkan rangkaian nama yang terbaik untuk disematkan kepada anaknya kelak. Apalagi nama tersebut akan menjadi doa tersendiri untuk kehidupan si Kecil di masa depan. 

Apabila ingin melahirkan anak laki-laki di bulan Desember dan mencari rangkaian nama yang Islami, Mama bisa mulai mencarinya sebelum persalinan tiba. 

Jika Mama mau mengetahui beberapa rekomendasi rangkaian nama bayi laki-laki bulan desember islami, kali ini Popmama.com telah merangkumnya. 

Penasaran dengan alternatif namanya? Yuk, disimak baik-baik inspirasi nama-nama bayi laki-laki islami yang lahir di bulan desember untuk si Kecil.

Kumpulan Rangkaian Nama Bayi Laki-Laki Islami yang Lahir di Bulan Desember

1. Daanish

Unsplash/Paul Hanaoka

Bulan kelahiran si Kecil terkadang menjadi salah satu pilihan inspirasi yang disematkan ke dalam namanya. Jika jagoan kecil di keluarga akan lahir di bulan Desember, Mama bisa memberikan nama Daanish sebagai tanda kalau dirinya terlahir di akhir tahun. 

Apabila sedang mencari nama yang memiliki unsur Islami dan bahasa Arab, nama Daanish juga cocok diberikan kepada si Kecil. 

Dalam bahasa Arab, Daanish memiliki arti kebijaksanaan, pembelajaran dan sains. Berikut beberapa contoh rangkaian nama Daanish yang menjadi referensi dan beserta artinya:

  • Daanish Efendi artinya anak laki-laki lembut penuh cinta yang tumbuh menjadi orang bijaksana. 
  • Aswindra Daanish Lukman artinya anak laki-laki berjiwa rendah hati memiliki kemampuan berbicara yang baik serta bijaksana. 
  • Emil Daanish artinya anak laki-laki yang baik, cerdas, beruntung dan kelak menjadi orang yang dewasa.

2. Daffa

Freepik/wavebreakmedia

Mencari nama yang cocok untuk si Kecil tentu membutuhkan pertimbangan tersendiri. Apalagi jika orangtua menginginkan bulan kelahiran tetap berada pada nama anak mereka. 

Jika jagoan kecil mama akan lahir di bulan Desember, maka salah satu alternatif nama yang bisa digunakan yaitu Daffa. Masih ada inisial "D" di namanya, sehingga mengingatkan bahwa ia lahir di bulan Desember.

Daffa pun termasuk nama Islami yang memiliki arti pembela. Berikut beberapa contoh rangkaian nama Daffa yang bisa menjadi referensi dan beserta artinya:

  • Alfa Daffa artinya anak pertama yang menjadi terang dan pembela keluarga. 
  • Verdianto Daffa Rizky artinya anak yang kelak menjadi seorang pembela, setia, dan membawa rezeki untuk keluarga.
  • Maulana Daffa artinya pemimpi yang selalu memberikan perlindungan dan berani membela kebenaran.

3. Dahaa

Pixabay/u_jqskahw9

Dahaa bisa menjadi salah satu nama yang dapat disematkan ketika anak laki-laki mama lahir pada bulan Desember. 

Dahaa pun menjadi alternatif nama yang memiliki unsur Islami, apalagi berasal dari bahasa Arab. Dalam bahasa Arab, Dahaa memiliki arti kecerdasan akal dan kebijaksanaan.

Berikut beberapa contoh rangkaian nama Dahaa yang menjadi referensi dan beserta artinya:

  • Arizki Dahaa artinya anak laki-laki yang tumbuh menjadi sosok yang bijaksana, cerdas dan sumber rezeki. 
  • Bimo Dahaa Dwicaksono artinya anak laki-laki berjiwa pemberani, penuh semangat, bijaksana dan menjadi pribadi yang positif. 
  • Dahaa Lutfi artinya anak laki-laki berjiwa lembut yang selalu bijaksana dan memiliki kecerdasan. 

4. Daiyan

Unsplash/Christian Bowen

Saat ingin mencari nama jagoan kecil yang terlahir di bulan Desember, Mama tidak perlu bingung karena Daiyan bisa menjadi salah satu alternatifnya. Daiyan termasuk nama bayi laki-laki Islami yang memiliki arti baik. 

Daiyan dalam bahasa Arab berarti penguasa, hakim, penjaga, dan pelindung yang perkasa. Berikut beberapa contoh rangkaian nama Daiyan yang bisa menjadi referensi dan beserta artinya:

  • Shankara Daiyan artinya pelindung yang perkasa dan membawa rezeki melimpah untuk keluarga. 
  • Dede Daiyan Kurnia artinya artinya penuh kegembiraan, dapat diandalkan dan selalu menjadi pelindung yang perkasa untuk keluarganya. 
  • Daiyan Fauzan artinya sebuah kemenangan atas sosok pelindung yang perkasa. 

5. Daneer

Pixabay/1095178

Daneer menjadi salah satu rekomendasi nama Islami untuk anak laki-laki yang lahir bulan Desember. Nama yang cukup modern ini dapat dikombinasikan dengan rangkaian nama-nama lainnya.

Dalam bahasa Arab, Daneer memiliki arti bercahaya atau penuh cahaya. Sebuah nama yang memiliki makna tersendiri untuk kehidupannya kelak. 

Berikut beberapa contoh rangkaian nama Daneer yang bisa menjadi referensi dan beserta artinya:

  • Taamir Daneer artinya seperti cahaya, kehadirannya akan memberikan berkah dan rezeki untuk orang lain. 
  • Elang Daneer Zaki artinya anak laki-laki yang memberikan cahaya untuk keluarga dan kelak memberikan kebahagiaan. 
  • Daneer Iskandar artinya anak laki-laki yang pantang menyerah dan bisa memberikan cahaya bagi orang lain.

6. Danesh

Unsplash/Marcin Jozwiak

Danesh bisa menjadi rekomendasi nama yang dapat disematkan untuk bayi laki-laki kelahiran bulan Desember. Danesh termasuk nama yang Islami karena berasal dari Persia. 

Danesh memiliki makna pengetahuan dan kebijaksanaan. Kelak dirinya akan tumbuh menjadi sosok yang baik hati dan selalu disenangi oleh banyak orang. 

Jika ditambahkan dengan rangkaian nama lainnya, maka nama Danesh dapat memiliki sifat dan karakter yang positif. 

Berikut beberapa contoh rangkaian nama Danesh yang menjadi referensi dan beserta artinya:

  • Fathlani Danesh artinya anak laki-laki yang baik hati, disenangi banyak orang dan menjadi pembuka rezeki keluarga. 
  • Ramadhan Danesh Mustopa artinya anak laki-laki yang berhasil menjadi sosok yang baik hati dan selalu disenangi oleh banyak orang. 
  • Danesh Satria artinya anak laki-laki pemberani yang baik hati dan selalu disenangi oleh banyak orang. 

7. Dayyan

Pixabay/PublicDomainPictures

Nama seorang bayi yang baru lahir tak jarang identik dengan bulan kelahirannya. Jika si Kecil lahir di bulan Desember dan ingin memberikan nama dengan unsur Islami, maka Dayyan bisa menjadi pilihan yang tepat. 

Dayyan, termasuk nama Islami dengan arti pemimpin yang kuat dan gagah. Nama ini juga cukup unik, sehingga dapat dirangkai dengan nama modern lainnya. 

Berikut beberapa contoh rangkaian nama Dayyan yang bisa menjadi referensi dan beserta artinya:

  • Rama Dayyan artinya seorang pemimpin yang kuat, gagah, dan selalu mendapatkan rezeki berlimpah. 
  • Wafi Dayyan Narendra artinya anak-anak laki-laki yang sempurna terkenal cerdas, membawa rezeki, dan kelak menjadi seorang pemimpin. 
  • Dayyan Andika artinya anak yang terkenal bisa menjadi seorang pemimpin dan selalu menciptakan situasi menyenangkan. 

8. Delavar

Pixabay/Qimono

Nama lain yang bisa diberikan untuk si Kecil kelahiran bulan Desember yaitu Delavar. Walau sudah terkesan unik, Mama juga dapat menambahkan rangkaian nama lainnya agar membentuk arti yang indah.

Delavar pun dapat dipilih karena cukup Islami dan berasal dari Persia. Delavar memiliki arti berani. 

Berikut beberapa contoh rangkaian nama Delavar yang bisa menjadi referensi dan beserta artinya:

  • Raziq Delavar artinya anak laki-laki yang memiliki karakter berani dan membawa rezeki untuk keluarga. 
  • Fajar Delavar Rizqy artinya sosok anak laki-laki yang berani dan menjadi cahaya terbit dengan membawa segudang rezeki berlimpah.  
  • Delavar Salman artinya anak laki-laki yang berani dan selalu bersikap tenang. 

9. Dhafir

Pexels.com

Beda pendapat bersama pasangan saat memilih nama untuk si Kecil wajar terjadi karena semua orangtua ingin memberikan nama yang bermakna. Untuk Mama yang ingin melahirkan jagoan kecilnya di bulan Desember, nama Dhafir bisa menjadi salah satu rekomendasi. 

Memiliki inisial huruf "D", Dhafir juga termasuk nama Islami yang berasal dari Arab. Dhafir memiliki arti menang. 

Berikut beberapa contoh rangkaian nama Dhafir yang bisa menjadi referensi dan beserta artinya: 

  • Dhafir Razka artinya anak laki-laki yang selalu menang di setiap kesempatan dan selalu membawa rezeki.
  • Muhammad Dhafir Pratama artinya anak laki-laki pertama yang memiliki jalan kehidupan yang tentram, bahagia dan selalu beruntung karena mudah membawa rezeki.
  • Bara Dhafir artinya anak laki-laki yang baik, sehat dan selalu membawa rezeki. 

10. Dhakaa

Freepik/Studiomay

Setiap orangtua menginginkan nama anak-anaknya mengandung sebuah arti yang baik seperti sebuah doa.

Dhakaa sebagai nama jagoan kecil mama bisa menjadi alternatif ketika dirinya terlahir di bulan Desember. Dhakaa pun cocok diberikan untuk si Kecil, apabila Mama sedang mencari nama yang memiliki unsur Islami. 

Nama Dhakaa berasal dari bahasa Arab yang berarti pikiran yang tajam, wawasan yang luas dan cerdas. Berikut beberapa contoh rangkaian nama Dhakaa yang bisa menjadi referensi dan beserta artinya:

  • Irfan Dhakaa artinya anak laki-laki yang memiliki wawasan luas dan cerdas. 
  • Jovi Dhakaa Cahaya artinya kehadiran yang memberikan terang, memiliki wawasan luas dan membawa kemenangan. 
  • Dhakaa Saputra artinya anak laki-laki yang memiliki wawasan yang luas, cerdas dan memiliki perasaan adil kepada sesama. 

11. Dhamin

Pexels.com/Bingo Theme

Untuk Mama yang melahirkan anak laki-laki pada bulan Desember, pemberian nama Dhamin dirasa cukup tepat dan bisa menjadi salah satu rekomendasi karena memiliki inisial "D". 

Dhamin, termasuk nama bayi laki-laki Islami yang memiliki arti yang bagus. Nama Dhamin memiliki arti yang menjamin dan menanggung. Mama pun dapat merangkai nama Dhamin dengan nama-nama lainnya, sehingga terkesan lebih unik dan bermakna. 

Berikut beberapa contoh rangkaian nama Dhamin yang bisa menjadi referensi dan beserta artinya:

  • Oji Dhamin artinya anak laki-laki yang menjamin akan datangnya rezeki. 
  • Ilham Dhamin Saputra artinya anak yang memberikan isyarat karena menjamin datangnya kebahagiaan dan rezeki.
  • Dhamin Toga artinya anak yang membawakan rezeki ke orang sekitarnya dan menjamin adanya kebahagiaan. 

12. Dzaki

Pexels/Pixabay

Untuk Mama yang ingin melahirkan si Kecil di bulan Desember dan sedang mencari nama. Dzaki bisa menjadi salah satu alternatif pilihan sesuai bulan kelahirannya.

Walau terkesan kurang modern, namun Dzaki memiliki unsur Islami. Mama hanya perlu merangkainya kembali dengan nama-nama unik serta modern yang lain. 

Dzaki merupakan bentuk lain dari Zaki yang memiliki arti tidak berdosa, cerdas dan murni. Berikut beberapa contoh rangkaian nama Dzaki yang menjadi referensi dan beserta artinya: 

  • Dzaki Wibowo artinya anak laki-laki yang cerdas dan memiliki wibawa. 
  • Bagas Dzaki Prabu artinya berkah dari Tuhan di mana anak laki-laki akan tumbuh menjadi sosok cerdas dan teguh pendiriannya. 
  • Jaya Dzaki artinya anak laki-laki yang mendapatkan sebuah kesuksesan atau kejayaan dari kecerdasannya.

Itulah beberapa pilihan rangkaian nama-nama bayi laki-laki islami yang lahir di bulan desember. Mama bisa memilihnya sesuai harapan dan kesepakatan bersama pasangan agar arti namanya dapat menjadi berkah. 

Selain itu, Mama juga bisa mencari nama bayi dengan cara yang lebih mudah karena Popmama.com punya tools untuk membantu dalam pencarian nama bayi perempuan ataupun nama bayi laki laki.

Semoga rekomendasi kali ini bisa semakin mempermudah dalam mencari nama ya, Ma!

Baca juga: 

The Latest