Arti Nama David untuk Bayi Laki-Laki Beserta Rangkaiannya
Rangkaian nama David yang bisa jadi inspirasi dalam memilih nama untuk si Kecil
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Salah satu hal yang perlu dipersiapkan sebelum menyambut kelahiran bayi adalah menyiapkan nama yang akan disematkan untuk si Kecil. Meskipun terkesan gampang, namun pemilihan nama bayi perlu dipertimbangkan agar tidak menyesal di kemudian hari.
Pastikan Mama memilih nama yang memberikan makna dan arti yang positif bagi anak. Misalnya nama David yang populer untuk bayi laki-laki.
Jika Mama berniat untuk memilih nama David untuk si Kecil, berikut Popmama.com telah merangkum arti nama David untuk bayi laki-laki beserta rangkaiannya.
Arti Nama David
David merupakan nama yang cukup populer untuk bayi laki-laki di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Nama ini memiliki arti yang sangat baik dan positif sehingga cocok disematkan untuk putra mama.
David merupakan variasi dari nama ‘Dawid’ yang populer di Ibrani. Nama ini berasal dari kata dod yang dalam bahasa Ibrani memiliki arti tersayang.
Sementara dalam Al-Quran, nama David merupakan versi lain dari nama ‘Daud’. Serupa dengan bahasa Ibrani, arti nama Daud dalam bahasa Arab adalah yang terkasih.
Dengan memberikan nama David, orangtua menaruh harapan agar bayi laki-lakinya akan tumbuh dengan banyak kasih sayang dari orang-orang di sekitarnya.
Tokoh Terkenal dengan Nama David
Karena kepopuleran dan sifatnya yang tak lekang oleh zaman, nama David seringkali digunakan oleh berbagai kalangan. Salah satu tokoh terkenal yang memiliki nama David adalah David Beckham.
Legenda pesepak bola bernama lengkap David Robert Joseph Beckham ini lahir di London, 2 Mei 1975. Ia merupakan pemain sepak bola asal London, Inggris yang kariernya tidak perlu diragukan lagi.
Di luar lapangan, nama David Beckham juga begitu tersohor, sehingga dapat dikatakan setara dengan artis papan atas dunia. Beckham laris menjadi bintang iklan dan mengisi cover berbagai majalah fashion.
Rangkaian Nama David sebagai Nama Depan
Nama David cocok diletakan sebagai nama depan, nama tengah, maupun nama belakang bayi.
Jika Mama ingin meletakannya sebagai nama depan, berikut ini beberapa rekomendasi rangkaian nama David yang bisa dijadikan inspirasi:
David Ammar Khaizaran artinya anak tersayang yang kuat imannya dan pemberi rezeki yang baik.
David Athaya Lubawi artinya karunia dari Tuhan berupa anak tersayang yang pintar.
David Galen Destavin artinya anak tersayang yang membawa ketenangan dan kebahagiaan.
David Ghafif Kalandra artinya anak terkasih yang pemaaf dan periang.
David Liandra Melviano artinya anak terkasih yang membawa ketenangan dan kelak bisa menjadi pemimpin terhormat.
David Luthfi Mudzaffar artinya laki-laki tersayang yang lembut dan unggul dari yang lain.
David Nadhif Rafaizan artinya anak tersayang yang bersih hatinya dan kelak menjadi pemimpin yang derajatnya tinggi.
David Rezvan Valeeqa artinya anak tersayang yang suka ilmu pengetahuan dan terpercaya.
David Zaki Rafardhan artinya anak tersayang yang pintar dan bercahaya.
David Zidan Sarfaraz artinya anak tersayang yang senantiasa gembira dan kelak bisa menjadi pemimpin.
Rangkaian Nama David sebagai Nama Tengah
Selain digunakan sebagai nama depan bayi laki-laki, nama David juga cocok dijadikan sebagai nama tengah si Kecil. Mama bisa memadukannya dengan nama lain dari berbagai bahasa.
Berikut ini rangkaian nama David sebagai nama tengah yang bisa menjadi inspirasi:
Afham David Zuhair artinya anak tersayang yang cerdas dan bersinar.
Agam David Bakhtiyar artinya anak terkasih yang kuat dan membawa keberuntungan.
Bahran David Evano artinya laki-laki bercahaya yang tersayang, yang merupakan anugerah Tuhan yang paling indah.
Cazim David Elfian artinya laki-laki penyabar yang tersayang dan membawa kebaikan.
Fairel David Xavier artinya anak terkasih yang pemberani dan bersinar.
Ghazam David Mahasura artinya laki-laki penuh cinta dan terkasih, serta kelak menjadi pejuang besar.
Hadrian David Nathanael artinya laki-laki samudra yang tersayang, yang merupakan pemberian dari Tuhan.
Nabhan David Mahira artinya laki-laki mulia yang terkasih dan cerdas.
Rafa David Uzayr artinya laki-laki kaya yang tersayang dan berharga.
Zane David Kenan artinya pemberian Tuhan berupa laki-laki tersayang yang bersifat tegas.
Rangkaian Nama David sebagai Nama Belakang
Terakhir, nama David juga cocok disematkan pada nama belakang bayi. Mama bisa merangkainya dengan nama lain yang juga memiliki arti yang baik.
Jika Mama berencana menjadikan David sebagai nama belakang si Kecil, berikut beberapa inspirasi rangkaian nama yang dapat dipertimbangkan:
Adnan Zaafer David artinya anak terkasih yang merupakan penenang hati dan senang menolong.
Alzam Faizeen David artinya anak terkasih yang tekun dan jujur.
Dary Galeno David artinya laki-laki tersayang yang bijaksana dan mendapat pencerahan.
Feriz Ghifari David artinya anak tersayang yang beruntung dan pemaaf.
Hafsya Ilmi David artinya anak terkasih yang berusaha dengan sungguh-sungguh dalam menuntut ilmu.
Ian Nathan David artinya hadiah dari Tuhan berupa laki-laki terkasih yang berpikiran terbuka.
Juro Leonel David artinya anak tersayang yang menjadi harapan terbaik, serta pemberani seperti singa.
Kenzie Nazhief David artinya pemimpin yang bijaksana yang berhati bersih dan terkasih.
Oliver Sahasika David artinya pasukan peri yang pemberani dan terkasih.
Zeva Virendra David artinya laki-laki penuh kebaikan dan pemberani, serta tersayang.
Itu tadi arti nama David dan rangkaiannya untuk bayi laki-laki. Jika ingin mencari rekomendasi nama lainnya, Mama dan Papa bisa menggunakan tools baby names finder di Popmama.com untuk mencari nama bayi perempuan ataupun nama bayi laki-laki.
Semoga membantu, ya, Ma!
Baca juga:
- Arti Nama Baskara dan Rangkaiannya untuk Bayi Laki-Laki
- Arti Nama Zafran dan Rangkaiannya untuk Bayi Laki-Laki
- Arti Nama Erlangga dan Rangkaiannya untuk Bayi Laki-Laki