TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Bernuansa Islami, Inspirasi Nama Bayi dari Putri Habib Rizieq Shihab

Punya arti yang mengagumkan dan bagus, nama-nama putri Habib Rizieq bisa jadi inspirasi nama anak

Youtube.com/NKRI Jaya

Nama merupakan sebuah doa yang disematkan orangtua untuk sang Anak hingga ia dewasa. Oleh karena itu, banyak orang tak sembarangan dalam memberikan nama pada anak-anak mereka.

Banyak orang memberikan nama dengan arti yang indah dan unik untuk disematkan pada anak mereka. Tak terkecuali Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab yang memberikan nama anak-anaknya dengan arti yang penuh makna.

Jika Mama sedang mencari nama anak perempuan bernuansa Islami, berikut Popmama.com rangkum deretan nama putri Habib Rizieq yang penuh makna dan bisa menjadi inspirasi bagi calon bayi mama.

1. Najwa Shihab

Pexels/Arthur Goulart

Arti dari nama Najwa Shihab diambil dari bahasa Arab, dimana Najwa memiliki arti pembicara yang rahasia. Sementara Shihab merupakan penggalan nama dari sang Papa yang dalam bahasa Arab berarti blaze atau api dan dalam bahasa Persia berarti meteor atau bintang.

Jika digabungkan, maka nama anak Habib Rizieq satu ini berarti sosok perempuan yang terkenal sebagai pembicara rahasia yang penuh semangat dalam mewujudkan impiannya seperti kobaran api.

2. Rufaidah Shihab

Unsplash/Mindi Olson

Selanjutnya ada Rufaidah Shihab yang namanya tak kalah bermakna. Nama Rufaidah identik dengan orang yang setia, penyayang, dan memiliki kepribadian yang luwes dan menyukai tantangan. Jadi jika digabungkan, makna nama Rufaidah Shihab berarti sosok perempuan yang setia dan penyayang yang penuh semangat dalam hidupnya.

3. Zulfa Shihab

Pexels/Hasan Albari

Zulfa Shihab, nama anak Habib Rizieq selanjutnya yang juga bisa jadi inspirasi bagi Mama yang sedang mencari nama untuk calon bayi mama nanti. Nama Zulfa dalam bahasa Arab berarti kedudukan yang dekat.

Sehingga jika digabungkan, nama Zulfa Shihab berarti sosok perempuan yang jujur, ramah, bijaksana dengan penuh semangat yang berapi-api untuk mewujudkan impiannya.

4. Humaira Shihab

Pixabay/Pexels

Nama Humaira dalam Islam berarti kemerahan (nama julukan untuk Aisha (R.A)), nama ini identik dengan perempuan yang melambangkan daya cipta. Mereka memiliki motivasi diri dan sangat cakap dalam mengatur orang lain.

Sehingga jika dipadukan, nama Humaira Shihab berarti sosok perempuan yang memiliki motivasi tinggi dan penuh semangat dalam membangun daya cipta tinggi untuk orang sekitarnya.

5. Fairuz Shihab

Freepik/Prostooleh

Nama Fairuz dalam bahasa Arab memiliki arti yaitu permata. Diharapkan mereka dengan nama Fairuz bisa menjadi permata yang berkilau untuk kehidupan orang-orang di sekitarnya. Jadi jika dipadukan, nama Fairuz Shihab berarti sosok perempuan yang berkilau bak permata yang memiliki semangat tinggi. 

6. Zahra Shihab

Unsplash/Adam Szabo

Lalu ada Zahra Shihab yang juga bisa jadi inspirasi mama, nih. Nama Zahra sendiri memiliki arti bunga yang mana anak dengan nama Zahra biasanya senang bergaul dan menjadi konselor hebat karena pandai mengerti situasi sekitarnya.

Jika digabungkan, nama Zahra Shihab berarti sosok perempuan yang ramah dan pandai dengan semangat yang selalu membara seperti api.

7. Mumtaz Shihab

Pexels/Daniel Reche

Terakhir nama dari anak Habib Rizieq yang bisa menjadi inspirasi bagi Mama adalah Mumtaz Shihab. Nama Mumtaz dalam bahasa Arab berarti yang terhormat, paling pintar. Sehingga nama ini diharapkan menjadi sosok yang dihormati karena kepintarannya.

Jadi jika digabungan, nama Mumtaz Shihab berarti sosok perempuan terhormat yang pintar dan penuh semangat dalam mewujudkan impiannya.

Itu tadi daftar nama putri Habib Rizieq Shihab yang bernuansa Islami. Semoga nama-nama dari anak Imam Besar FPI ini bisa menjadi inspirasi bagi Mama dan Papa yang sedang mencari nama anak ya!

Baca Juga:

The Latest