TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

18 Ide Nama Bayi Laki-Laki dari Drakor Queen of Tears, Maknanya Bagus

Arti namanya sesuai karakter di drakor, dari kaya raya sampai bertanggung jawab

Saat ini nama karakter dalam drama Korea atau drakor bisa menjadi inspirasi nama bayi, lho. Salah satu drakor yang digandrungi banyak orang adalah Queen of Tears.

Tidak hanya alur cerita yang menarik, drama ini memiliki sejumlah karakter yang kuat hingga disenangi penonton. Drakor Queen of Tears ini tidak hanya meninggalkan kesan mendalam di hati penontonnya, tetapi juga menawarkan inspirasi untuk nama bayi laki-laki yang berasal dari tokoh-tokohnya.

Apalagi nama-nama tersebut ternyata cocok berpadu dengan bahasa Arab, Indonesia, Jawa hingga Sunda.

Berikut Popmama.com rangkum ide nama bayi laki-laki dari drakor Queen of Tears. Ada paduan dengan bahasa lain yang apik, sehingga terkesan unik. 

1. Baek Hyun Woo

Freepik/freepic.diller

Baek Hyun Woo adalah suami Hae-in sekaligus menjadi direktur hukum Queens Group. Ia lahir di daerah pedesaan Yongduri dan menjadi pengacara setelah lulus dari Universitas Nasional Seoul.

Diperankan oleh Kim Soo Hyun, karakter Baek Hyun Woo sangat digemari penonton. Apalagi ia adalah sosok laki-laki bertanggung jawab untuk keluarganya. Cocok dijadikan inspirasi nama, nih.

Adapun arti nama dari karakter utama Queen of Tears ini begitu indah. Nama Baek sekaligus marga atau nama belakang berarti putih atau murni. Lalu nama Hyun berarti cahaya dan Woo berarti hukum atau aturan.

Berikut ide nama bayi laki-laki dari drakor Queen of Tears karakter Baek Hyun Woo, antara lain:

  • Hyun Woo Abror Lamani artinya laki-laki yang gemilang dan baik hatinya seputih salju
  • Urias Hyun Woo Junco artinya laki-laki berkah cahaya Tuhan yang menegakkan aturan
  • Gandi Nyoto Hyun Woo artinya laki-laki berilmu terang untuk menegakkan hukum

2. Yoon Eun Sung

Freepik/azerbaijan_stockers

Di drama Korea Queen of Tears ada rekan kerja sekaligus kenalan Hae In di universitas saat kuliah di Amerika Serikat bernama Yoon Eun Sung. Ia juga memiliki nama lain David Yoon ternyata menyukai Hae In sejak dulu.

Ia merupakan mantan analis Wall Street dan pakar M&A yang kembali ke Korea Selatan sebagai investor terkenal. Ternyata selama ini ia punya niat jahat untuk merebut kekayaan keluarga Queen.

Di luar sikapnya yang jahat dan kejam, arti nama Yoon Eun Sung sendiri cukup bagus. Nama Yoon adalah nama keluarga, lalu Eun yang artinya kebaikan atau kemurnian dan Sung berarti kemenangan. 

Berikut ide nama bayi laki-laki dari drakor Queen of Tears karakter Yoon Eun Sung, antara lain:

  • Eun Sung Zaki Fazel artinya laki-laki pintar terlahir suci dan menjadi sumber kemenangan
  • Rameshwar Eun Sung Bala artinya laki-laki terkenal yang baik menjadi pemimpin
  • Henry Yvet Eun Sung artinya laki-laki yang kuat dan menjadi penguasa

3. Hong Soo Cheol

Freepik/mdjaff

Selanjutnya ada adik laki-laki Hae In yang bernama Hong Soo Cheol. Ia juga merupakan CEO Queens Mart yang begitu menyayangi istri dan anaknya. Meski dikhianati sang istri mengenai anak, Soo Cheol tidak peduli.

Di luar dirinya yang dianggap gampang dimanipulasi, ia salah satu karakter green flag yang ada di drama karena penuh tanggung jawab untuk keluarganya.

Dari namanya, Hong merupakan nama depan atau nama keluarga. Lalu Soo yang artinya kemuliaan atau kecerdasan. Terakhir Cheol yang berarti besi atau logam.

Berikut ide nama bayi laki-laki dari drakor Queen of Tears karakter Hong Soo Cheol, antara lain: 

  • Soo Cheol Paris Severin artinya laki-laki penuh cinta yang tegas sertas cerdas
  • Leonidas Soo Cheol Danis artinya laki-laki yang aktif dan kuat dengan kemampuan unggul
  • Ulrich Gaston Soo Cheol artinya laki-laki yang menjadi pemimpin kuat untuk semua

4. Hong Man Dae

Pexels/Fannya Santos

Karakter Hong Man Dae saat masih muda sangat kuat. Ia berhasil membangun perusahaan besar. Awalnya hanya rakyat biasa, Soo Cheol adalah ketua Queen Group sekaligus kakek Hae In.

Adapun arti namanya yakni Hong merupakan nama keluarga. Lalu nama Man berarti ribu atau sepuluh ribu dan Dae berarti besar sekali. Jika diartikan maka sosok yang kaya raya dan banyak uang.

Berikut ide nama bayi laki-laki dari drakor Queen of Tears karakter Hong Man Dae, antara lain: 

  • Man Dae Yeoman Heall artinya laki-laki yang pelayan Tuhan yang kaya raya
  • Volney Man Dae Leopold artinya laki-laki berani dan tegas punya banyak uang
  • Sutejo Febriantono Man Dae artinya laki-laki yang makmur dan bersinar

5. Hong Beom Jun

Pinterest.com

Selanjutnya ada Hong Beom Jun yang merupakan orangtua Hae In. Ia juga merupakan wakil ketua Queen Group. Dari keluarga besar Queen, ia jadi sosok yang membela Hyun Woo dan sangat sayang kepadanya.

Adapun arti namanya juga bagus di mana Beom yang berarti model atau contoh. Serta Jun yang artinya prajurit. Hong sendiri merupakan nama keluarga tersebut.

Berikut ide nama bayi laki-laki dari drakor Queen of Tears karakter Hong Beom Jun, antara lain: 

  • Beom Jun Shermon Yoan artinya laki-laki sekuat prajurit yang menawan
  • Venjamin Beom Jun Chee artinya laki-laki baik hati dan kuat
  • Hymen Napoleone Beom Jun artinya laki-laki yang menjadi panutan karena kekuatannya

6. Baek Du Gwan

Pexels/Foden Nguyen

Setelah keluarga Queen, kini beralih ke keluarga Hyun Woo dari Yongduri. Ada Baek Du Gwan yang merupakan orangtua Hyun Woo. Ia juga merupakan kepala desa Yongdu-ri yang mementingkan rakyatnya.

Adapun arti namanya yakni Du berarti kapal atau perahu, lalu Gwan artinya pengawas atau pemimpin. Baek sendiri adalah nama keluarga atau surename Hyun Woo.

Berikut ide nama bayi laki-laki dari drakor Queen of Tears karakter Baek Du Gwan, antara lain: 

  • Du Gwan Kingslea Udale artinya pemimpin laki-laki yang menyejukkan
  • Wibawa Du Gwan Lishim artinya pemimpin yang kuat lahir di musim semi
  • Harbin Wyatt Du Gwan artinya prajurit yang kuat dan mampu memimpin pasukan dengan tenang

Itulah tadi ide nama bayi laki-laki dari drakor Queen of Tears. Inspirasi untuk nama bayi laki-laki bisa berasal dari drakor favorit seperti Queen of Tears.

Baca juga:

The Latest