TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Arti Nama Lailatul dan Rangkaiannya untuk Bayi Perempuan

Punya makna kemuliaan yang cocok diberikan pada bayi perempuan

freepik/freepik

Persalinan sudah semakin dekat, artinya banyak persiapan yang perlu dilakukan untuk menyambut kelahiran si Kecil yang sudah ditunggu-tunggu kehadirannya.

Salah satu persiapan yang perlu Mama lakukan adalah menyiapkan nama bayi. Sudahkah Mama menyiapkan nama untuk si Kecil? 

Banyak hal yang bisa dipertimbangan dalam memilih nama, mulai dari arti hingga maknanya. Nama yang diberikan ini sebaiknya juga mengandung doa untuk kehidupannya kelak.

Jika Mama sedang menunggu kelahiran bayi perempuan, nama Lailatul bisa menjadi pilihan yang tepat. Nama ini juga cocok untuk diberikan pada bayi yang lahir di bulan Ramadan, Ma.

Berikut ini Popmama.com telah merangkum arti nama Lailatul dan rangkaiannya untuk bayi perempuan. Disimak, yuk, Ma!

Arti Nama Lailatul

Pinterest/Julian Photography

Lailatul atau Laila sendiri sebenarnya bermakna malam dalam bahasa Arab. Lailatul merupakan nama yang diambil dari kata Lailatul Qadar dalam bahasa Arab, khususnya kitab suci Al-Qur’an.

Lailatulqadar artinya malam kemuliaan atau malam seribu bulan yang ada di bulan Ramadan dan dinanti-nanti oleh setiap umat Islam di seluruh dunia.

Pada malam Lailatulqadar kitab suci Al-Qur’an juga turun ke bumi dan menjadi pedoman hidup umat Islam. Dalam Al-Qur’an juga terdapat surat khusus tentang malam Lailatulaqadar, yakni surat Al-Qadr.

Anak perempuan yang diberi nama Lailatul ini punya makna mendalam, di mana menjadi doa agar si Kecil menjadi anak yang mulia dan terhormat. Lailatul memiliki beberapa varian, seperti Laylatul, Laila, atau Leila.

Publik Figur yang Bernama Lailatul

Instagram.com/lailasadh

Lailatul Sa’diah merupakan pramugari asal Indonesia tepatnya Sumatra Barat yang bekerja di maskapai Saudia Airlines. Pengalamannya menjadi pramugari di maskapai penerbangan luar negeri membuat Laila dikenal publik.

Perjuangan dan kisah inspiratifnya banyak dibagikan di media sosial pribadinya. Laila juga kerap menjadi pembicara di seminar. Diketahui Lailatul juga merupakan lulusan S2 di School of Government and Public Policy (SGPP) Indonesia. 

Rangkaian Nama Lailatul sebagai Nama Depan

Pexels/Selin Hacıkerimoğlu

Nama Lailatul cocok diletakkan di depan nama anak perempuan. Jika Mama dan Papa tertarik memberikan nama Lailatul untuk si Kecil, berikut ini beberapa inspirasi namanya:

  • Lailatul Adiba Elmedina artinya anak perempuan yang lahir di malam mulia yang berbudaya dan sopan serta taat beriman.
  • Lailatul Fahdah Chandani artinya anak perempuan cantik yang lahir di malam mulia di bawah sinar rembulan.
  • Lailatul Ghaliya Bechara artinya anak perempuan manis yang lahir di malam mulia dan menjadi kabar baik.
  • Lailatul Jahira Salsabila artinya anak perempuan yang lahir di malam mulia seperti permata dari mata air surga.
  • Lailatul Fatin Khashia artinya anak perempuan yang lahir di malam mulia dengan memikat perhatian dan bersifat rendah hati.
  • Lailatul Mahia Hadya artinya anak perempuan yang lahir di malam mulia menuju kehidupan di bumi dengan perilaku baik dan santun.
  • Lailatul Nadhira Ihza artinya anak perempuan terpilih dan beruntung yang lahir di malam mulia.
  • Lailatul Raaina Ilma artinya anak perempuan yang lahir di malam mulia dan menjadi putri cantik yang cerdas.
  • Lailatul Saalima Dalisha artinya anak perempuan yang lahir di malam mulia dengan aman dan terjamin serta bersifat menyenangkan.
  • Lailatul Chaiza Saalihah artinya anak perempuan yang lahir di malam mulia dengan cantik dan saleh.

Rangkaian Nama Lailatul sebagai Nama Tengah

Pexels/Nila Racigan

Selain menjadi nama depan, nama Lailatul juga banyak dipakai sebagai nama tengah anak perempuan. Berikut referensi nama Lailatul sebagai nama tengah yang bisa dipertimbangkan:

  • Shakira Lailatul Diinah artinya anak perempuan yang selalu bersyukur dilahirkan di malam mulia dan bersifat taat.
  • Qaireen Lailatul Ghina artinya anak perempuan yang penuh kebaikan lahir di malam mulia serta kaya.
  • Noura Lailatul Hafisa artinya anak perempuan yang lahir dengan cahaya berkilauan di malam mulia serta cantik dan menarik.
  • Izzati Lailatul Nadhima artinya anak perempuan yang lahir di malam kemuliaan dan berharga.
  • Raqeema Lailatul Jauza artinya anak perempuan yang lahir di malam mulia di antara bintang dengan sifat cerdas dan tanggap.
  • Rihanna Lailatul Iraj artinya anak perempuan yang lahir di malam mulia seharum bunga.
  • Huriya Lailatul Pareesa artinya anak perempuan yang seperti malaikat turun bercahaya di malam mulia menyerupai peri.
  • Nijah Lailatul Halima artinya anak perempuan seperti mawar indah yang lahir di malam mulia dengan sabar dan murah hati.
  • Mazaya Lailatul Fanny artinya anak perempuan yang lahir di dengan keunggulan di malam mulia serta menjadi pendengar yang baik.
  • Kameela Lailatul Sabiqa artinya anak perempuan yang lahir sempurna di malam mulia yang takut dengan Allah.

Rangkaian Nama Lailatul sebagai Nama Belakang

Pexels/Nila Racigan

Jika Mama dan Papa masih bingung nama yang tepat untuk disisipkan di belakang nama si Kecil, Lailatul juga bisa menjadi pilihan.

Berikut inspirasi rangkaian namanya Lailatul sebagai nama belakang:

  • Laiba Taqiyya Lailatul artinya anak perempuan surga yang saleh dan takut Allah yang lahir di malam mulia.
  • Inayah Shaaira Lailatul artinya anak perempuan yang diberi perlindungan dan cantik yang lahir di malam mulia.
  • Haifa Rifqa Lailatul artinya anak perempuan yang lahir dengan tubuh indah dan baik hati saat malam mulia.
  • Saabira Haafiza Lailatul artinya anak perempuan yang sabar dan menjadi pelindung yang lahir di malam mulia.
  • Afifah Wafirah Lailatul artinya anak perempuan yang suci dan sempurna lahir di malam mulia.
  • Fahima Zahwa Lailatul artinya anak perempuan yang cerdas dan berpengetahuan serta harum seperti bunga yang lahir di malam mulia.
  • Jihan Naela Lailatul artinya anak perempuan yang punya tempat seperti surga dan banyak pencapaian yang lahir di malam mulia.
  • Madaniya Jasmine Lailatul artinya anak perempuan yang sopan dan harus seperti bunga melati lahir di malam mulia.
  • Kamalia Mahreen Lailatul artinya anak perempuan yang lahir dengan kesempurnaan dan keindahan bulan di malam mulia.
  • Bushra Khairunnisa Lailatul artinya anak perempuan yang membawa kabar gembira dan kedamaian lahir di malam mulia.

Nah, itu dia arti nama Lailatul dan rangkaiannya untuk bayi perempuan. Jika Mama dan Papa ingin memilih nama bayi yang lebih beragam, Popmama.com memiliki tools Baby Names Finderyang dapat membantu dalam mencari nama bayi laki-laki maupun perempuan.

Semoga membantu, Ma!

Baca juga:

The Latest