TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Amankah Mengonsumsi Cengkeh saat Hamil? Ini Faktanya!

Ketahui dulu keamanannya sebelum mengonsumsinya ya, Ma

Pexels.com/Miguel Á. Padriñán

Kehamilan adalah salah satu momen yang istimewa. Karena itu, selama kehamilan, Mama sebaiknya selalu memastikan semua yang Mama lakukan aman bagi janin. Ini termasuk mengonsumsi makanan dan minuman yang aman bagi tumbuh kembang janin.

Mama harus bijaksana memilih makanan apa yang baik dan aman untuk dikonsumsi selama kehamilan.

Indonesia kaya akan rempah, salah satunya adalah cengkeh. Cengkeh merupakan bumbu aromatik yang sering dipakai untuk penyedap makanan dan pengobatan.

Cengkeh diklaim bermanfaat bagi kesehatan dalam banyak hal, tetapi Mama mungkin mempertanyakan manfaat dan keamanannyajika digunakan selama hamil.

Simak ulasan Popmama.com berikut ini mengenai keamanan mengonsumsi cengkeh saat hamil.

Apakah Mengonsumsi Cengkeh selama Kehamilan Aman bagi Mama?

Freepik/Minervastudio

Menurut para ahli, jika menggunakan cengkeh sebagai bumbu masakan, ini aman dikonsumsi selama kehamilan. Ini artinya Mama hanya menggunakannya dalam dosis kecil, dapat digunakan dalam bentuk bubuk atau utuh.

Tetapi penggunaan minyak cengkeh saat hamil mungkin tidak aman dan sebaiknya dihindari. Selain itu juga, hindari penggunaan cengkeh untuk pengobatan seperti untuk mengobati sakit gigi, pilek, dan batuk, jika Mama sedang hamil.

Meskipun mengonsumsi cengkeh selama kehamilan mungkin aman, namun jika Mama merasa ragu, sebaiknya dikonsultasikan dengan dokter.

Manfaat Cengkeh Selama Hamil

Unsplash/Vanesa Conunaese

Cengkeh, jika ditambahkan dalam makanan selama hamil dalam dosis kecil, memiliki banyak manfaat kesehatan. Manfaat tersebut antara lain:

  • Cengkeh mengandung vitamin E, yang sangat penting untuk pembentukan otot.
  • Cengkeh memasok sejumlah kecil kalsium dan fosfor ke tubuh untuk pengembangan tulang, yang terutama dibutuhkan selama kehamilan.
  • Cengkeh mengandung antioksidan, yang membantu dalam mengaktifkan sistem perbaikan sel. Selain itu juga membuat sistem kekebalan tubuh menjadi lebih kuat dengan mengembangkan daya tahan tubuh terhadap infeksi selama kehamilan.
  • Cengkeh adalah sumber mineral yang baik seperti natrium, mangan, dan fosfor yang berguna untuk pertumbuhan janin.
  • Serat makanan yang terkandung dalam cengkeh dapat membantu menjaga kesehatan pencernaan dan mengatasi masalah pencernaan.  
  • Cengkeh memiliki banyak asam lemak omega-3 yang berguna dalam meningkatkan perkembangan otak dan sistem saraf bayi.
  • Cengkeh mengandung flavonoid yang memiliki sifat anti-inflamasi. Ini terbukti bermanfaat dalam meredakan nyeri yang berkaitan dengan kehamilan.

Apakah Efek Samping Konsumsi Cengkeh selama Hamil?

Freepik/Chajamp

Walaupun konsumsi cengkeh sebagai bahan makanan biasanya dianggap aman, mungkin ada beberapa efek samping cengkeh, terutama jika digunakan dalam bentuk minyak cengkeh atau suplemen cengkeh.

Efek samping tersebut antara lain:

  • Minyak cengkeh, jika dicerna dalam jumlah banyak, dapat merangsang rahim dan menyebabkan kontraksi. Ini dapat menyebabkan persalinan prematur.
  • Cengkeh dapat menyebabkan reaksi alergi dan ini berbahaya bila dialami saat hamil.
  • Konsumsi cengkeh yang berlebihan dapat menyebabkan perdarahan usus, masalah pernapasan, diare, kejang, peningkatan sensitivitas mulut, sakit perut, mual, muntah, dan bahkan gagal hati atau ginjal dalam kasus-kasus yang parah.

Penting untuk Diingat

Freepik

Meskipun cengkeh menawarkan beberapa manfaat kesehatan, tetap lebih baik untuk mengambil tindakan pencegahan tertentu untuk mencegah kemungkinan komplikasi kehamilan akibat cengkeh. Beberapa hal yang penting untuk diingat:

  • Mengoleskan minyak cengkeh selama kehamilan pada kulit sebaiknya dihindari. Studi menunjukkan bahwa minyak cengkeh dapat merusak sel-sel kulit. Ini juga dapat meningkatkan sensitivitas kulit, menghasilkan ruam, dan luka bakar.
  • Jangan menggunakan minyak cengkeh untuk mengobati sakit gigi dan penyakit umum lainnya selama kehamilan.
  • Sangat bijaksana untuk mengkonsumsi cengkeh dalam ukuran terbatas selama kehamilan. Overdosis harus dihindari.

Bahkan selama kehamilan, Mama bisa mendapatkan manfaat dari kebaikan cengkeh dengan mengonsumsinya dalam jumlah kecil.

Jika ada keraguan, Mama bisa berkonsultasi dengan dokter yang mengetahui kondisi kehamilan mama.

Itulah informasi mengenai keamanan mengonsumsi cengkeh saat hamil. Semoga informasi ini bermanfaat ya, Ma.

Baca juga:

The Latest