Felicya Angelista Bagikan Tips Menjemur Bayi dari Dokter Anak Bible
Yuk, intip keseruan Felicya Angelista saat sedang menjemur putri pertamanya, Bible.
22 November 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Melahirkan buah hati tentu menjadi momen yang membahagiakan ya, Ma. Setelah mengandung selama kurang lebih sembilan bulan, akhirnya Mama bisa memeluk dan merawat bayi secara langsung.
Banyak sekali perawatan yang dilakukan untuk bayi baru lahir, salah satunya adalah menjemur bayi. Kegiatan ini biasanya dilakukan di pagi hari, dengan memberikan sedikit paparan sinar matahari agar kulit bayi tidak terbakar.
Belum lama ini, Felicya Angelista membagikan momennya sebagai Ibu baru melalui akun YouTube pribadinya, Felitogether Family.
Dalam video tersebut, terlihat Felicya sedang menjemur Bible, putri pertamanya.
Bagaimana keseruan Felicya dan Bible saat berjemur di pagi hari? Bagaimana pula sinar matahari bisa bermanfaat untuk kesehatan bayi? Nah, berikut Popmama.com rangkumkan untuk Mama.
Editors' Pick
Keseruan Felicya Angelista Menjemur Baby Bible
Dalam video yang diunggah, terlihat Felicya sedang menggendong Bible dan keduanya kompak mengenakan kacamata.
Jika Bible mengenakan kacamata bayi, Felicya tampil cantik dengan kacamata berbentuk bunga berwarna merah.
Ternyata, Felicya punya alasan tersendiri kenapa mengenakan kacamata dengan warna tersebut. Menurutnya, bayi baru bisa mengenali tiga warna saja, yaitu hitam, putih, dan merah.
Karena itulah ia mengenakan kacamata dan lipstik berwarna merah.
"Hi, guys. Sekarang gantian, kemarin Hitto udah ngejemur Bible, terus sekarang Mamoy ngejemur Bible. Katanya kan bayi itu bisa ngeliat warna itu kan warna hitam, putih, sama merah dulu, ya. Jadi aku pakai kacamata merah sama lipstik merah, supaya dia bisa melihat aku gitu, loh," ujar Felicya mengawali vlognya.
Tips Menjemur Bayi dari Dokter Anak Bible
Felicya pun membagikan tips menjemur bayi sesuai arahan dokter anak Bible.
Ternyata, waktu yang tepat untuk menjemur bayi adalah sekitar pukul 10.00-14.00. Selain itu, bayi juga tidak harus mendapatkan paparan sinar matahari langsung.
"Nah, berjemurnya ini, aku udah nanya sama dokter anak Bible, disuruhnya itu jam 10 sampai jam 2, di antara range itu. Tapi pasti jam 10 kan, soalnya kan habis itu mau mandi," lanjut Felicya.
"Nah, habis itu juga enggak perlu direct kayak matahari langsung gitu, ini kan ketutupan sama rumah, ya. Atau enggak, boleh juga dari pantulan cahaya dari jendela gitu. Dijemurnya 10 menit," tambahnya.
Lalu, apa saja manfaat dari menjemur bayi ya, Ma? Apalagi, kegiatan menjemur bayi juga direkomendasikan oleh dokter anak secara langsung. Kita bahas setelah ini ya, Ma.
Manfaat Paparan Sinar Matahari untuk Bayi
Seperti yang kita ketahui, bayi memiliki kulit yang sangat sensitif, sehingga perlu dilindungi dari efek bahaya sinar matahari.
Sehingga, bayi harus dijauhkan dari paparan sinar matahari secara langsung.
Lalu bagaimana jika akan menjemur bayi untuk mendapatkan manfaat vitamin D?
Nah, Mama bisa menjemur bayi tanpa harus terkena sinar matahari secara langsung, seperti misalnya melalui pantulan jendela.
Menjemur dengan cara yang tepat bisa memberikan banyak manfaat bagi bayi. Apa saja ya, Ma?
- Mendapatkan vitamin D, yang bisa membantu dalam penyerapan kalsium untuk pertumbuhan tulang dan gigi, serta membuat sistem imun bekerja lebih baik.
- Meningkatkan level sorotonin atau 'hormon bahagia' yang bisa meningkatkan mood, serta membantu mengatur tidur dan pencernaan bayi.
- Mengatur level insulin yang pada orang dewasa bisa untuk mencegah diabetes di level tertentu, serta mengimbanginya dengan pola makan dan olahraga yang cukup.
- Mencegah kulit bayi menjadi kuning, karena sinar matahari membantu memecah bilirubin. Namun, menjemur bayi hanya bisa mengatasi bayi kuning dengan level ringan saja ya, Ma.
- Meningkatkan level energi, sebab sinar matahari bisa menurunkan kadar melatonin. Ini sangat penting, khususnya di tahun awal kelahiran bayi.
Bagaimana, Ma, setelah mengetahui manfaat berjemur untuk bayi, semakin semangat untuk melakukannya, kan?
Jangan lupa untuk melakukannya sesuai anjuran yang sudah diberikan oleh dokter anak ya, Ma.
Baca juga:
- Sering Berjemur, 7 Rekomendasi Produk Sunscreen untuk Bayi
- 7 Rekomendasi Merek Kacamata Jemur Bayi Beserta Kisaran Harganya
- Wah, Menjemur Bayi Terlalu Lama Ternyata Berbahaya, Ma! Ini Risikonya