Doa Bayi Susah Tidur Malam menurut Islam, Rewel pun Berhenti

Tidur bayi makin lelap dan nggak gampang rewel tengah malam lagi

13 Januari 2023

Doa Bayi Susah Tidur Malam menurut Islam, Rewel pun Berhenti
Pexels/Sarah Chai

Saat memiliki bayi, salah satu tantangan yang harus dihadapi orangtua adalah bayi sulit tidur di malam hari. Biasanya, bayi rentan rewel dan terbangun di malam atau dini hari. Sehingga, Mama dan Papa harus ikut terjaga untuk menenangkan bayi kembali.

Ada banyak penyebab dan alasan bayi susah tidur malam. Selain alasan medis, masih ada orang yang mengaitkannya dengan mitos. Bahkan, alasan tersebut juga dihubungan dengan bayi susah tidur malam.

Oleh sebab itu, kali ini Popmama.com akan membahas tentang bayi susah tidur menurut Islam beserta doa-doa yang dapat dibaca untuk menenangkan bayi yang rewel di malam hari. Yuk, simak ulasannya!

1. Bayi susah tidur malam menurut Islam

1. Bayi susah tidur malam menurut Islam
Freepik/Tanyaandalina

Apabila si Kecil susah tidur, maka Mama dan Papa harus meluangkan waktu untuk menenangkan sekaligus melelapkan tidurnya lagi. Jika dibiarkan, bayi tidak akan tidur cukup. Hal yang sama pun terjadi pada waktu tidur Mama dan Papa yang berkurang.

Akibatnya, daya tahan bayi dan orangtua akan menurun. Untuk itu, bila susah tdiur malam, segera cari tahu penyebabnya dan cara untuk mengatasinya.

Bayi susah tidur malam menurut Islam disebabkan banyak hal. Meski Islam tidak spesifik menjelaskan penyebab susah tidur malam pada bayi, tapi ada penjelasan yang menerangkan penyebab susah tidur. 

Sulit tidur di malam hari bisa jadi karena timbul kecemasan, banyak pikiran, dan kegelisahan. Selain itu, sulit tidur juga bisa jadi gangguan jin atau setan. Dalam Islam, keberadaan jin dan setan memang sudah ditakdirkan untuk mengganggu manusia seumur hidupnya.

Untuk itu, bagi seorang muslim yang sudah dewasa disarankan untuk mengucap doa sebelum tidur agar tidur lebih nyenyak. 

Mama dan Papa bisa membacakan doa dan zikir untuk menenangkan bayi yang rewel.

Editors' Pick

2. Doa meredakan tangisan bayi

2. Doa meredakan tangisan bayi
Pexels/Laura Garcia

Bayi susah tidur malam menurut Islam bisa diatasi dengan membaca doa. Mama dan Papa dapat menggendong si Kecil sembari membaca doa meredakan tangisan bayi. Agar makin tenang, berikan tepukan pelan dan lembut di bagian punggung bayi, ya.

Bacakan doa ini saat bayi menangis. Lalu, bila tangisan sudah reda, tiupkan ke ubun-ubun anak. 

Doa meredakan tangisan bayi ini diambil dari karya Muhyiddin Abu Zakaria Yahya bin Syaraf al-Nawawi al-Dimasyqi, Al-Adzkar al-Muntakhabah min Kalaami Sayyid al-Abrar, (Surabaya: Kharisma, 1998), hal. 302:

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ بِسْمِ اللهِ الَّذِيْ لَا يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْءٌ فِي الْأَرْضِ وَلَا فِي السَّمَآءِ وَهُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ 

Bismillâhirrahmânirrahîm. Bismillâhilladzî lâ yadlurru ma’a ismihi syaiun fil ardli wa lâ fis samâ`i wa huwas sami’ul ‘alim (dibaca tiga kali).

Artinya: "Dengan menyebut asma Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Dengan menyebut asma Allah, Dzat yang dengan asma-Nya, tidak akan bisa membahayakan apapun yang ada di bumi dan langit. Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui."

3. Doa saat susah tidur

3. Doa saat susah tidur
Pixabay/Joffi

Ketika bayi susah tidur malam, tak ada salahnya membaca doa yang biasanya diucapkan Rasulullah SAW. Bacaan doa ini dapat dijadikan salah satu cara mengatasi overthinking di malam hari juga. 

Apabila merasa gelisah, resah, dan batin tidak tenang, maka bacalah doa ini. Mama dan Papa bisa membacakan doa ini saat bayi rewel di malam hari:

اللَّهُمَّ غَارَتِ النُّجُومُ وَهَدَأَتِ الْعُيُونُ وَأَنْتَ حَيٌّ قَيُّومٌ لَا تَأْخُذُهُ سِنَةٌ وَلَا نَوْمٌ يَا حَيُّ يَا قَيُّومُ أَهْدِئْ لَيْلِيْ وَأَنِمْ عَيْنِي

Allâhumma ghâratin nujûm wa hada’atil ‘uyûn, wa anta hayyun qayyûmun, lâ ta’khudzuhû sinatun wa lâ naum. Yâ hayyu, ya qayyûm, ahdi’ laylî wa anim ‘aynî

Artinya: "Tuhanku, bintang-bintang telah ‘tenggelam’, dan banyak bola mata menjadi tenang sementara Kau adalah zat maha hidup dan zat maha tegak. Kantuk dan tidur tidak mempengaruhi-Mu. Wahai Zat Maha Hidup dan Zat Maha Tegak, tenangkan malam hamba dan istirahatkan sepasang bola mata hamba."

4. Cara sederhana agar bisa tidur nyenyak

4. Cara sederhana agar bisa tidur nyenyak
Freepik/Pch.vector

Tidur yang nyenyak ditentukan oleh kualitas. Bila bayi mengalami kolik (rewel di malam hari), maka bacakan doa dan terapkan cara ini agar ia segera terlelap. Sehingga, kebutuhan istirahat bayi tetap terjaga. Sistem kekebalan tubuh bayi pun tetap kuat.

Dilansir NU Online, berikut beberapa cara mengatasi bayi susah tidur malam menurut Islam:

  • Mulailah dengan memahami waktu tidur bayi
  • Buat kamar bayi terasa nyaman sejuk, dan sunyi
  • Jauhkan bayi dari perangkat elektronik
  • Bila bayi masih menyusu, pastikan ia sudah minum Air Susu Ibu (ASI) yang cukup agar tidak terbangun karena lapar
  • Berikan selimut yang lembut dan hangat.

Itulah doa bayi susah tidur malam menurut Islam. Jangan lupa terapkan cara membuat bayi tidur lelap juga, ya.

Baca Juga:

The Latest