Kulit bayi yang baru lahir masih tipis, rentan dan halus tentu butuh perawatan ekstra, Ma. Makanya, memilih produk perawatan kulit bayi nggak boleh sembarangan. Karena salah pilih produk bisa bikin si Kecil iritasi bahkan alergi. Nggak tega ‘kan Ma kalau hal ini terjadi sama si Kecil?
Untuk itu, kali ini Popmama.com mau bagi-bagi info nih tentang bahan-bahan yang harus Mama perhatikan saat memilih produk untuk si Kecil. Apa saja ya, Ma? Simak ulasannya berikut ini yuk biar nggak salah beli!
1. Cari informasi mengenai produk yang diformulasikan khusus untuk kulit bayi
Shutterstock/Alena Stalmashonak
Wajar kalau Mama merasakan lembutnya kulit si Kecil, namun di sisi lain, kulit si Kecil juga sangat sensitif dan sangat halus sehingga membutuhkan perawatan khusus untuk kulitnya. Apalagi kulit si Kecil ini mudah kering, salah satunya karena ia mudah menyerap air tapi mudah juga kehilangan air. Jadi pastikan Mama selalu memilih produk yang diformulasikan khusus untuk kulit si Kecil ya.
2. Mengandung minyak alami seperti virgin coconut oil, olive oil atau almond oil
Shutterstock/ArtSyslik
Sensitifitas kulit bayi juga dapat semakin menjadi jika ia bertemu dengan radikal bebas atau sinar ultraviolet. Ini dapat menyebabkan kulitnya menjadi kering, kusam dan kasar. Nah, untuk menghindari hal tersebut, Mama bisa memanfaatkan produk perawatan kulit bayi yang terbuat dari bahan alami seperti minyak alami yang diformulasi khusus untuk bayi, seperti virgin coconut oil, olive oil atau almond oil. kandungan antioksidan dan berbagai vitaminnya dapat menjaga kesehatan kulit bayi lho, Ma. Mama menggunakannya di rumah?
Buat Mama yang belum tahu, hypoallergenic adalah tanda sebuah produk bayi telah teruji dan memiliki kemungkinan menyebabkan reaksi alergi yang lebih kecil dibandingkan produk lainnya. Nah, label hypoallergenic ini dapat memudahkan Mama dalam memilih produk yang aman untuk kulit sensitif seperti kulit si Kecil. Nggak perlu pusing kan Ma untuk memilih produk yang pas untuk si Kecil?
4. Mengandung organic calendula
zielonyogrodek.pl
Calendula sudah dikenal sebagai bahan alami yang baik mengembalikan hidrasi kulit, membuatnya menjadi lembut dan lembap, dan juga dapat menenangkan kulit. Nggak hanya itu, Calendula juga efektif menjadi pelembab bagi kulit yang kering lho, Ma. Nah, khasiat-khasiat ini nih yang dibutuhkan si Kecil, apalagi saat baru lahir kulitnya cenderung sensitif dan butuh perawatan ekstra. Tapi apakah ini berarti Mama harus menanam Calendula di rumah? Ada solusi yang lebih mudah dan simple kok, yaitu dengan menggunakan rangkaian perawatan kulit untuk bayi dari Cetaphil Baby with Organic Calendula.
Cetaphil Baby with Organic Calendula ini cocok untuk kulit si Kecil yang baru lahir di mana kulitnya masih sangat sensitif. Dengan formula organic calendula-nya, Cetaphil Baby with Organic Calendula ini dapat membantu menenangkan dan melembapkan kulit si Kecil, sehingga kulitnya dapat tetap lembap, lembut dan juga halus sehingga kulitnya pun dapat tumbuh sehat.
Popmama.com/Cetaphil Baby
Ada beberapa rangkaian Cetaphil Baby with Organic Calendula yang bisa Mama coba untuk si Kecil, di antaranya yaitu:
Cetaphil Baby Wash & Shampoo with Organic Calendula
Cetaphil Baby Daily Lotion with Organic Calendula
Cetaphil Baby Advanced Protection Cream with Organic Calendula
Formula rangkaian produk Cetaphil Baby with Organic Calendula ini juga aman Ma. Untuk produk pembersih dan samponya tanpa busa berlebih, mudah dibilas dan tidak meninggalkan residu, mengandung pH yang seimbang, hypoallergenic, dan sudah teruji secara dermatologi.
Untuk lotion-nya, Cetaphil Baby Daily Lotion with Organic Calendula juga mengandung bahan alami tambahan seperti sweet almond oil dan minyak biji bunga matahari. Buat Mama yang masih penasaran sama rangkaian produk Cetaphil Baby with Organic Calendula ini, bisa langsung Mama dapatkan di Tokopedia dan Shopee. Penasaran? Langsung kunjungi websitenya deh, Ma!
5. Memastikan produk sudah terdaftar di BPOM
Shutterstock/Rocketlips, Inc
Last but not least, tentu dengan memastikan apakah produk sudah terdaftar di BPOM atau belum. Dengan terdaftarnya sebuah produk di BPOM, setidaknya Mama sudah dapat bernafas lebih lega karena berarti keberadaan produk ini ada di bawah pengawasan lembaga yang berwenang. Setelah itu, Mama tinggal fokus deh memastikan produk yang Mama beli bukanlah barang tiruan, jadi tetap harus waspada dan hati-hati ya, Ma!
Nah, itu tadi beberapa hal yang perlu Mama pastikan sebelum Mama membeli produk perawatan kulit untuk si Kecil yang baru lahir. Jadi, apa nih produk skincare bayi favorit Mama dan si Kecil? (WEB)