Makna di Balik Arti Nama Lengkap Buah Hati Glenn Fredly dan Mutia Ayu

Nama si Kecil memadukan 3 bahasa

2 Maret 2020

Makna Balik Arti Nama Lengkap Buah Hati Glenn Fredly Mutia Ayu
Instagram.com/glennfredly309/mutia_ayuu/

Minggu lalu, Mutia Ayu dan Glenn Fredly baru saja dikaruniai seorang anak. Sang puteri memiliki panggilan Gewa. 

Glenn mendampingi Mutia yang melahirkan secara caesar pada Jumat, 28 Februari 2020. 

Si Kecil diberi nama lengkap yang sangat unik, yaitu Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo.

Disusun Popmama.com, inilah arti nama lengkap dari puteri Glenn Fredly.

1. Arti nama Gewa Atlana Syamanim Latuihamallo

Glenn dan Mutia menggabungkan si Kecil dari 3 bahasa berbeda. 

Untuk "Gewa" adalah nama populer di Tibet yang memiliki makna sifat atau perilaku yang baik. Sementara "Atlana" diambil dari bahasa Yunani Kuno yang berarti kuat dan tangguh. 

"Syamayim" berasal dari bahasa Ibrani yang berarti surga. Terakhir, "Latuihamallo" adalah nama keluarga dari pihak sang Papa. Jika diartikan secara lengkap, Gewa adalah perempuan yang kuat, tangguh, dan berperilaku baik. 

Editors' Pick

2. Rekomendasi nama anak dari bahasa Tibet

2. Rekomendasi nama anak dari bahasa Tibet
Freepik

Jika tertarik memiliki nama anak yang mirip dengan Papa Glenn, mungkin bisa mencari beberapa rekomendasi nama populer yang berasal dari bahasa asal nama "Gewa". 

Yang pertama rekomendasi nama anak dari bahasa Tibet. Untuk anak perempuan, ada 3 nama populer yaitu "Amala" yang berarti suci dan harapan, "Chesa" yang berarti hebat, dan "Kamala" yang merupakan nama seorang dewi. 

Sementara untuk pilihan nama anak laki-laki dari bahasa Tibet adalah "Kalden" yang berarti zaman keemasan, "Tashi" yang artinya makmur, dan "Tenzing" yang berarti pelindung.

3. Rekomendasi nama anak dari bahasa Yunani

3. Rekomendasi nama anak dari bahasa Yunani
Pixabay/Smpratt90

"Atlaya" diambil dari bahasa Yunani Kuno. Memang bahasa Yunani kuno menarik didengar dan memiliki arti yang mendalam. 

Untuk Mama yang ingin menamakan anak dari bahasa Yunani, beberapa rekomendasinya untuk anak perempuan adalah "Kaia" yang berarti Bumi, "Laica" yang berarti murni, dan "Lana" yang berarti cahaya. 

Rekomendasi nama anak laki-laki dari bahasa Yunani antara lain, "Damian" yang artinya bijaksana, "Roman" yang artinya gagah dan kuat, dan "Jerome" yang berarti suci. 

4. Rekomendasi nama anak dalam bahasa Ibrani

4. Rekomendasi nama anak dalam bahasa Ibrani
Freepik

Kata ketiga dari nama anak Glenn Fredly adalah "Syamanim" yang berarti surga yang berasal dari bahasa Ibrani.

Jika Mama tertarik mencari rekomendasi nama anak perempuan dari bahasa Ibrani, maka bisa mengintip 3 rekomendasi nama yang populer. Nama yang pertama adalah "Eliora" yang berarti cahaya, lalu ada "Hannah" yang berarti murah hati, dan "Ofira" yang berarti emas.

Untuk rekomendasi nama anak laki-laki dari bahasa Ibrani ada "Ezra" yang berarti keselamatan, "Isaac" yang berarti riang gembira, dan "Lael" yang berarti berani. 

5. Tips mencari nama untuk anak

5. Tips mencari nama anak
Pixabay/Profile

Bagi Mama yang sedang hamil, bagian mencari nama anak adalah bagian yang penting. Bagaimanapun, nama adalah sebagian dari doa. 

Nah, usahakan untuk mencari nama anak jauh-jauh hari dari tanggal kelahiran. Nama yang diambil secara terburu-buru biasanya akan disesali di kemudian hari. 

Banyak cara mencari rekomendasi nama anak baik untuk perempuan atau laki-laki. Mama bisa membeli buku rekomendasi nama anak. 

Jika tak ingin repot, Mama bisa langsung buka rekomendasi nama anak di Popmama.com. Di sini ada bank nama dari beragam bahasa yang bisa Mama lihat. Siapa tahu ada yang cocok di hati. 

Itulah arti nama buah hati dari Glenn Fredly dan Mutia Ayu. Semoga si Kecil tumbuh jadi anak yang sehat dan cerdas, ya!

  

The Latest