6 Foto Newborn Photoshoot Anak Pemain Sepak Bola Indonesia
Mulai dari anak Diego Michiels hingga Irfan Bachdim
16 Desember 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kelahiran buah hati yang ditunggu-tunggu selama 9 bulan lamanya menghadirkan rasa sukacita dan kebahagiaan pada setiap pasangan dan keluarga yang menantikannya.
Berbagai syukuran dan berbagai acara lainnya pun seringkali dilakukan sebagai wujud rasa syukur akan kehadiran si Kecil yang lahir dalam kondisi selamat.
Salah satu yang umum dilakukan para orangtua untuk menyambut sang Buah hati ialah dengan mengadakan newborn photoshoot.
Mulai dari kalangan artis hingga pemain sepak bola di Indonesia pun turut mengabadikan momen-momen pertama anak mereka di dunia.
Penasaran bagaimana newborn photoshoot anak-anak pemain Timnas Indonesia? Berikut Popmama.com telah rangkum 6 foto newborn photoshoot anak pemain sepak bola Indonesia.
1. Anceyra Aisyah Michiels
Diego Michiels yang saat ini aktif sebagai full-back di Liga 1 Borneo FC kini telah dikaruniai 2 orang anak berjenis kelamin perempuan, yakni Anceyra Aisyah Michiels dan Louisa Latifah Michiels.
Setelah resmi menikahi Dhea Ananda Boru Simatupang pada tahun 2019 lalu, pasangan yang berbahagia ini dikaruniai Anceyra Aisyah di tahun yang sama.
Tak lama setelah dilahirkan, Diego pun mengunggah foto-foto sang Anak dalam sebuah newborn photoshoot bertema Islami, dilengkapi dengan pakaian berhijab. Gemas banget, ya, Ma?
2. Louisa Latifah Michiels
Tak jauh berbeda dari newborn photoshoot sang Kakak, Louisa Latifah Michiels yang merupakan putri kedua pasangan Diego Michiels dan Dhea Ananda Boru simatupang pun bertema Islami.
Si Kecil yang dilahirkan pada 26 Februari 2021 ini terlihat manis dalam balutan gamis mini dan hijab yang dihiasi pita menutupi keseluruhan bagian kepalanya.
Pose manis pun turut membuat potret ini semakin gemas. Meski masih bayi, Louisa Latifah tampak seakan sudah pandai bergaya dengan pose menopang dagu dan senyuman lebarnya. Cuteness overload!
Editors' Pick
3. Saint Dominic Gregory
Greg Nwokolo merupakan penyerang atau striker dari Liga 1 Madura United yang menikahi model dan aktris Kimmy Jayanti pada 20 Mei 2018 silam.
Dari pernikahannya tersebut, pasangan Greg dan Kimmy kini telah dikaruniai 2 orang anak kandung, yakni Kimberly Akira Gregory dan Saint Dominic Gregory.
Anak bungsu mereka yang berjenis kelamin laki-laki, yakni Saint Dominic Gregory juga sempat diabadikan melalui newborn photoshoot bergaya swag, dengan dilengkapi aksesoris kalung chain. Keren banget!
4. Kazumi Aara Utomo
Ryuji Utomo yang merupakan bek atau gelandang bertahan di Liga 1 Persija menikahi sang Istri, Shabrina Ayu, pada tanggal 16 Maret 2019 silam.
Kebahagiaan pasangan ini pun semakin lengkap setelah dikaruniai seorang anak perempuan berjenis kelamin perempuan yang diberi nama lengkap Kazumi Aara Utomo.
Putri kecil yang satu ini pun sempat menjalani newborn photoshoot yang didominasi warna-warna pink pastel dan putih yang lembut. Ia pun berpose tertelungkup sambil tertidur nyenyak. Gemas!
5. Rayna Diova Widodo
Rudi Widodo merupakan pemain penyerang atau striker di Liga 2 Persipa Pati. Pemain bola berusia 39 tahun ini menikahi istrinya, Dwi Ika Nova pada tanggal 20 Februari 2020.
Tak hanya sampai disitu, kebahagiaan mereka pun bertambah tatkala anak pertama mereka yang berjenis kelamin perempuan terlahir pada 21 Januari 2021.
Kehadiran putri kecil pertama mereka ini pun diabadikan dalam sebuah sesi newborn photoshoot bertemakan putri kerajaan, dengan sebuah mahkota berbentuk akar menghiasi kepala Rayna Diova.
6. Kiyoji Kaynen Bachdim
Pemain Timnas Indonesia dan Persis Solo Irfan Bachdim resmi menikahi Jennifer Jasmin Kurniawan yang merupakan seorang model dan penari balet pada 8 Juli 2011 silam.
Irfan dan Jennifer yang akrab disapa sebagai Jennifer Bachdim kini telah dikaruniai 3 orang anak, yakni Kiyomi Sue Bachdim, Kenji Zizou Bachdim, dan Kiyoji Kaynen Bachdim.
Putra bungsu pasangan ini, yakni Kiyoji Kaynen Bachdim sempat menjalani sesi newborn photoshoot dengan tema adat Bali. Kiyoji sendiri mengenakan topi bali mini yang membuatnya tambah imut.
Itulah tadi 6 foto newborn photoshoot anak pemain sepak bola Indonesia. Gemas-gemas banget, ya? Mana menurut Mama hasil pemotretan newborn photoshoot yang paling imut?
Baca juga:
5 Newborn Photoshoot Baby Timo, Anak Kedua Chef Arnold dan Tiffany
7 Newborn Photoshoot Bayi Artis Pakai Peci, Gemas bak Ustaz Cilik!