Arti Nama Anak Kemal Palevi dan Novita Yumi yang Baru Lahir
Dikaruniai bayi perempuan, ini arti nama anak Kemal Palevi dan Novita Yumi
5 Desember 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kebahagiaan kini tengah dirasakan oleh pasangan Kemal Palevi dan Novita Yumi. Keduanya baru saja dikaruniai anak pertama yang lahir pada Jumat (1/12/2023).
Lewat postingan di laman Instagram-nya, Kemal membagikan potret bayinya yang baru lahir. Tak hanya itu, aktor sekaligus stand up comedian ini juga langsung mengungkapkan nama lengkap yang diberikan untuk buah hatinya yang berjenis kelamin perempuan.
Memiliki arti yang indah, berikut Popmama.com rangkum arti nama anak Kemal Palevi dan Novita Yumi.
1. Anak pertama Kemal Palevi lahir di tanggal cantik
Ini dia yang potret anak pertama Kemal Palevi dan Novita Yumi saat baru lahir. Bayinya yang berjenis kelamin perempuan lahir di tanggal cantik, yaitu 1-12-2023.
Tak hanya itu, Kemal Palevi juga mengungkapkan bahwa angka kelahiran bayinya cukup unik. Bayinya lahir pada pukul 7.16 dengan berat 2,6 kg dan panjang 46 kg.
"Ada fakta menarik. Anak gue beratnya 2,6 kg. Panjangnya badannya 46. Lahirnya, jam 7.16. Kata susternya, angkanya unik 666. Terus dia ketawa-ketawa dongg," tulis pemeran film Comic 8 ini.
Editors' Pick
2. Kemal mengaku gugup saat menanti kelahiran anaknya
Kemal Palevi juga menceritakan soal perasaannya selama mendampingi sang istri, Novita Yumi saat berjuang melahirkan buah hatinya. Kemal mengaku tak pernah dalam hidupnya merasakan gugup yang luar biasa, terutama saat melihat bayinya lahir dari perut sang istri.
“Gila, nggak pernah sama sekali gue dalam hidup, sedeg-degan hari ini. Pas @nvtyumi masuk ruang operasi, wah ituu gerak sana gerak sini. Gak bisa dieeem. Apalagi pas dokternya bilang "okee ini udah lahiran nih ya", terus anaknya dikeluarkan pertama kali dari perut, wahh itu merinding sebadan-badann,” tulis Kemal.
3. Arti nama anak pertama Kemal Palevi dan Novita Yumi
Kemal Palevi juga telah mengungkapkan nama lengkap anak pertamanya, yaitu Kinami Candira Palevi. Selain terdengar cantik, nama yang diberikan untuk putrinya juga memiliki arti yang baik.
Nama Kinami dalam bahasa Jepang memiliki arti berharga. Selain itu, nama Kinami juga bisa diartikan dari bahasa Hawaii yang bermakna hadiah terindah.
Sementara nama kedua, yakni Candira berasal dari bahasa Latin yang berarti putih atau suci. Terakhir, nama Palevi diambil dari nama belakang sang Papa, Kemal Palevi.
Jika dirangkai, nama Kinami Candira Palevi memiliki arti perempuan yang terlahir suci dan menjadi hadiah berharga bagi keluarga Palevi.
4. Mendapat banyak ucapan selamat atas kelahiran Baby Kinami
Setelah mengumumkan kelahiran putrinya, Kemal Palevi dan Novita Yumi mendapatkan banyak doa dan ucapan selamat dari rekan artis dan warganet.
Hal ini bisa terlihat dari kolom komentar unggahan Kemal Palevi di Instagram saat mengumumkan kelahiran Baby Kinami.
- “Selamat kemal, semoga menjadi ayah yang baik dan keluarganya diberikan banyak kebahagiaan ya. Amin,” tulis pemilik akun @meirianitj.
- “Selamat @kemalpalevi, welcome to fatherhood,” tulis komika @pandji.pragiwaksono.
- “Selamat bang Kemal dan @nvtyumi makin bahagia keluarga kecilnya. Kehadiran baby mungil semoga jadi sumber rezeki dan kebahagiaan,” tulis pemilik akun @fajarotot86.
Itu tadi arti nama anak Kemal Palevi dan Novita Yumi. Semoga Baby Kinami tumbuh menjadi anak kebanggaan Mama dan Papanya, ya!
Baca juga:
- 9 Foto Lamaran Kemal Palevi dan Novita Yumi, Segera Menikah
- 25 Nama Bayi Perempuan Islami Berawalan Huruf A
- 31 Nama Bayi Perempuan Islami 2 Kata Pembawa Rezeki