Kisah Bayi Tertukar di Bogor, Baru Diketahui setelah Satu Tahun
Bayi tersebut tertukar di RS saat baru dilahirkan
11 Agustus 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pernah dengar kisah bayi yang tertukar di rumah sakit setelah dilahirkan? Tidak hanya ada di sinetron, ternyata kasus ini juga ada di kehidupan nyata, Ma.
Seperti yang dialami oleh seorang ibu bernama Siti Mauliah di Bogor. Setelah satu tahun merawat bayinya, Siti baru menyadari bahwa bayi yang dirawatnya bukanlah anak kandungnya.
Rupanya, bayi kandung Siti Mauliah tertukar dengan bayi orang lain di rumah sakit sebelum dibawa pulang ke rumah.
Berikut Popmama.com rangkum kisa bayi tertukar di Bogor.
1. Awal mula tertukarnya bayi Siti Mauliah di rumah sakit
Peristiwa ini terjadi pada 18 Juli 2022. Saat itu, Siti Mauliah melahirkan anaknya secara caesar di Rumah Sakit Sentosa yang berada di Jalan Raya Kemang, Desa Pondok Udik, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor.
Di hari pertama, Siti sempat memegang dan menyusui bayi kandungnya. Kemudian di hari kedua, Siti merasa ada yang berbeda saat menyusui bayinya kembali.
Editors' Pick
2. Kecurigaan semakin kuat saat gelang bayinya atas nama orang lain
Kecurigaan Siti Mauliah kemudian semakin kuat ketika ada seorang perawat dari pihak RS Sentosa yang datang ke kediamannya di Ciseeng, Kabupaten Bogor.
Kuasa hukum Siti Mauliah, Rusdy Ridho mengatakan bahwa perawat tersebut datang untuk menanyakan gelang yang dipakai oleh bayi tersebut. Saat dilihat, rupanya gelang tersebut bertuliskan nama dari pasien lain.
“Biasanya gelang itu disimpan, ini dikasih. Pas dilihat gelangnya itu atas nama pasien yang lain,” tutur Rusdy Ridho