9 Rekomendasi Kasa Alkohol untuk Membersihkan Tali Pusar Bayi

Tali pusar pada bayi yang baru lahir harus rutin dibersihkan

10 Oktober 2024

9 Rekomendasi Kasa Alkohol Membersihkan Tali Pusar Bayi
Pexels/Huynh Van

Pada umumnya, bayi yang baru lahir akan memiliki tali pusar yang tersambung dengan plasenta atau ari-ari selama di dalam kandungan. Selama kehamilan, tali pusat tersebut berfungsi untuk mengalirkan oksigen dan nutrisi dari Mama ke bayi. Setelah lahir, tali pusar akan dipotong untuk dipisahkan dengan plasenta.

Tali pusar tersebut akan mengering dan terputus dengan sendirinya dalam 7 – 14 hari setelah bayi hadir di dunia. Untuk menjaganya tetap bersih dan terhindar dari infeksi, para orangtua harus rutin membersihkan tali pusat tersebut dengan alat-alat seperti cairan alkohol dan kain kasa kering.

Nah, kali ini Popmama.com akan memberi rekomendasi kasa alkohol untuk membersihkan tali pusar bayi yang bisa para orangtua pilih.

1. ALKAFIL Kasa Hidrofil

1. ALKAFIL Kasa Hidrofil
shopee.co.id

Kasa alkohol dengan brand ALKAFIL Kasa Hidrofil mengandung isopropyl alcohol sebesar 70% yang cocok untuk membersihkan pusar bayi, mencegahnya dari risiko infeksi, serta mempercepat proses pengeringan. Satu boks ALKAFIL Kasa Hidrofil berisi 16 lembar kasa berukuran cukup lebar yaitu 16 x 16 cm.

Kasa alkohol ini juga bisa digunakan sebagai kompres untuk anak ketika demam dengan meletakannya di ketiak atau lipatan paha. Bahan kasa ALKAFIL Kasa Hidrofil tidak memiliki campuran zat pemutih sehingga aman digunakan secara rutin.

Di e-commerce, kasa alkohol ALKAFIL Kasa Hidrofil dijual dengan harga Rp 15.000 – Rp 25.000.

2. AVICO Alcohol Pads

2. AVICO Alcohol Pads
e-katalog.lkpp.go.id

AVICO Alcohol Pads adalah salah satu kapas alkohol berkualitas tinggi dengan kandungan 70% isopropyl alcohol yang tepat untuk membersihkan tali pusar pada bayi yang baru lahir. Dalam satu boks, terdapat 100 lembar dan perlembarnya memiliki dua lapis yang bertekstur lembut dan tebal.

Setiap lembar dibungkus menggunakan kemasan aluminium foil yang kedap udara serta tahan bocor untuk menjaganya dari kontaminasi bakteri atau kuman. AVICO Alcohol Pads juga sudah memiliki izin edar resmi dari Kementerian Kesehatan sehingga sangat aman untuk digunakan.

AVICO Alcohol Pads dijual mulai dari Rp 10.000 per boks.

3. Baymed Alcohol Swab

3. Baymed Alcohol Swab
likuid.co.id

Baymed Alcohol Swab adalah alat kesehatan berupa kasa alkohol antiseptik yang mengandung kadar alkohol sebanyak 70% dan chlorhexidine sebesar 0.5%. Kasa alkohol ini efektif untuk membersihkan alat-alat medis dan luka, salah satunya adalah tali pusar.

Baymed Alcohol Swab juga telah memiliki izin edar resmi dari Kementerian Kesehatan sehingga aman untuk digunakan. Produk ini dipasarkan di e-commerce dengan harga yang beragam mulai dari Rp 1.000 per lembar – Rp 15.000 isi 100 lembar.

Editors' Pick

4. E-Care Alcohol Swab

4. E-Care Alcohol Swab
emp.co.id

E-Care Alcohol Swab mengandung isopropyl alcohol sebesar 70% dan chlorhexidine sebesar 0.5% yang efektif untuk membersihkan tali pusar bayi karena mampu membunuh kuman serta memberi perlindungan ekstra.

Kasa alkohol ini juga mengandung moisturizer atau pelembap yang memberikan kelembapan pada kulit serta tidak menyebabkan kulit kering meskipun digunakan secara rutin. E-Care Alcohol Swab memiliki wangi yang khas dan menyegarkan.

Setiap lembarnya berukuran 5 x 5 cm dan dalam satu boks berisi 100 lembar. E-Care Alcohol Swab dijual dengan rentang harga Rp 30.000 – Rp 100.000.

5. Fit U Alcohol Swab

5. Fit U Alcohol Swab
watsons.co.id

Kandungan ethyl alcohol sebesar 75% di setiap lembar Fit U Alcohol Swab memiliki sifat antiseptik dan terbukti ampuh mencegah infeksi. Bagi para orangtua yang ingin membersihkan pusar bayi, Fit U Alcohol Swab menjadi pilihan yang tepat.

Ukurannya yang kecil memudahkan Fit U Alcohol Swab untuk dibawa dan digunakan kapanpun. Satu boks Fit U Alcohol Swab berisi 100 lembar dan dipasarkan di e-commerce mulai dari Rp 13.000 – Rp 20.000.

6. Kasa Husada Hidrofil

6. Kasa Husada Hidrofil
shopee.co.id

Kasa Husada Hidrofil bisa menjadi pilihan para orangtua yang ingin membersihkan pusar bayi karena kasanya terbuat dari katun asli sehingga teksturnya halus dan tebal, mampu menyerap lebih banyak, serta mencegah risiko iritasi.

Dalam satu boks terdapat 12 lembar kasa berukuran 16 x 16 cm dan dijual dengan harga Rp 15.000 – Rp 25.000

    7. Nesco Alcohol Prep Pads

    7. Nesco Alcohol Prep Pads
    lazada.co.id

    Nesco Alcohol Prep Pads mengandung 70% ethyl alcohol dan setiap lembarnya memiliki dua lapisan sehingga terasa lebih tebal, lembut, dan tidak melepaskan serabut ketika digunakan. Setiap lembar kasanya dikemas menggunakan aluminium foil agar terhindar dari kebocoran dan kontaminasi dan mikroorgansime di luar.

    Mama bisa memilih Nesco Alcohol Prep Pads sebagai kasa alkohol untuk membersihkan pusar bayi. Harganya juga cenderung terjangkau yaitu Rp 13.000 untuk satu boks berisi 100 lembar kasa alkohol.

    8. Onemed Oneswabs

    8. Onemed Oneswabs
    siagasehat.id

    Permukaan kasa yang lembut, tebal, dan tidak berserabut milik Onemed Oneswabs sangat cocok digunakan untuk membersihkan tali pusar bayi. Mengandung 70% ethyl alcohol, kasa alkohol ini ampuh untuk membunuh mikroba yang ada di tali pusar atau luka lainnya.

    Onemed Oneswabs terbuat dari alkohol yang murni tanpa kontaminasi atau bahan tambahan sehingga bisa digunakan sebagai antiseptik yang diusapkan pada permukaan kulit sebelum injeksi atau disinfektan pada permukaan alat kesehatan.

    Di pasaran, Onemed Oneswabs dijual dengan harga yang bervariasi mulai dari Rp 10.000 – Rp 40.000.

    9. SENSI Alcohol Swab

    9. SENSI Alcohol Swab
    farmaku.com

    Kasa alkohol lainnya yang bagus untuk membersihkan pusar bayi adalah SENSI Alcohol Swab berukuran 3 x 3 cm. Kadar isopropyl alcohol sebesar 70% terbukti mampu menghindari risiko infeksi.

    Selain itu, SENSI Alcohol Swab juga dapat digunakan untuk menutupi bekas injeksi, membersihkan area kulit sebelum pemasangan infus atau pengambilan sampel darah agar bersih dari kuman dan bakteri.

    Kemasannya yang kecil memudahkan kasa alkohol ini untuk disimpan dan dibawa kemana saja. Di e-commerce, SENSI Alcohol Swab dibanderol mulai dari Rp 15.000 – Rp 25.000.

    Itulah rekomendasi kasa alkohol untuk membersihkan tali pusar bayi yang bisa Mama pilih. Setiap kasa alkohol memiliki keunggulannya masing-masing dan pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan Mama.

    Baca juga:

    The Latest