5 Rekomendasi Sikat Botol dan Dot Bayi Beserta Harganya
Jangan asal pilih, simak rekomendasi sikat botol bayi dari kami ini yuk
25 Februari 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menjaga kebersihan botol bayi sangatlah penting. Pasalnya, botol bayi yang tidak dibersihkan dengan baik dapat menyebabkan tumbuhnya bakteri dan jamur yang berbahaya bagi kesehatan si Kecil.
Salah satu perlengkapan bayi yang wajib Mama miliki adalah sikat botol bayi. Sikat tersebut berguna untuk membersihkan sisa-sisa endapan susu yang menempel pada dasar botol maupun sela-sela botol si Kecil.
Hal ini dilakukan agar botol dan botol bayi tetap terjaga kebersihannya, sehingga aman dan nyaman saat digunakan oleh buah hati.
Keberadaan benda ini cukup penting dan fungsional. Maka dari itu, ada baiknya Mama cermat dalam memilih sikat botol bayi. Itu karena tidak semua sikat botol bayi dapat berfungsi secara maksimal pada jenis botol bayi tertentu.
Nah, berikut ini Popmama.com akan memberikan tips memilih sikat botol dan dot bayi besererta rekomendasinya untuk Mama.
1. Jenis sikat
Ada tiga jenis sikat botol yang dijual di pasaran, yaitu sikat berbahan nilon, spons, dan silikon. Untuk botol bayi berbahan material kaca, sebaiknya gunakanlah sikat jenis nilon. Karena sikat jenis ini tidak akan membuat bagian dalam botol tergores.
Lalu, jika botol bayi terbuat dari material plastik, disarankan untuk menggunakan sikat berbahan spons. Itu karena sikat jenis ini berbahan lembut sehingga dapat membersihkan dengan maksimal tanpa menggores bagian dalam botol plastik.
Sedangkan untuk sikat berbahan silikon, dapat digunakan untuk kedua jenis botol tersebut. Bahkan, sikat botol berbahan silikon ini dibuat lebih padat sehingga dapat membersihkan bagian dalam botol dengan cepat.
2. Ukuran panjang sikat
Tips yang kedua, yaitu pilihlah ukuran panjang sikat setidaknya kisaran 27-30 cm. Panjang sikat botol bayi harus bisa menjangkau bagian paling bawah pada botol untuk bisa mendapatkan kebersihan yang maksimal.
3. Pilih gagang anti slip
Tips yang terakhir, yakni pilihlah sikat dengan gagang anti slip. Hal ini bertujuan agar Mama merasa nyaman ketika membersihkan botol bayi lantaran gagangnya tidak mudah lepas saat digenggam.
Editors' Pick
5 Rekomendasi Sikat Botol Bayi
Setelah mengetahui tips memilihnya, berikut ini adalah lima rekomendasi sikat botol bayi yang bisa Mama pilih.
Rekomendasi berbagai merek ini kami pilih berdasarkan beberapa pertimbangan, mulai dari fungsionalitasnya, ketersediaan dan kemudahan barang ditemukan hingga harganya.
1. MAM Soft Brush
MAM Soft Brush adalah produk sikat botol dengan bahan silikon. Dengan bulu ekstra lembut ini, diklaim tidak akan menimbulkan goresan pada botol susu plastik si Kecil. Bentuknya yang ergonomis, membuat produk ini mudah dan nyaman digunakan.
Selain itu, MAM Soft Brush sudah teruji scratch free dan memiliki dua pilihan warna yang bisa mama pilih, yakni hijau dan biru. Produk ini dijual dengan harga yang lebih mahal dibanding dengan produk sikat botol bayi lainnya, yakni Rp 119.784.
2. Medela Quick Clean Bottle Brush
Rekomendasi sikat botol bayi yang pertama, yaitu Medela Quick Clean Bottle Brush. Medela Quick Clean Bottle Brush memiliki bulu sikat yang lembut sehingga tidak akan membuat botol dan dot si Kecil tergores.
Kepala sikatnya juga memiliki desain yang fleksibel dan bulu sikat yang bergelombang hingga 180 derajat. Dengan begitu, sikat ini dapat membersihkan hingga sudut-sudut yang sulit dijangkau.
Untuk mendapatkan Medela Quick Clean Bottle Brush, mama dapat membelinya di toko perlengkapan bayi atau toko online dengan kisaran harga mulai dari Rp 99.000.
3. Munchkin Strap Drink Bottle Brush
Rekomendasi produk pembersih botol selanjutnya, yaitu Munchkin Strap Drink Bottle Brush. Produk ini terdiri dari 1 buah sikat botol susu dan 1 buah sikat dot serta dilengkapi dengan alas suction cup sehingga dapat berdiri sendiri.
Sikat merek ini memiliki leher yang fleksibel sehingga dapat membantu mama membersihkan botol secara menyeluruh. Tidak hanya itu, gagang sikat ini mudah digenggam sehingga mencegah kemungkinan tergelincir saat basah.
Meski berbahan nilon, namun sikat Munchkin ini memiliki bulu sikat yang lembut dan tahan lama. Produk pembersih botol merek ini dijual dengan harga mulai dari Rp 100.000.
4. Pigeon 2 Way Sponge Brush
Sikat botol bayi yang diproduksi oleh Pigeon ini terbuat dari bahan busa spons. Produk ini memiliki tekstur yang lembut namun tetap bisa membersihkan botol secara maksimal, termasuk membersihkan botol dari sisa-sisa endapan susu dan kotoran membandel.
Karena teksturnya yang lembut, maka dipastikan bahwa sikat ini tidak akan menggores botol susu si Kecil meski botol yang digunakan berbahan plastik.
Pigeon 2 Way Sponge Brush dapat dibeli di toko perlengkapan bayi atau di toko online favorit mama dengan kisaran harga Rp 95.000.
5. Pigeon Bottle and Nipple Brush
Rekomendasi selanjutnya ialah Pigeon Bottle and Nipple Brush. Sikat botol ini terbuat dari bahan nilon yang lembut dan padat sehingga mampu membersihkan botol dengan maksimal.
Menariknya, gagang sikat Pigeon Bottle and Nipple Brush ini mudah digenggam dan dapat diputar hingga 360 derajat. hal ini memungkinkan sikat untuk membersihkan bagian botol secara menyeluruh hingga ke sudut yang sulit dijangkau.
Selain itu, produk ini juga dilengkapi dengan sikat berbahan nilon untuk membersihkan botol bayi dengan ukuran yang lebih kecil.
Mama bisa memperoleh produk ini di toko perlengkapan bayi atau di toko online resmi mulai dari harga Rp 84.018.
Itu dia tips memilih sikat botol dan dot bayi besererta rekomendasinya. Semoga informasi ini bisa menjadi referensi dalam memilih sikat botol dan dot bayi yang sesuai dengan kebutuhan mama.
Baca juga: