Penemuan Jasad Bayi di Bekasi Diduga akibat Hubungan Sedarah
Kakak beradik ini diduga yang membuang jasad bayi tersebut
10 Juni 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Maraknya penemuan jasad bayi lagi-lagi kembali terjadi. Baru-baru ini, kasus penemuan jasad bayi kembali membuat geger warga di Bintara Jaya, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Jasad bayi yang berhasil ditemukan warga pada Selasa (08/06) lalu kemudian langsung diamankan oleh pihak kepolisian setempat.
Dilansir dari berbagai sumber, Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari membenarkan kejadian penemuan jasad bayi dan langsung mengamankan kakak beradik yang diduga menjadi pelaku pembuangan bayi berjenis kelamin perempuan tersebut.
Untuk mengetahui informasi selengkapnya, berikut Popmama.com telah merangkum informasi dari berbagai sumber terkait penemuan jasad bayi di Bekasi yang diduga hasil dari hubungan sedarah kakak beradik.
Editors' Pick
1. Ditemukan warga setempat sudah dalam kondisi meninggal dunia
Jasad bayi yang diketahui berjenis kelamin perempuan ini ditemukan warga di dalam semak-semak yang ada pada lahan kosong di Kampung Setu, Kelurahan Bintara Jaya, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi.
Menurut informasi yang disebutkan ketua RT setempat, bayi yang ditemukan di dalam semak-semak ini diketahui sudah dalam keadaan meninggal dunia ketika dibuang oleh terduga pelaku.
2. Kakak beradik menjadi terduga pelaku
Terkait adanya penemuan jasad bayi, pihak aparat setempat pun langsung melaporkan kejadian ini kepada Polres Kota Bekasi. Dari adanya hasil olah TKP dan bukti-bukti yang didapat, disebutkan bahwa pelaku berlokasi tidak jauh dari TKP.
Tak perlu waktu lama, bukti-bukti yang didapat oleh pihak kepolisian langsung mengarahkan kepada terduga pelaku yang diketahui masih ada hubungan darah dengan bayi yang ditemukan.
Adapun informasi dari warga setempat menyebutkan, terduga pelaku yang diketahui kakak beradik ini tega membuang bayi karena hasil hubungan sedarah keduanya.
3. Masih dalam penanganan kepolisian
Dari informasi warga setempat, kakak beradik yang saat ini sudah diamankan pihak kepolisian diduga menjalin hubungan sedarah dan melahirkan bayi perempuan, yang mana selanjutnya dibuang di semak-semak yang lokasinya tidak jauh dari tempat tinggal mereka.
Terkait dugaan hubungan sedarah antara kakak beradik yang menjadi pelaku pembuangan bayi di Bintara Jaya, Bekasi Barat, Kompol Erna Ruswing Andari masih akan terus mendalami kasus tersebut guna mencari tahu kebenarannya.
"Sekarang kami sedang menangani kasus ini, tersangkanya memang kita sudah amankan tapi masih kita dalami," jelas Erna.
Demikian informasi terkait penemuan jasad bayi di Bekasi yang diduga hasil hubungan sedarah. Semoga tidak ada lagi kejadian serupa ya, Ma.
Baca juga:
- Viral, Jasad Aisyah Anak 7 Tahun di Temanggung Ditemukan Seperti Mumi
- Keji! Penemuan Jasad Anak 7 Tahun, Diduga Ada Kekerasan Seksual
- Kronologi Pembunuhan Guru Ngaji di Cibinong, Jasadnya Dibuang ke Sumur