5 Rekomendasi Toko Perlengkapan Bayi di Bandung
Siap-siap belanja yuk, Ma!
15 September 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Berbelanja merupakan kegiatan yang menyenangkan. Apalagi untuk Mama yang baru saja memiliki bayi. Berbelanja baik barang rumah tangga maupun kebutuhan si Kecil di rumah bisa dilakukan melalui online shop maupun secara langsung.
Ketika Mama sudah memiliki anak, pastinya berbelanja menjadi sebuah kewajiban untuk memenuhi kebutuhan si Kecil.
Saat ini terdapat banyak pilihan toko untuk berbelanja. Mama bisa memilihnya sesuai dengan selera dan bisa juga membandingkannya dari sisi harga.
Nah, untuk para mama yang ada di Bandung dan sedang mencari perlengkapan si Kecil serta ingin langsung berbelanja ke toko perlengkapan bayi di Bandung, kali ini Popmama.com akan memberikan lima rekomendasi tokonya dan alamat toko perlengkapan bayi di Bandung nih untuk Mama!
1. Lavie Baby House
Lavie Baby House merupakan tempat belanja serba ada yang menyediakan berbagai produk bayi seperti stroller, pakaian, sepatu bayi, makanan bayi, dan vitamin. Lavie Baby Home juga menjual kebutuhan ibu yang akan melahirkan dan menyusui.
Produk yang dijual di sini sudah diatur dan ditempatkan berdasarkan kategori agar berbelanja lebih nyaman bagi Mama. Tahukah Mama, toko bayi Bandung ini sudah ada sejak tahun 1992 lho.
Lavie Baby House juga memiliki berbagai fasilitas untuk para mama, salah satunya adalah ruang menyusui lho. Maka dari itu, jika Mama datang ke sini untuk berbelanja, Mama tidak perlu khawatir mencari tempat yang aman untuk menyusui si Kecil.
Alamat: Jln. Imam Bonjol No.4, 6, 7, Lebakgede, Coblong, Kota Bandung.
Editors' Pick
2. Madeline Baby Shop
Selain toko perlengkapan bayi di atas, Mama juga bisa membeli perlengkapan bayi di Madeline Baby Shop lho. Toko ini juga menawarkan perlengkapan bayi lengkap dengan harga yang cukup bersahabat. Toko ini pun menjual barang berkualitas.
Pelayanan yang ramah di Madeline Baby Shop dan tempat yang nyaman menjadikan toko ini favorit para mama di Bandung. Official store dari toko ini juga bisa Mama cari di beberapa situs e-commerce seperti Shopee dan Tokopedia lho. Terkadang Madeline juga memberikan informasi diskon produknya di akun sosial media resminya, Ma. Jangan sampai terlewat ya, Mama!
Alamat: Jl. Bengawan No.22, Cihapit, Bandung Wetan, Kota Bandung.
3. Mivi Baby Store
Selain Yen’s Baby & Kids Shop, Mama juga bisa membeli produk dan perlengkapan bayi di Mivi Baby Store. Toko ini juga menjadi salah satu toko perlengkapan bayi terlengkap di kota kembang. Di sini Mama dapat membeli kereta bayi, kursi untuk si Kecil, peralatan makan, dan pakaian bayi yang lucu.
Mivi Baby Shop juga menyediakan perlengkapan untuk ibu hamil dan ibu menyusui. Oh ya, toko perlengkapan bayi ini memang besar, jadi Mama tidak perlu khawatir merasa tidak nyaman saat berbelanja. Barang-barang yang tersedia di sini dijual dengan harga yang bervariasi, dan tentunya dengan kualitas yang bagus.
Alamat: Jl. Prof. Eyckman No.17, Pasteur, Sukajadi, Kota Bandung.
4. Nerby Baby Shop
Mama juga bisa mengandalkan toko perlengkapan bayi di Bandung lainnya yaitu Nerby Baby Shop untuk berbelanja di sini guna memenuhi kebutuhan si Kecil. Toko perlengkapan bayi dan anak ini menyediakan produk khusus bayi seperti stroller, boks bayi, kaos kaki dan sepatu bayi.
Mama juga bisa membeli baju bayi lucu dengan berbagai model dan warna di toko perlengkapan bayi ini. Tahukah Mama, toko bayi Nerby menjual produk branded dengan harga terjangkau lho. Nah, apakah Mama tertarik untuk berbelanja di sini?
Alamat: Jl. Abdul Rahman Saleh No.76, Husen Sastranegara, Cicendo, Kota Bandung
5. Yen’s Baby & Kids Shop
Toko perlengkapan bayi dan anak Yen’s Baby & Kids Shop merupakan salah satu toko perlengkapan bayi terlengkap dan terkenal di Bandung. Di toko perlengkapan bayi ini tersedia peralatan untuk bayi dan Mama, seperti pelancar ASI, pakaian ibu hamil dan menyusui, makanan bayi, pakaian, sepatu dan mainan, serta buku.
Di Yen's Baby & Kids Shop, Mama juga bisa membeli perlengkapan lain, seperti perlengkapan mandi, highchair, stroller, baby walker, dan tempat tidur khusus. Tentunya harga produk bayi di sini berbeda-beda.
Tentunya harga produk bayi di sini berbeda-beda. Mama bisa memilih dari banyak merek pakaian bayi di toko dengan suasana nyaman.
Alamat: Jl. DR. Setiabudi No.174, Hegarmanah, Sukasari, Kota Bandung.
Itu dia Mama lima rekomendasi toko perlengkapan bayi di Bandung yang cukup lengkap dan harganya pun terjangkau. Semoga membantu Mama yang kebingungan ingin berbelanja perlengkapan bayi di daerah Bandung ya!
Baca juga:
- Bahaya Pneumonia pada Anak, Bisa Sebabkan Kematian
- 5 Tips Belanja Perlengkapan Bayi Murah saat Harbolnas
- 5 Rekomendasi Toko Perlengkapan Bayi di Jakarta Timur