Nama Anak Ketiga Ryana Dea dan Puadin Redi, Sarat Makna!
Ryana Dea mengaku persalinannya terbantu karena doula nih!
15 Agustus 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Artis Ryana Dea dan Puadin Redi baru saja dikaruniai anak ketiga pada Sabtu (12/8/2023). Ini merupakan putra ketiga mereka setelah anak pertama dan keduanya juga berjenis kelamin laki-laki.
Ryana melahirkan di Rumah Sakit Pondok Indah, Bintaro. Dalam unggahan Instagramnya, bintang sinetron Dunia Terbalik itu juga mengungkap nama sang Putra.
Berikut Popmama.com rangkum arti nama anak ketiga Ryana Dea dan Puadin Redi.
Editors' Pick
1. Lahir dengan selamat, ada doula mendampingi Ryana Dea
Kontraksi dirasakan oleh Ryana Dea sejak Jumat (11/8/2023) malam. Tak main-main kontraksinya langsung intens, dimana menurut aplikasi kehamilannya sudah diharuskan siap-siap ke rumah sakit.
Dea lalu pergi ke rumah sakit pukul 04.00 WIB pada Sabtu (12/8/2023). Sesampainya di RS dan dicek, Ryana Dea sudah pembukaan 2. Pembukaan terus berjalan hingga pembukaan ke-9 ketika Sabtu sore.
Untuk persalinan anak ketiganya ini, Ryana Dea dibantu oleh bidan yang berperan sebagai doula. Ia mengaku kalau peran doula sangat penting dalam proses melahirkannya.
"Jujur kaget pas lihat foto ternyata aku ngeden sambil senyum-senyum. Benar-benar sengaruh itu pake doula apalagi buat buibu yang punya suami kaku kaya Pak Redi," tuturnya.
2. Anak ketiga Ryana Dea diberi nama bermakna
Pada unggahan berbeda, Ryana Dea dan suami memamerkan anak mereka. Putra ketiga pasangan ini diberi nama Gavin Rafaeyza Redi. Sebuah nama yang bermakna dan memiliki arti bagus.
"Alhamdulillah telah lahir anak ketiga kami Gavin Rafaeyza Redi. Semoga kelak menjadi anak soleh dan bermanfaat bagi banyak orang. Terimakasih untuk semua doanya. MasyaaAllah Tabarakallah," tulisnya.
Bersama keterangan itu, Ryana menyertakan foto bertiga bersama anak dan suami. Perempuan berhijab ini masih berbaring dengan sang Buah hati yang berada di dadanya, sementara Puadin berada di sisi mereka.