Kehadiran Kyarra Membawa Kegembiraan Terbesar di Hidup Jessica Mila
Hadirnya Kyarra di hidup Jessica Mila dan Yakup Hasibuan merupakan hadiah terindah dari Tuhan
25 April 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jessica Mila dan Yakup Hasibuan tengah berbahagia dalam menjalankan peran barunya sebagai orangtua. Jessica Mila telah melahirkan anak pertamanya yang berjenis kelamin perempuan pada 20 Maret 2024 lalu.
Setelah sempat dijuluki Baby K selama hamil, anak perempuan yang ditunggu-tunggu kehadirannya ini diberi nama Kyarra Arunika Hasibuan. Kehadiran Kyarra membawa kebahagiaan terbesar di hidup Jessica Mila dan sang suami.
Perempuan yang kerap disapa Mila ini sedang menikmati perannya sebagai seorang Mama. Ia kerap membagikan kesibukannya belakangan ini sekaligus menghabiskan quality time bersama sang suami mengasuh putri tercintanya .
Berikut ini Popmama.comtelah merangkum cerita Jessica Mila yang tengah berbahagia dengan kehadiran anak pertamanya.
Kehadiran Baby Kyarra Telah Dinantikan Banyak Orang
Kehadiran Baby Kyarra memang dinantikan oleh banyak orang. Mulai dari kerabat, Keluarga, teman, sahabat, serta kolega Jessica Mila dan Yakup Hasibuan sangat bahagia sejak mengetahui kabar kehamilan perempuan yang akrab disapa Mila itu.
Selama hamil, Mila juga kerap membagikan kegiatan sehari-harinya, ia juga senang mengikuti kegiatan khusus untuk ibu hamil. Tak ketinggalan, Mila dan Yakup juga mengadakan maternity shoot untuk menyambut kelahiran Baby K saat itu.
Kini, kehadiran Baby Kyarra membuat banyak orang bergembira, terutama pada Mila dan Yakup yang kini resmi menyandang gelar baru menjadi orangtua.
Editors' Pick
Jessica Mila Sempat Sedih karena Melahirkan Caesar
Sejak hamil, Jessica Mila memang menginginkan dirinya untuk melahirkan secara normal. Ungkapan ini beberapa kali dikatakannya dalam beberapa kesempatan.
Namun saat persalinan semakin dekat, dokter menyarankan Mila untuk melakukan persalinan secara caesar. Hal ini perlu dilakukan sebab air ketuban yang ada ternyata sudah semakin sedikit dan akan berbahaya jika ditunggu lebih lama.
Meski sempat sedih karena tidak bisa melahirkan secara normal, perasaan tersebut hilang saat Baby Kyarra lahir dengan cantik dan sehat. Kehadirannya membawa kegembiraan bagi semua orang.