Bernuansa Jawa, Ini Arti Nama Anak Adipati Dolken dan Canti Tachril
Adipati Dolken dan Cantik Tachril baru saja dikaruniai putri pertama pada Kamis (8/12/2022)
8 Desember 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kabar bahagia datang dari aktor Adipati Dolken dan istrinya, Canti Tachril. Pasangan yang menikah pada 18 Desember 2020 ini baru saja dikaruniai putri pertama pada Kamis (8/12/2022), pukul 08.12 WIB.
Kabar tersebut pertama kali diumumkan oleh Adipati Dolken melalui unggahan Instagram Story miliknya. Dia mengucapkan rasa syukur atas kelahiran anak pertamanya.
Kehadiran anggota baru di keluarga kecilnya seolah menjadi pelengkap dalam kehidupan rumah tangganya. Sampai artikel ini dipublish, baik Adipati Dolken maupun Canti Tachril masih belum menunjukkan kepada publik seperti apa wajah putri mungilnya.
Namun, ia sudah mengungkapkan nama yang disematkan kepada si Kecil. Berikut Popmama.com rangkum arti nama anak Adipati Dolken dan Canti Tachril.
Editors' Pick
1. Istri Adipati Dolken melahirkan anak pertama pada 8 Desember 2022
Adipati Dolken mengucap rasa syukur atas kelahiran anak pertamanya. Dia pun memberitahukan kebahagiaan tersebut lewat postingan di Instagram Story.
Dalam unggahan tersebut, Adipati Dolken mengumumkan bahwa istrinya, Canti Tachril, baru saja melahirkan putri pertama yang diberi nama Naeswari Isthika Dyah Koesmadji. Bayi mungilnya tersebut dilahirkan sekitar pukul 08.12 WIB.
"Alhamdulillah telah lahir anak kami, Naeswari Isthika Dyah Koesmadji. Anak perempuan pada Kamis, 8 Desember 2022, jam 08.12 WIB," kata Adipati Dolken dalam cuitan di akun Instagram pribadinya, Kamis (8/12/2022).
Kehadiran momongan memang sudah amat dinantikan mengingat usia pernikahan Adipati dengan Canti Tachril sudah dua tahun lamanya.
2. Adipati Dolken dan Canti Tachril mengikuti kelas persiapan menjadi orangtua
Rupanya, Adipati Dolken dan Canti Tachril sudah mempersiapkan diri menjadi orangtua sejak lama. Keduanya sepakat untuk mengikuti kelas mengurus bayi demi menyambut kelahiran anak pertama mereka.
Adipati Dolken dan Canti Tachril belajar banyak hal dari sesi kelas yang diikuti, seperti memandikan bayi, memakaikan baju yang aman, serta hal penting lainnya yang sekiranya perlu diketahui orangtua baru.