Minyak telon sudah digunakan turun-temurun sejak zaman dahulu kala. Minyak ini aman digunakan oleh segala usia, baik dari bayi hingga dewasa.
Nama minyak telon sendiri berasal dari bahasa Jawa, yakni 'telu' yang berarti 'tiga'. Seperti namanya, minyak telon merupakan gabungan dari tiga jenis minyak seperti minyak kayu putih, kelapa, dan adas.
Tak disangka, ternyata bahan-bahan alami tersebut sangat bermanfaat bagi si Kecil, lho.
Minyak kayu putih yang terdapat pada minyak telon merupakan antivirus, antibakteri, antijamur, antimikroba dan dekongestan. Oleh kerena itu, minyak telon sering digunakan sebagai bahan pembuatan obat, terutama terkait masalah pernapasan.
Jadi, tak heran jika minyak telon dipercaya dapat membantu meredakan gejala seperti batuk, pilek, hidung tersumbat, mengencerkan dahak, bahkan asma, bronkitis, dan sebagainya.
Untuk menggunakannya, minyak telon dapat dioleskan pada area dada atau tenggorokan.
2. Mengatasi perut kembung pada bayi
Freepik/peoplecreations
Selain dapat mengatasi masalah pernapasan, minyak kayu putih yang terdapat pada minyak telon juga dapat membantu mengatasi perut kembung.
Cara menggunakannya, gosoklah perlahan perut bayi dan pijat dengan dengan lembut menggunakan minyak telon secukupnya.
3. Menghilangkan nyeri dan membantu bayi lebih rileks
Freepik/alexander_safonov
Minyak telon ternyata memiliki efek relaksasi pada sistem saraf dan otot. Riset juga menyebutkan bahwa minyak telon yang mengandung minyak kayu putih dapat membantu mengatasi nyeri pada sendi-sendi.
Masalah pegal juga bisa diatasi dengan minyak telon, lho!
4. Melindungi bayi dari nyamuk dan serangga
Unsplash/Dakota Corbin
Agar si Kecil terhindar dari gigitan nyamuk, Mama bisa mengoleskan minyak telon pada kulitnya.
Aroma yang kuat dari minyak telon ini diketahui mampu membuat serangga menjauh. Dengan begitu, si Kecil pun dapat tertidur dengan lelap.
Editors' Pick
5. Membantu atasi ruam popok pada bayi
Mustbestmom.com
Umumnya, bayi mengalami ruam popok. Minyak kelapa yang terdapat pada minyak telon dipercaya dapat mengatasi masalah ini.
Cara menggunakannya pun sangat mudah, Mama hanya perlu mengoleskannya pada area ruam setelah si Kecil mandi. Lalu, pijatlah dengan lembut.
Minyak telon mengandung antibakteri dan bersifat melembapkan sehingga ruam pun cepat sembuh.
6. Mengatasi jerawat pada bayi
Freepik/zilvergolf
Terkadang bayi mengalami masalah kulit karena masih sensitif. Salah satu masalah kulit yang terjadi pada bayi adalah jerawat atau bintik-bintik kemerahan di kulitnya.
Kondisi ini membuatnya tak nyaman. Oleh karena itu, oleskan sedikit minyak telon pada kulit bayi. Diamkan dalam waktu beberapa jam, lalu bilas dengan air hangat.
7. Meringankan gigitan serangga pada bayi
Unsplash/Armen Chlchatian
Minyak kelapa yang terdapat pada minyak telon mengandung antibakteri dan antiradang sehingga dapat mengobati gigitan serangga.
Kulit bayi akan cepat meradang, memerah dan bengkak ketika digigit serangga. Dengan begitu, si Kecil pun jadi rewel karena kulitnya terasa gatal, panas atau sakit.
Untuk mengatasinya, cobalah oleskan minyak telon dan diamkan beberapa saat hingga kulitnya sembuh.
8. Mengatasi kulit kering dan iritasi pada bayi
baskingbabies.co.uk
Cuaca yang ekstrem seperti saat ini, panas terik atau suhu ruangan yang terlalu dingin kadang membuat kulit bayi jadi kering.
Efek selanjutnya, kulit bisa mengalami iritasi. Oleh karena itu, cobalah oleskan minyak telon pada kulit bayi.
9. Meringankan dermatitis seboroik (cradle cap) pada bayi
webmd.com
Minyak kelapa pada minyak telon juga bisa mengatasi dermatitis seboroik pada bayi.
Ya, kulit kepala bayi masih sensitif, terkadang mengalami cradle cap atau dermatitis seboroik yang disebabkan jamur.
Minyak telon merupakan antijamur yang bisa digunakan untuk menangani masalah ini.
10. Merangsang pertumbuhan rambut bayi
Freepik/freepic.diller
Sebagian rambut bayi tumbuh sangat tipis. Tak perlu khawatir, minyak kelapa pada minyak telon ternyata dapat membantu merangsang pertumbuhan rambut.
Minyak kelapa mengandung vitamin E dan K yang dapat membantu menstimulasi akar rambut sehingga lebih kuat dan cepat tumbuh.
Caranya mudah, Mama hanya perlu membasahi rambut bayi dengan air hangat. Lalu, tuangkan sedikit saja minyak telon di tangan, gosok-gosok terlebih dahulu, kemudian usapkan pada kulit kepala bayi.
Pijat dengan lembut dan diamkan selama sekitar setengah jam. Terakhir, bilas dengan air sampai bersih.
Perlu diperhatikan bahwa kulit bayi masih sangat sensitif dan lembut, sehingga Mama perlu berhati-hati dalam memilih produk perawatan yang tepat. Pasalnya, beberapa produk untuk bayi ada pula yang ditambahkan bahan kimia yang bisa mengakibatkan iritasi atau memicu alergi.
Jadi, cobalah pilih produk perawatan bayi yang alami serta bebas bahan kimia.
Semoga informasi mengenai manfaat minyak telon untuk bayi ini bisa berguna!