ByeBye Fever: Kegunaan, Dosis, dan Efek Sampingnya

Plester kompres yang praktis digunakan

24 Agustus 2022

ByeBye Fever Kegunaan, Dosis, Efek Sampingnya
Tokopedia

Saat bayi mengalami demam, Mama tentu merasa sedih melihat si Kecil tidak nyaman. Namun Demam merupakan salah satu keluhan yang sering dialami oleh bayi. Ini adalah reaksi tubuh saat melawan kuman penyakit. Demam terjadi ketika sel darah putih sedang melawan kuman.

Bayi dikatakan demam jika suhu tubuh mencapai lebih dari 37,2° Celcius. Meski demikian, American Academy of Pediatrics (AAP) mengatakan bahwa suhu tubuh normal untuk bayi yang sehat adalah antara 36-38° Celcius.

Salah satu cara yang sering digunakan untuk menurunkan demam pada bayi adalah kompres. Selain kompres handuk, di pasaran juga dijual plester kompres yang praktis, salah satunya seperti Byebye Fever.

ByeBye Fever adalah plester kompres praktis dengan bahan hidrogel untuk menurunkan suhu tubuh bayi. Bagaimana cara penggunaannya?

Informasi seputar ByeBye Fever Babybisa Mama simak pada ulasan Popmama.com berikut ini!

Apa Itu ByeBye Fever?

Apa Itu ByeBye Fever
Youtube/Iklan TV Indonesia HD

ByeBye Fever adalah plester yang menggunakan bahan hidrogel (gel berisi air) untuk menurunkan suhu tubuh.

Saat bersentuhan dengan kulit bayi yang hangat, air dalam hidrogel akan mengalami proses penguapan. Proses ini akan mengurangi suhu tubuh si Kecil yang sedang demam. 

Dengan plester kompres demam, Mama tidak perlu lagi menyiapkan kain basah untuk mengompres. Cara ini tentu praktis saat Mama bepergian. Cukup tempelkan plester penurun panas di area seperti dahi atau ketiak untuk menurunkan panas bayi.

Editors' Pick

Kegunaan ByeBye Fever

Kegunaan ByeBye Fever
Freepik/rawpixel.com

Hidrogel pada ByeBye Fever diciptakan menggunakan teknologi Jepang dan memberikan sensasi sejuk selama 8 jam. Suhu sejuk yang dihasilkan pun lebih konsisten jika dibandingkan dengan es atau air.

Tiap lembar plester ByeBye-Fever berukuran 4x8 cm dapat membantu menurunkan demam pada bayi hingga 3 derajat celcius.

Selain meredakan demam, berikut beberapa kegunaan ByeBye Fever:

  • Meredakan nyeri

Sensasi sejuk mengurangi rasa nyeri yang timbul akibat sakit gigi dan sakit kepala.

  • Memberi rasa sejuk saat cuaca panas

Selain waktu demam, plester kompres demam ByeBye Fever bisa digunakan untuk menyejukkan tubuh saat udara panas.

Keunggulan ByeBye Fever

Keunggulan ByeBye Fever
Freepik/Fabrikasimf

Berikut beberapa keunggulan kompres ByeBye Fever:

  • Praktis dan nyaman

Plester kompres demam ByeBye Fever mudah digunakan dan mudah dibawa kemana pun dan dapat langsung digunakan. Mama tidak perlu repot menyediakan handuk dan air saat bayi tiba-tiba demam ketika bepergian. Tidak seperti kompres handuk, plester kompres ini pun tidak akan membuat baju bayi menjadi basah, Ma.

ByeBye Fever juga hadir dalam kemasan yang higienis sehingga aman digunakan untuk anak.

  • Suhu yang stabil

Suhu kompres tradisional yang menggunakan air atau es relatif cepat berubah. Sementara itu bahan hidrogel yang digunakan ByeBye Fever memiliki suhu yang stabil meski digunakan dalam jangka waktu yang lama (8 jam).

  • Daya rekat tinggi

Selain memiliki daya tahan yang lama, ByeBye Fever memiliki daya rekat tinggi. Mama tidak perlu takut plester akan terlepas dengan mudah saat bayi sering bergerak.

  • Rasanya pahit

Apakah bayi mama suka mengunyah segala jenis benda? Ini normal kok, Ma. Namun tentu akan berbahaya jika bayi tidak sengaja menelan zat berbahaya. Nah, untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, ByeBye Fever ini memiliki rasa yang pahit yang tidak enak jiak tidak sengaja masuk ke mulut bayi.

Cara Penggunaan ByeBye Fever

Cara Penggunaan ByeBye Fever
Youtube/Dipendra Bhandari

Cara menggunakan plester kompres demam ByeBye Fever sangat mudah, Ma.

Pastikan tangan mama bersih sebelum menempelkan kompres pada bayi. Kemudian bersihkan bagian tubuh si Kecil yang akan ditempeli plester. Tujuannya agar plester dapat merekat dengan sempurna.

Setelah itu, buka lapisan transparan pada plester kemudian tempelkan plester di area yang diinginkan. Mama juga bisa menempatkannya di beberapa tempat seperti dahi, tengkuk, ketiak, lipatan paha, dan pipi.

Plester sebaiknya diganti setiap 8 jam. Hindari penggunaan di sekitar mata, selaput lunak, kulit yang terkena eksim atau luka. Hentikan penggunaan jika muncul efek samping seperti ruam kemerahan ya, Ma.

Beberapa Hal yang Perlu Diperhatikan

Beberapa Hal Perlu Diperhatikan
Shopee

Saat menggunakan kompres ByeBye Fever, berikut beberapa hal yang harus diperhatikan:

  • Hanya untuk penggunaan luar. Jangan gunakan pada atau di sekitar mata, pada selaput lendir, atau pada kulit yang terkena eksim, ruam atau luka.
  • Hentikan penggunaan dan konsultasikan dengan dokter jika terjadi ruam, kemerahan, gatal atau iritasi berlebihan. Untuk kulit sensitif, konsultasikan dengan dokter atau apoteker sebelum digunakan.
  • Lembaran gel harus digunakan di bawah pengawasan orangtua atau orang dewasa lainnya, bila digunakan pada bayi.
  • Jangan menutupi mulut atau hidung dengan lembaran gel.
  • Bersihkan kulit sebelum mengoleskan lembaran gel.
  • Gunakan lembaran gel segera setelah kantong dibuka.
  • Simpan lembaran gel yang tidak terpakai di dalam kantong dan lipat sisi terbuka dua kali untuk penyimpanan.
  • Simpan di tempat kering yang sejuk, jauh dari sinar matahari langsung.

ByeBye Fever dijual dengan harga sekitar Rp 70.000/10 lembar. 

Itu informasi seputar ByeBye Fever Baby.Semoga bermanfaat, Ma! Demam adalah hal yang sering dialami oleh si Kecil. Meski normal, jika demam tidak reda dalam beberapa hari, segera periksakan bayi ke dokter ya, Ma.

Baca juga:

The Latest