5 Manfaat yang Didapat Jika Menyisir Rambut Bayi Secara Teratur
Menyisir rambut bayi banyak manfaatnya loh, Ma!
9 Maret 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tidak semua bayi terlahir tanpa rambut, beberapa bayi memiliki banyak rambut. Tekstur dan warna rambut bayi mungkin berubah sebelum ulang tahun pertamanya. Bahkan mungkin kehilangan sebagian rambutnya saat dia menginjak enam bulan dan kemudian tumbuh lagi.
Menyisir rambut bayi secara teratur dapat bermanfaat baginya, baik rambutnya tebal atau tidak. Kok bisa? Simak ulasan Popmama.com berikut ini.
5 Alasan Mama Harus Menyisir Rambut Bayi
Karena kulit bayi, kulit kepala, dan bagian tubuh lainnya begitu halus, wajar bagi orangtua untuk bertanya apakah mereka dapat menyikat rambut bayi mereka. Alih-alih memperindah, Mama takut sisir akan menyakiti kulit bayi.
Hal terakhir yang ingin Mama lakukan adalah menyakiti bayi Anda, jadi mengapa Mama harus menyisir rambut bayi?
Ini alasannya:
- Memperlancar aliran darah
Menyikat rambut bayi Anda dengan sikat bayi yang memiliki bulu lembut dapat membantu meningkatkan aliran darah ke kulit kepala dan menstimulasi itu. Sebagai hasilnya, ini akan meningkatkan pertumbuhan rambut yang sehat.
- Menyisir dapat membuat bayi menjadi lebih santai
Menyisir atau menyikat rambut bayi dengan lembut seperti terapi untuk bayi dan membuatnya menjadi lebih santai. Bila Mama menyisirnya sebelum tidur maka akan membuat bayi cepat tertidur.
- Merangsang sistem saraf
Ketika Mama menyikat rambut bayi, Mama memijat kulit kepalanya. Bayi merasa bahwa Mama memberinya pijatan ringan. Pijatan ini yang dapat membantunya rileks. Memijat juga bisa merangsang sistem sarafnya. Sistem saraf pusat menjadi lebih kuat sehingga berpengaruh pada kesehatan otak bayi.
- Membersihkan kerak atau cradle crap
Bayi yang baru lahir, terutama dalam beberapa bulan pertama, cenderung memiliki kulit bersisik dan kerak di kulit kepala mereka (cradle crap). Meskipun kondisi ini tidak berbahaya dan biasanya sembuh dengan sendirinya, menyisir rambut bayi dengan teratur akan membantu membersihkan kulit yang terkelupas dan bahkan mengurangi kemungkinan munculnya cradle cap lagi.
- Membuat bayi terlihat lebih rapi
Tidak ada salahnya membuat bayi Mama terlihat rapi, terutama setelah bayi baru bangun dari tidur siang dengan rambut acak-acakan. Menyisir rambut bayi akan membantu mengatur rambutnya dan membuatnya terlihat rapi.
Editors' Pick
Kapan Mama Perlu Menyisir Rambut Bayi
Mama dapat mulai menyisir rambut bayi kapan saja. Tidak ada usia minimum yang ditetapkan untuk mulai menyisir rambutnya. Tetapi selalu ingat untuk menggunakan jenis sisir yang tepat yang memiliki bulu lembut. Dan tentunya gunakan sisir yang tidak mengiritasi kulit kepala bayi.