Teknologi Dual Zone pada Popok Bisa Pisahkan Pipis dan Pup Bayi
Teknologi Dual Zone diklaim bisa mencegah pipis bercampur dengan pup
13 Maret 2025

Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ruam dan iritasi merupakan masalah umum pada kulit bayi yang aktif menggunakan popok. Ada banyak penyebab ruam popok, salah satunya adalah campuran pipis dan pup di popok.
Berbagai riset menunjukkan bahwa urine dan tinja yang tercampur akan membentuk zat amonia yang membuat kulit 3x lebih rentan iritasi.
Dalam menyambut Ramadan, Sweety menghadirkan Sweet Welcome, sebuah kejutan spesial bagi para ibu yang baru melahirkan di RSIA Bunda Jakarta. Dalam acara ini, Sweety bersama Afgan memperkenalkan Sweety Skin Premium, popok dengan teknologi Dual Zone yang bisa pisahkan pipis dan pup bayi.
Berikut Popmama.com rangkum informasinya untuk Mama.
1. Menggunakan teknologi Dual Zone untuk pisahkan pipis dan pup bayi
Pipis dan pup yang bercampur dalam popok dapat menghasilkan zat amonia yang bisa membuat kulit bayi 3x lebih rentan mengalami iritasi.
Dengan teknologi Dual Zone pada Sweety Skin Premium baru, popok ini diklaim mampu menyerap pipis dan pup secara terpisah.
Editors' Pick
2. Menjaga pH kulit bayi agar bebas iritasi
Pada popok biasa, urine dan tinja bayi bisa bercampur yang sering kali membuat pH kulit bayi meningkat. Pada akhirnya, hal ini bisa membuat kulit bayi 3 kali lebih rentan iritasi.
Sweety Skin Premium diklaim berbeda dengan popok lain, karena memiliki desain khusus yang memisahkan area penyerap pipis dan pup, sehingga pH kulit bayi tetap terjaga.