Perkembangan Bayi Usia 1 Bulan: Mengapa Harus Imunisasi?
Seperti apa perkembangan bayi di usia 1 bulan? Bagaimana mama harus disiplin imunisasi?
8 November 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tak terasa, si Kecil menginjak usia 4 minggu alias 1 bulan. Responnya semakin baik dalam menanggapi stimulasi mama. Misalnya: Mama menjulurkan lidah, ia akan menirukannya.
Seiring dengan kemampuan bayi dalam merespon stimulasi yang Mama berikan, ia akan mengeluarkan suara menggeram, bergumam, mendengung dan sebagainya. Jangan ragu untuk membalasnya, Ma. Si Kecil menyukai suara baby talk yang Mama lontarkan sebagai caranya untuk berkomunikasi dengan orangtuanya.
Editors' Pick
Kehidupan Orangtua: Perasaan Menjadi Orangtua
Menghabiskan sembilan bulan menanti kelahiran si Kecil merupakan momen yang tak terulang. Saat si Kecil lahir, ada hal-hal di luar harapan yang mungkin saja terjadi. Masalah kesehatan misalnya. Jika kenyataan ini tak sesuai dengan harapan Mama dan Papa, adalah manusiawi jika merasakan kesedihan.
Namun, ingatlah bahwa ada sesosok manusia baru yang lahir dengan keunikannya tersendiri untuk dirayakan. Nikmatilah setiap momen bersama si Kecil dan jangan biarkan diri mama tenggelam dalam kesedihan dan kekecewaan berlarut-larut hitunglah berkat sekecil apapun itu. Bangkitlah dari post partum depression. Jika, di usia si Bayi 4 minggu, masalah psikologis ini masih berlanjut, Mama sebaiknya berkonsultasi dengan dokter dan psikiater.
Harus! Ikuti Jadwal Vaksinasi
Di usia 4 minggu, bayi mulai menerima vaksin. Meskipun tidak tega melihat bayi kesakitan saat divaksin, tetapi hal ini penting dilakukan untuk melindungi bayi dari penyakit serius. Polio dan difteri, misalnya.
Setelah bayi menerima vaksin, sistem imun tubuhnya membuat antibodi dari virus atau bakteri yang disuntikkan ke dalam tubuhnya sehingga tubuhnya jadi lebih kuat.
Pastikan Mama disiplin membawa bayi ke dokter atau puskesmas untuk mendapatkan vaksinasi sesuai jadwalnya.
Baca Juga:
- Cegah Penularan Penyakit, Ini 5 Vaksin Bayi yang Ditanggung Pemerintah
- 3 Jenis Vaksin Ini Tidak Aman Untuk Bayi dengan Alergi Telur
- Perbedaan Vaksinasi dan Imunisasi, Ketahui Mana yang Lebih Efektif