90 Panggilan Sayang untuk Bayi dari Berbagai Negara
Di setiap negara, ada panggilan sayang untuk bayi yang dicintai
5 November 2024
Freepik/rawpixel.com
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Di setiap belahan dunia, terdapat istilah atau panggilan sayang untuk menunjukkan rasa cinta dan kasih sayang pada seseorang. Meski sudah punya nama lengkap, biasanya orang-orang suka memanggil nama orang yang mereka cintai dengan panggilan sayang.
Selain pada pasangan, panggilan sayang juga bisa digunakan untuk bayi. Panggilan sayang bisa digunakan pada bayi sebagai tanda cinta orangtua pada si Kecil.
Terdapat berbagai panggilan sayang untuk bayi, kali ini Popmama.com telah rangkum 90 panggilan sayang untuk bayi dari berbagai negara.
Panggilan Sayang untuk Bayi dari Negara Arab
- Aisyah, panggilan sayang yang terinspirasi dari nama istri pertama Nabi Muhammad SAW.
- Ayouni, panggilan sayang dalam bahasa Arab yang artinya mataku.
- Bunayya, panggilan sayang untuk bayi laki-laki yang digunakan oleh Nabi Ibrahim AS.
- Habibi, panggilan sayang untuk bayi laki-laki.
- Habibati, panggilan sayang untuk bayi perempuan.
- Humaira, panggilan sayang untuk bayi perempuan yang artinya pipi merona.
- Hafidz, panggilan sayang untuk bayi laki-laki yang bisa menjadi doa agar ia menjadi penghafal Al-Qur'an.
- Jamilah, panggilan sayang untuk bayi perempuan yang artinya paling cantik.
- Kamilah, panggilan sayang untuk bayi perempuan yang artinya sempurna.
- Ya rouhi, artinya sayangku.
Panggilan Sayang untuk Bayi dari Negara Indonesia
- Aa, panggilan sayang dari bahasa sunda untuk kakak laki-laki.
- Anakku, panggilan sayang yang bisa dipakai untuk bayi laki-laki dan perempuan.
- Cintaku, panggilan sayang ini bisa Mama gunakan untuk bayi mama.
- Dek ayu, panggilan sayang dari bahasa jawa untuk bayi perempuan yang artinya kesayangan.
- Endut, panggilan sayang untuk bayi dari kata gendut.
- Jogi, panggilan untuk bayi laki-laki dari bahasa batak yang artinya tampan.
- Neng/Teteh, panggilan sayang dari bahasa sunda untuk kakak perempuan.
- Putri, secara harfiah artinya anak perempuan.
- Sayangku, panggilan sayang untuk bayi yang Mama sayangi.
- Thole/Le, panggilan sayang dari bahasa Jawa untuk anak laki-laki.