6 Resep MPASI Berbahan Dasar Hati Ayam, Mudah Dibuat
Mengonsumsi hati ayam dapat membantu perkembangan otak dan sistem saraf bayi
9 November 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sudah bukan rahasia lagi kalau hati ayam memiliki manfaat yang luar biasa dalam membantu tumbuh kembang bayi. Melansir Solidstarts, hati ayam merupakan sumber zat besi, vitamin A, vitamin B12, dan vitamin B lainnya yang luar biasa seperti folat, kolin, dan biotin.
Selain itu, hati ayam juga menyediakan selenium untuk menggerakkan tiroid dan zinc untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh. Jadi, tak heran jika hati ayam merupakan salah satu super food yang wajib diberikan pada si Kecil.
Perlu diingat, agar si Kecil dapat menikmati makanannya dengan aman pastikan Mama membersihkan hati ayam dengan baik sebelum mengolahnya. Nah, apakah Mama ingin menambahkan hati ayam dalam menu MPASI si Bayi?
Ini dia Popmama.com rangkumkan 6 resep MPASI berbahan dasar hati ayam untuk bayi. Yuk, coba resepnya sama-sama!
1. Bubur Hati Ayam Sayur
Bahan-bahan:
- 2 cup beras
- 1/2 wortel, diserut halus
- 1 batang brokoli atau secukupnya
- 1 buah ati ayam, rebus
- Kaldu ayam secukupnya
Cara membuat:
- Cuci beras dan rebus menggunakan kaldu.
- Rebus hati ayam.
- Masukan wortel dan hati ayam yang sudah direbus.
- Aduk sesekali sampai merata.
- Masukan brokoli.
- Tunggu air menyusut.
- Sajikan dalam wadah makan saat hangat.
2. Steak Hati Ayam
Bahan-bahan:
- 3 potong hati ayam
- 1 butir telur
- 1 sdm tepung terigu
- Wortel secukupnya
- Garam
- Kaldu jamur non-MSG secukupnya
- 1 sdt tepung maizena
- 3 sdm santan
- 300 ml air
- 1 lembar daun salam
- 1 siung bawang merah, cincang halus
- 1 siung bawang putih, cincang halus
- 1 lembar daun jeruk
- Jahe sedikit, memarkan
Cara membuat:
- Cuci bersih hati ayam, rebus dengan santan dan air.
- Masukan bawang merah, bawang putih, jahe, daun salam, dan daun jeruk. Lalu rebus hingga santan dan air menyusut.
- Haluskan hati ayam yang sudah direbus, tambahkan tepung maizena, terigu, wortel parut, garam, dan kaldu jamur.
- Setelah adonan jadi, tuang ke wadah tahan panas yang sudah diolesi minyak.
- Kukus adonan selama 15 menit.
- Setelah padat, angkat, kemudian potong-potong sesuai selera.
- Goreng beberapa potong steak di dalam minyak panas sebelum disajikan.
- Simpan sisa adonan di kulkas dalam wadah yang tertutup rapat.