Vicky Shu Curhat Kegalauan di Instagram Saat Anak Pertamanya Sakit

Sebagai orangtua, Vicky Shu merasa galau saat Abimanyu Manggala Nugroho Putro jatuh sakit

12 Februari 2019

Vicky Shu Curhat Kegalauan Instagram Saat Anak Pertama Sakit
Instagram.com/vickyshu

Abimanyu Manggala Nugroho Putro, 7 bulan, putra pertama dari pasangan Vicky Veranita Yudhasoka Shu dan Ade Imam Prabowo Harianto Nugroho sedang terbaring sakit. 

Bayi yang lahir pada 16 Juli 2018 ini, Abimanyu harus menjalani rawat inap di salah satu rumah sakit daerah Cilacap. 

“Maafkan ibu ya, nak. Jadi gantian sakitnya sama ibu. Cepat sembuh anakku sayang. Semoga sehat ibune dan anak sama-sama cepat diberi kesembuhan. Ya Allah galaunya melebihi apapun,” curhat Vicky Shu melalui Instagram pribadinya. 

Sama seperti orangtua yang lain, Vicky Shu galau, panik, dan sedih karena anaknya sakit. 

Selain berusaha untuk menemani serta menghibur si Kecil disela-sela waktu sakitnya, kualitas hubungan seperti ini tentu dapat membuatnya lebih bersemangat untuk kembali sembuh. 

Dilansir dari laman Boldsky, kali ini Popmama.com akan berbagi cara ketika Mama menemani si Kecil yang sedang sakit. 

Semoga bisa memberikan inspirasi ya, Ma!  

1. Bersikap lebih tenang

1. Bersikap lebih tenang
Unsplash/Ben White

Setiap kali si Kecil sakit, setiap orangtua pasti akan merasa gelisah apalagi saat melihat anaknya lemah terbaring di tempat tidur. 

Walau seluruh perasaan seperti campur aduk, usahakan untuk selalu bersikap tenang. Berusaha lebih tenang tentu bukan berarti Mama tidak peduli terhadap kondisi si Kecil yang sedang sakit. 

Sikap tenang yang Mama lakukan ini tentu akan membuat suasana nyaman karena segala sesuatunya bisa dipikirkan secara lebih jernih. Yuk, mulai sekarang belajar kembali untuk lebih tenang agar tidak mudah panik! 

Baca juga: Cermati 7 Tanda Kalau Anak Sedang Sakit

Editors' Pick

2. Berusaha membuatkan makanan kesukaannya

2. Berusaha membuatkan makanan kesukaannya
flickr.com/David Precious

Nafsu makan si Kecil pasti akan bertambah setiap kali dibuatkan makanan kesukaannya. Setuju nggak nih, Ma?

Apalagi tak jarang banyak anak yang nafsu makannya semakin berkurang saat sedang sakit. Bahkan bila dipaksa untuk makan, si Kecil bisa menjadi lebih rewel dari biasanya. Untuk mengatasi masalah ini, ada baiknya Mama membujuk dengan membuatkan sebuah makanan favoritnya. 

Cara seperti ini bisa membantu dalam membujuk agar dirinya mau makan, sehingga daya tahan tubuh si Kecil tidak semakin melemah. 

Selain itu, Mama juga harus pastikan kalau si Kecil mengonsumsi air putih secara cukup. Saat meminum air putih secara cukup, setidaknya cairan tubuh yang hilang akibat sakit bisa tergantikan.

Baca juga: Ingat 7 Solusi Berikut Ketika Anak Mama Jatuh Sakit!

3. Menggali banyak pengetahuan baru 

3. Menggali banyak pengetahuan baru 
Pixabay/saferinternetat
ilustrasi foto

Penyakit yang dirasakan oleh si Kecil tentu akan berbeda-beda jenisnya. Dari banyak jenis penyakit di luar sana, tak jarang ada orangtua yang masih merasa asing terhadap penyakit tersebut. 

Untuk mengatasi kesalahan pengobatan serta penanganan yang harus dilakukan ke si Kecil saat sedang sakit, ada baiknya untuk selalu menggali banyak pengetahuan baru terhadap penyakit yang sedang dirasakannya. 

Dari informasi serta pengetahuan baru yang didapat, Mama tentu pasti akan menemukan berbagai kiat-kiat tertentu dalam mengatasi penyakit si Kecil dengan lebih baik. Namun, perlu diingat untuk selalu berkonsultasi dengan dokter bila kondisinya semakin memburuk. 

Baca juga: Mama, Ini 8 Cara Merawat Anak Sakit di Rumah

4. Memberikan kesempatan untuk anak beristirahat

4. Memberikan kesempatan anak beristirahat
Pixabay/PublicDomainPictures

Walaupun si Kecil hanya sekedar sakit pusing, flu atau batuk, dirinya perlu sekali istirahat secara total. Kesembuhannya benar-benar harus diperhatikan selama sedang sakit. 

Jika si Kecil ingin bermain, Mama perlu mendampinginya. Usahakan untuk bermain di atas tempat tidur atau di sekeliling kamar saja. Beri pengertian pada si Kecil mengenai batasan-batasan yang perlu dilakukan ketika sedang sakit. 

Usahakan jangan sampai dirinya terlalu lelah ya, Ma. Istirahat secara total menjadi pilihan yang sangat bijak agar si Kecil bisa kembali sehat. 

Baca juga: Anak 'Sakit Kangen' Saat Ditinggal Orangtua Bekerja? Lakukan Cara Ini!

5. Menjaga kebersihan rumah

5. Menjaga kebersihan rumah
Pixabay/stevepb

Selama si Kecil sedang beristirahat, Mama perlu menyempatkan waktu untuk tetap menjaga kebersihan rumah. Perlu diingat kalau virus bisa berkembang di mana saja, terutama bila kebersihan rumah sama sekali tidak diperhatikan. 

Pastikan setiap sudut ruangan benar-benar terbebas dari debu serta kebersihannya terjaga. Bila perlu, Mama bisa mengganti sprei si Kecil setidaknya seminggu sekali agar tidak ada debu atau kuman penyakit yang menumpuk di atas kasurnya. 

Itulah beberapa tips yang bisa Popmama.com bagikan saat si Kecil sedang sakit. Mama harus tetap bersemangat demi kesembuhannya ya!

Baca juga: Jangan Panik! Ini Dia 7 Tips Mengatasi GTM pada Anak yang Sedang Sakit

The Latest