Menginjak usianya yang kini 9 bulan, Baby Issa Xander Djokosoetono yang akrab disapa Baby Izz kini tampak semakin aktif menjelajah dan mengeksplor sekelilingnya.
Putra pertama pasangan aktris sekaligus penyanyi Nikita Willy dan Indra Priawan Djokosoetono ini juga beberapa kali terlihat eksis di akun Instagram pribadi sang Mama, tengah melahap makanannya sendiri.
Namun, diketahui dari unggahan video terbaru di akun YouTube official keluarga kecilnya, ternyata akhir-akhir ini Baby Izz sedang 'malas makan' dibanding sebelum-sebelumnya. Nikita Willy pun berikan tips menghadapinya.
Nah, untuk itu kali ini Popmama.comtelah rangkum 9 tips mengatasi bayi malas makan ala Nikita Willy.Selengkapnya langsung saja kita simak bersama-sama, yuk, Ma!
1. Suapi si Kecil jika tak mau menyentuh makanannya sendiri
Youtube.com/NikitaWillyOfficial
Selaku sang Mama, Nikita Willy sangat memperhatikan pola makan Baby Izz. Dirinya pun memberikan kebebasan bagi Baby Izzuntuk belajar makan sendiri dan mengeksplor makanannya.
Namun, dirinya menjelaskan bahwa semangat Baby Izz untuk makan sendiri sempat memuncak saat baru dikenalkan pada MPASI. Sehingga, saat itu makanan terlihat begitu menarik baginya.
Ketika anak mulai terbiasa terhadap makanan, mungkin ia tak akan se-excited beberapa bulan yang lalu, sehingga terkadang tak berinisiatif menyentuhnya dan memasukan ke mulut. Di sini Mama bisa mengambil alih dengan menyuapi si Kecil.
2. Berikan finger food sebagai selingan
Youtube.com/NikitaWillyOfficial
Seiring perubahan waktu dan bertambahnya usia si Kecil, rasa excited anak terhadap kegiatan makan pun berkurang, berganti dengan semangat bermain. Rasa malas makan di sini diartikan sebagai peralihan perhatian bayi dari makanan ke hal lain di sekelilingnya.
Mama bisa suapi si Kecil sambil tetap memberikannya finger food sebagai makanan selingan. Apabila si Kecil malas makan karena pertumbuhan gigi, Nikita Willy menyarankan untuk memberikannya makanan yang dingin.
Atau, sebagai pengganti makanan dingin, Mama juga bisa memberikan si Kecil teether, yakni mainan gigit yang sebelumnya sudah didinginkan di lemari es.
3. Hindari memaksa anak untuk makan
Youtube.com/NikitaWillyOfficial
Menurut Nikita Willy, sangat penting untuk menjaga image positif makanan di mata anak. Memaksa anak untuk makan hanya akan menimbulkan perasaan negatif terhadap kegiatan makan, sebab terpaksa.
Sebab, rentang 6-9 bulan merupakan usia anak yang baru mencoba MPASI sekaligus mengesplor lingkungan sekelilingnya, jadi orientasi perhatian anak terbagi antara makan dan bermain. Termasuk memainkan makanannya.
Sehingga sebagai orangtua, diperlukan juga respect terhadap nafsu makan anak. Terlihat dari videonya sendiri bahwa Nikita Willy memberikan Baby Izz kelonggaran saat ia tak lagi ingin melanjutkan makannya.
Editors' Pick
4. Konsisten dengan waktu makan
Youtube.com/NikitaWillyOfficial
Kemudian, yang terpenting lagi bagi Nikita Willy ialah waktu makan yang konsisten di jam yang sama. Bahkan ketika anak sedang tak nafsu makan, dirinya memilih untuk tak mengundur jadwal makan.
Jadi, apabila Baby Izz sedang tak mau makan siang yang biasa dilakukan di pukul 13.00, maka tak ada pengunduran waktu makan ke jam 14.00. Nikita Willy memilih untuk skip waktu makan siang dan melanjutkan ke waktu ngemil Baby Izz di jam 15.00.
5. Pangku anak menghadap makanan
Youtube.com/NikitaWillyOfficial
Nikita Willy juga menginstruksikan para Mama untuk membantu anak yang sedang malas makan untuk menghadap ke arah makanannya sendiri.
Apabila duduk di high chair atau kursi bayi khusus makan terasa tak nyaman bagi si Kecil, maka Mama disarankan untuk memangku sambil menyuapinya, asalkan tetap dalam kondisi duduk.
6. Jauhkan anak dari tempat makan jika anak tak nyaman
Youtube.com/NikitaWillyOfficial
Nah, apabila si Kecil justru terlihat meronta-ronta dan tidak tenang di satu tempat, maka ada baiknya bagi Mama untuk menjauhkannya dari tempat duduk biasa ia makan selama beberapa saat.
Hal ini, menurut Nikita Willy, penting untuk menghindari trauma bayi terhadap tempat makannya tersebut. Oleh karena itu, sebisa mungkin ciptakan image positif bagi 'lingkungan' di mana bayi biasa makan.
7. Hindari langsung menggendong anak saat malas makan
Youtube.com/NikitaWillyOfficial
Saat anak sedang malas makan, tak jarang para Mama berinisiatif untuk menggendongnya sambil berjalan-jalan ke sekeliling atau di luar area rumah sambil menyuapinya agar mau membuka mulut dan menelan makanan.
Hal ini tak dilakukan oleh Nikita Willy. Sebab, menurutnya, anak akan menjadi terbiasa dan selalu ingin digendong setiap makan. Dirinya membiasakan Baby Izz untuk selalu duduk ketika menghabiskan makan.
8. Coba variasi menu makan
Youtube.com/NikitaWillyOfficial
Selain itu, menurut Nikita Willy, variasi makanan tak kalah berperan penting dalam menjaga nafsu makan si Kecil. Sehingga tak bosan dengan menu yang itu-itu saja.
Namun, saat si Kecil terlihat tak menyukai salah satu jenis makanan, hindari untuk langsung menghindari makanan tersebut dalam variasi menu si Kecil.
Biarkan bayi terbiasa dengan rasa makanan tersebut, agar tak tumbuh menjadi picky eater yang senang pilah-pilah makanan. Namun, jika setelah dicoba sekitar 15 kali variasi dan bayi mama tetap tidak mau memakannya, barulah pemberian makanan tersebut dapat dihentikan.
9. Ganti suasana makan jika perlu
Youtube.com/NikitaWillyOfficial
Tak hanya bosan dengan jenis makanan dalam menu, si Kecil mungkin saja bisa merasa bosan juga terhadap tempat ia biasa makan dan menjadi terlihat tak bernafsu makan.
Oleh karena itu, Nikita Willy juga berinisiatif untuk mengganti ruangan atau membawa Baby Izz ke tempat lain saat makan, seperti di bagian teras rumah, untuk kemudian duduk dan makan di sana.
Nah, itulah tadi 9 tips jitu mengatasi bayi malas makan ala Nikita Willy. Adakah di antara cara yang disebutkan yang pernah Mama terapkan pada si Kecil?