Amankah Biji Buah Naga Dikonsumsi Bayi?

Cari tahu apakah biji buah naga aman dikonsumsi bayi atau tidak

13 September 2024

Amankah Biji Buah Naga Dikonsumsi Bayi
Pexels/LovefoodArt

Buah naga memang memiliki rasa yang enak dan segar bila kita konsumsi. Selain itu, banyaknya nutrisi seperti vitamin dan serat yang terkandung dalam buah naga, membuat buah ini semakin menggiurkan untuk dicoba.

Jika si Kecil sudah mengonsumsi MPASI, buah naga bisa jadi salah satu buah yang bisa Mama berikan untuk si Kecil.

Akan tetapi, mungkin Mama ragu ketika ingin memberikan buah naga kepada si Kecil, terutama ketika melihat banyaknya biji di dalam buah naga. Mungkin Mama akan bertanya-tanya, amankah bii buah naga dikonsumsi bayi?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, di bawah ini Popmama.com merangkum penjelasannya untuk Mama.

 

Usia Berapa Bayi Boleh Mengonsumsi Buah Naga?

Usia Berapa Bayi Boleh Mengonsumsi Buah Naga
Pexels/OlyaKobruseva

Saat usia si Kecil sudah mencapai 6 bulan, buah naga bisa diperkenalkan untuknya. Di usia ini, bayi sudah diperkenalkan MPASI, sehingga buah naga bisa masuk dalam daftar menu harian si Kecil.

Buah naga kaya akan vitamin C, serat, kalsium, magnesium, dan antioksidan seperti beta-karotena yang baik untuk mendukung perkembangan si Kecil secara optimal.

Editors' Pick

Amankah Biji Buah Naga Dikonsumsi Bayi?

Amankah Biji Buah Naga Dikonsumsi Bayi
Pexels/ YanKrukau

Mama mungkin khawatir terkait dengan risiko yang ditimbulkan akibat si Kecil menelan banyak biji hitam dari buah naga. Tapi kabar baiknya, biji-biji itu sama sekali tidak berbahaya dan aman dikonsumsi untuk si Kecil kok, Ma.

Asam lemak Omega 3 yang terkandung dalam biji naga justru memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan. Biji-biji ini berguna untuk membantu memperlancar gerakan saluran cerna seperti usus. 

Biji-biji buah naga ini tidak beracun dan umumnya akan tercerna dengan sendirinya di dalam perut. Sehingga Mama tidak perlu membuang satu per satu biji naga sebelum dikonsumsi oleh si Kecil. Tentu ini akan menambah pekerjaan untuk Mama karena biji buah naga yang sangat banyak.

Tekstur biji buah naga sebenarnya memang sudah lunak. Karena itu, tanpa dihancurkan atau dibuang sekali pun, si Kecil dapat dengan mudah menelan biji buah naga, bahkan tanpa perlu mengunyahnya.

Apa Manfaat Buah Naga untuk Bayi?

Apa Manfaat Buah Naga Bayi
Pexels/AnyLane

Buah naga memiliki banyak manfaat untuk bayi. Terlebih jika buah ini diberikan di usia yang tepat, manfaat yang diperoleh untuk si Kecil tentu bisa lebih maksimal. 

Buah ini mengandung beberapa nutrisi dan senyawa bioaktif disertai dengan nilai gizi yang tinggi seperti vitamin A, B1, B2, B3, C, zat besi, kalsium, serta fosfor sehingga sangat bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuhnya dan memenuhi kebutuhan gizi si Kecil.

Kandungan serat yang tinggi juga dapat meningkatkan pergerakan usus sehingga pencernaan si Kecil dapat menjadi lebih lancar. Karena itu, buah naga juga digadang dapat menjadi obat alami terhadap masalah sembelit pada bayi, karena kandungan air dan seratnya yang tinggi. 

Meskipun demikian, tetap saja buah naga tidak boleh dijadikan pengganti untuk obat sembelit pada si Kecil, ya, Ma.

 
 

Tips Menyajikan Buah Naga untuk si Kecil

Tips Menyajikan Buah Naga si Kecil
Pexels/Md. MomtazAli

Jika si Kecil baru memulai MPASI, maka sebaiknya buah naga yang diberikan untuk si Kecil dihaluskan. Namun, jika usia si Kecil sudah lebih besar, maka buah naga yang akan diberikan boleh hanya dipotong-potong saja.

Mama bisa menambahkan campuran buah segar lainnya seperti pisang, apel, mangga, atau melon. Selain itu, Mama juga bisa menambahkan yoghurt untuk menambah kesegaran pada buah naga yang disajikan.

Jadi, biji buah naga aman dikonsumi oleh si Kecil, ya, Ma. Semoga informasi ini bermanfaat.

Baca juga:

The Latest